Kaskus

Entertainment

anangdwicyAvatar border
TS
anangdwicy
Cara Melihat Etalase di Shopee Live Untuk Cek Harga dan Promo!
Di dalam aplikasi Shopee, penjual atau seller seringkali menggunakan istilah etalase untuk menampilkan produk-produk mereka kepada pembeli. Melalui fitur tersebut, nantinya barang dagangan milik penjual akan tertera di layar disertai dengan informasi harganya.

Belakangan ini, fitur etalase Shopee juga hadir pada saat penjual sedang melakukan live streaming untuk mempromosikan toko maupun produk secara langsung ke pembeli. Namun, masih ada cukup banyak pengguna mengeluhkan bahwa mereka belum mengetahui bagaimana cara melihat etalase di Shopee Live.

Salah satu alasan kenapa pembeli harus memahami bagaimana cara melihat etalase di Shopee Live yaitu agar mereka bisa mengetahui lebih banyak terkait produk dagangan milik penjual. Hal ini tentu akan membantu pelanggan memastikan apakah produk yang diincar masih tersedia atau tidak di toko online tersebut.

Oleh karena itu, apabila di antara kalian ingin berbelanja di Shopee Live, ada baiknya cari tahu terlebih dahulu bagaimana cara melihat daftar kategori produknya. Nah, pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskan secara lengkap mengenai cara melihat etalase di Shopee Live, entah itu di HP Android maupun iPhone.

Apa Itu Etalase Shopee?

Sebelum pembahasan poin utama mengenai cara melihat etalase di Shopee Live lebih lanjut, sebaiknya pahami terlebih dahulu sekilas pengertiannya. Dilansir dari Humairacorner.com, etalase merupakan tampilan visual dari produk-produk dagangan yang ditawarkan oleh penjual kepada pembeli di aplikasi marketplace Shopee.

Selain itu, etalase pada toko online Shopee sebenarnya lebih mengarah ke pengelompokkan barang pada suatu folder tertentu. Oleh karena itu, banyak pengguna Shopee menyimpulkan bahwa etalase tersebut merupakan sebuah pengelompokkan terhadap barang dagangan dalam kategori tertentu agar memudahkan pelanggan dalam mencari produk.

Biasanya etalase seringkali dipajang oleh penjual atau seller di beranda toko online dengan layout yang sangat rapi. Bahkan, kini etalase Shopee juga sudah bisa dilihat oleh para pembeli ketika mereka ingin berbelanja online secara langsung saat penjual di toko online sedang melakukan live streaming promosi produk dagangannya.

Cara Melihat Etalase di Shopee Live
Cara Melihat Etalase di Shopee Live Untuk Cek Harga dan Promo!

Source image: kompas.com


Setelah mengetahui sekilas pengertian hingga fungsi etalase di Shopee, maka selanjutnya tinggal masuk ke poin pembahasan utama mengenai cara melihatnya pada fitur Shopee Live. Seperti sudah disinggung di awal, Shopee Live merupakan fitur yang memungkinkan penjual membuat sesi streaming dan mempromosikan toko ataupun produk kepada pembeli secara langsung.

Melalui Shopee Live, pembeli dapat dengan langsung berinteraksi atau berkomunikasi dengan penjual secara real-time untuk mengetahui lebih banyak terkait produk yang ingin mereka beli tanpa meninggalkan halaman streaming. Namun sayangnya, banyak pengguna mengeluhkan bahwa mereka tidak mengetahui dimana letak etalase di Shopee Live.

Sebenarnya, fitur etalase di Shopee Live dapat dengan mudah pengguna temukan, hal tersebut dikarenakan aplikasi Shopee hadir dengan tampilan antarmuka sederhana sehingga sangat mudah untuk dioperasikan. Agar lebih jelasnya, langsung saja perhatikan baik-baik tata cara melihat etalase di Shopee Live berikut ini, entah itu di HP Android maupun iOS.

1. Buka Aplikasi Shopee

Cara pertama, silakan buka dan jalankan aplikasi Shopee di smartphone yang kalian gunakan. Sebelum lanjut ke tahap berikutnya, pastikan terlebih dahulu kalian sudah update aplikasi Shopee ke versi terbarunya serta mempunya koneksi jaringan internet lancar di perangkat.

2. Masuk Shopee Live

Setelah berada di halaman utama atau beranda aplikasi Shopee, nantinya akan muncul berbagai macam fitur maupun layanan yang ditawarkan kepada para penggunanya. Karena disini kalian ingin melihat etalase di Shopee Live, maka silakan masuk ke menu Shopee Live dengan ikon kamera video di bagian tengah bawah layar.

3. Tekan Tombol Etalase

Nantinya secara otomatis kalian akan dibawa ke halaman live streaming toko online atau penjual yang sedang mempromosikan barang dagangan mereka. Nah, cara selanjutnya yaitu tinggal menekan tombol etalase di bagian pojok kiri bawah layar dengan simbol tas belanja berwarna oranye.

4. Melihat Etalase di Shopee Live

Pada halaman ini, nantinya akan muncul secara otomatis daftar produk dagangan dari toko online yang ditambahkan oleh penjual atau seller pada sesi live streaming yang sedang berlangsung. Fitur ini juga nantinya akan menampilkan beberapa informasi produk seperti nama barang, harga dan lain sebagainya.

Ketika ingin membeli produk tersebut secara langsung melalui tanpa harus keluar dari Shopee Live, kalian hanya perlu menambahkan ke keranjang ataupun menekan tombol Beli Sekarang. Nantinya secara otomatis kalian akan diarahkan ke halaman checkout pesanan seperti halnya transaksi belanja di Shopee pada umumnya.

Apabila sudah sampai pada tahap ini, maka cara melihat etalase di Shopee Live berhasil dilakukan. Sebagai informasi tambahan, hampir semua penjual atau seller yang melakukan live streaming pasti akan memberikan daftar produk dagangan mereka melalui fitur etalase yang tersedia di Shopee Live.

Kesimpulan

Dari penjelasan di atas dapat diambil kesimpulan bahwa kini fitur etalase produk Shopee juga sudah tersedia ketika penjual atau toko online sedang melakukan sesi live streaming untuk mempromosikan barang dagangan mereka. Nah, tentunya setiap pembeli juga bisa dengan mudah mengakses fitur tersebut untuk mengetahui daftar produk dagangan milik penjual.

Demikian sekiranya penjelasan seputar cara melihat etalase di Shopee Live pada HP Android maupun iPhone dilengkapi dengan sekilas pengertian hingga fungsinya. Semoga informasi di atas dapat dijadikan sebagai bahan gambaran ketika ingin mencari tahu daftar produk dagangan milik penjual di Shopee Live.
0
8.9K
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan