- Beranda
- Komunitas
- News
- Citizen Journalism
Wakapolsek Tambun Selatan, AKP Bibilim SH Hadiri Penertiban Bangli Di Kali Baru


TS
irwanost
Wakapolsek Tambun Selatan, AKP Bibilim SH Hadiri Penertiban Bangli Di Kali Baru

Kabupaten Bekasi, 17 April 2025. Kegiatan Pengamanan Normalisasi Bangunan Liar di Sepanjang Kali Baru, Desa Sumberjaya, Tambun Selatan. Dalam rangka mendukung program penataan kawasan bantaran sungai dan menjaga kelestarian lingkungan, Pemerintah Desa Sumberjaya bersama unsur Muspika Tambun Selatan melaksanakan kegiatan pengamanan normalisasi terhadap bangunan liar yang berdiri di sepanjang aliran Kali Baru. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari sosialisasi dan himbauan yang telah disampaikan sebelumnya kepada para pemilik bangunan.
Pengamanan dilakukan secara persuasif dan humanis, dengan melibatkan aparat gabungan dari Satpol PP TNI, Polri, serta petugas dari Dinas Lingkungan Hidup dan Dinas Pekerjaan Umum. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk mengembalikan fungsi sempadan sungai sebagaimana mestinya, serta mencegah potensi banjir yang kerap terjadi akibat pendangkalan dan penyempitan aliran sungai oleh bangunan liar.
Penertiban bangunan liar (bangli) di sepanjang bantaran Kali Baru Kabupaten Bekasi dihadiri, diawasi dan dilaksanakan berbagai pihak. Salah satunya dari Wakapolsek Tambun Selatan AKP Bibillim SH yang menilai langkah Pemerintah Kabupaten Bekasi dan Pemerintah Provinsi Jawa Barat sebagai upaya penting dalam menjaga tata kelola lingkungan perkotaan. Pemerintah Kabupaten Bekasi melakukan penertiban terhadap bangunan liar yang berdiri di bantaran Kali Baru. Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat sebagai bentuk sinergi lintas level pemerintahan dalam menangani persoalan banjir dan pencemaran lingkungan.
Selain pemerintah daerah dan provinsi, masyarakat sekitar juga menjadi pihak yang terdampak dan sekaligus mendukung. Kegiatan penertiban dilakukan secara bertahap sepanjang aliran Kali Baru, khususnya di wilayah yang masuk Kecamatan Tambun Selatan dan Tambun Utara, Kabupaten Bekasi. Fokus perhatian publik tertuju pada daerah hilir yang dimulai dari Yapemas hingga Jejalen Jaya, tempat di mana lebar saluran air menyempit hingga hanya sekitar satu meter.
AKP Bibilim SH selaku Wakapolsek Tambun Selatan berharap apa yang disampaikan oleh Bapak Camat Tambun Selatan bahwa Tambun menjadi nyaman dan indah dapat tercapai. Permasalahan tahunan banjir dapat terselesaikan. Jangan sampai kita langganan banjir lagi. Normalisasi kali agar air lancar mengalir kembali.
Seluruh proses berjalan lancar dan kondusif, dengan dukungan penuh dari masyarakat yang memahami pentingnya upaya pelestarian lingkungan. Pemerintah desa juga membuka ruang dialog bagi warga yang terdampak dan akan mengupayakan solusi yang bijak sesuai ketentuan yang berlaku. Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan Kali Baru dapat kembali berfungsi optimal sebagai saluran air dan kawasan hijau yang memberikan manfaat jangka panjang bagi warga Desa Sumberjaya dan sekitarnya.
Sumber: https://www.mediapatriot.co.id/2025/...ran-kali-baru/

0
43
0


Komentar yang asik ya


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan