rism4n19387Avatar border
TS
rism4n19387
Dentsu dan Moonton Menjalin Kemitraan Resmi Esports Mobile Legends Indonesia
Dentsu Indonesia sebagai perusahaan integrated marketing services terbesar di dunia mengukuhkan posisinya sebagai pionir marketing Gaming dan Esports dengan terjalinnya kemitraan resmi dengan PT Monster Entertainment Indonesia yang selaku entitas Indonesia dari Moonton Shanghai Technology, sebuah perusahaan piranti lunak dan developer dari game Mobile Legends: Bang Bang dan juga turnamen esports Mobile Legends: Bang Bang Professional League (MPL) Indonesia.

Penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) tentang kerja sama dalam rangka mendukung dan membesarkan Ekosistem Esports di Indonesia dilaksanakan tepat pada hari Rabu, tanggal 21 Juni 2023 di Cinepolis Cinemas Senayan Park, Jakarta Pusat. Tujuan dari penandatanganan MoU tersebut adalah untuk menetapkan upaya atau langkah-langkah agar esports semakin dilirik oleh brand maupun pengiklan, baik dari industri yang bersangkutan maupun industri di luar esports.

Martinus Manurung, Head of Business Development Moonton Esports Indonesia mengatakan: “Ini adalah sejarah baru bagi industri esports di Indonesia dengan terjalinnya kolaborasi resmi antara salah satu perusahaan marketing agency terbesar di dunia dan perusahaan pengembang game nomor satu di Indonesia. Ke depannya, kami akan bersama-sama meneliti dan melihat lebih jauh kesempatan apa saja yang dapat dilakukan oleh dentsu Indonesia serta bagaimana Moonton akan mendukung hal tersebut demi mempopulerkan esports dan memberikan dampak positif bagi industri dan komunitas esports di Indonesia,”

Di sisi lain, penandatanganan MoU ini juga memberikan angin segar bagi MPL Indonesia. Selain menjadi partner esports dentsu Indonesia, liga Mobile Legends: Bang Bang nomor satu di Indonesia ini juga menjadi solusi periklanan bagi industri media di Indonesia secara umum melalui channel dentsu Indonesia.

Dentsu dan Moonton Menjalin Kemitraan Resmi Esports Mobile Legends Indonesia

Kiri-kanan: Martinus Manurung, Head of Business Development, Moonton Esports Indonesia and Laode Hartanto, Chief Growth Officer, Dentsu Indonesia

Laode Hartanto, Chief Growth Officer, dentsu Indonesia menyampaikan: “Dentsu Indonesia dengan hangat menyambut kerja sama antara kami dan Moonton Indonesia untuk membesarkan ekosistem esports di Tanah Air. Sebagai marketing services network terintegrasi di dunia, kami berharap hal ini bukan saja sebatas kerjasama bisnis, tetapi juga ambisi memajukan industri untuk bersama maju lebih kuat dan pesat dengan pertumbuhan lebih besar di masa depan.”

Aloysia Dian, CEO, Media, dentsu Indonesia menambahkan: “Kami melihat adanya peluang bagi brand untuk memanfaatkan ekosistem Gaming & Esports yang berkembang pesat di Indonesia terutama dalam hal memasarkan produk/jasanya secara unik dan relevan kepada audiens Gen Z dan milenial. Dengan keahlian tim kami di dentsu Indonesia dan dukungan dari Moonton, kami siap melaju berinovasi di bidang esports untuk memberikan solusi pemasaran terbaik bagi klien kami, dan tentunya mendukung perkembangan ekosistem esports di Indonesia.”

Tentang dentsu Indonesia
Bagian dari dentsu, dentsu Indonesia adalah jaringan layanan pemasaran terkemuka yang berbasis di Jakarta yang terdiri dari Carat, DENTSU CREATIVE, dentsu X, iProspect, Merkle, dan Dwi Sapta. Beroperasi dengan lebih dari 1.100 talenta berdedikasi, dentsu Indonesia berinovasi dan membantu klien untuk meningkatkan skala bisnis mereka melalui kemajuan yang berarti di bidang kreatif, media, dan manajemen pengalaman pelanggan (CXM). Dengan layanan dan solusi terbaik di kelasnya serta sejumlah penghargaan dari Campaign Asia, Marketing Interactive dan Citra Pariwara, dentsu Indonesia diakui sebagai salah satu Perusahaan Terbaik untuk Bekerja di Asia 2022 (kategori Indonesia) oleh HR Asia, #1 Indonesia Media Agency Group selama empat tahun berturut-turut (tahun fiskal 2019 hingga 2022) oleh RECMA Qualitative Ranking, dan #1 di COMvergence Media New Business Ranking tahun fiskal 2022 dan 2021.
Pelajari lebih lanjut: www.dentsu.com

Tentang MPL Indonesia:
Mobile Legends: Bang Bang Professional League (MPL) Indonesia merupakan kompetisi Mobile Legends: Bang Bang level tertinggi di Indonesia dengan total hadiah sebesar Rp 5 miliar per season. Pada musim ke-9, MPL Indonesia berhasil memecahkan rekor dengan 2,8 juta penonton yang menonton secara bersamaan secara live. Menjadi turnamen esports terpopuler di dunia dalam beberapa kesempatan, prestasi yang diraih MPL Indonesia telah mengharumkan nama Indonesia di peta esports internasional. Moonton menciptakan liga ini sebagai jalan bagi para atlet muda untuk mengejar impiannya menjadi pemain profesional MLBB dan untuk mendukung ekosistem esports di setiap wilayah. MPL Indonesia sedang dalam perjalanan untuk menjadi liga esports terbaik dan terbesar di dunia.

Tentang Mobile Legends: Bang Bang
Mobile Legends: Bang Bang adalah game Multiplayer Online Battle Arena (MOBA) seluler paling populer di seluruh dunia yang menyatukan komunitas melalui kerja tim dan strategi. Dengan lebih dari satu miliar instalasi dan 105 juta pengguna aktif bulanan, game pemenang penghargaan ini termasuk di antara 10 besar yang paling banyak dimainkan di lebih dari 120 negara. Dengan jangkauan yang luas di seluruh wilayah Asia Pasifik, multiplayer tersedia di 190 negara dengan kehadiran esports global yang luas.

Tentang MOONTON Games
Didirikan pada 2014, MOONTON Games adalah perusahaan global yang didedikasikan untuk pengembangan game, publikasi, dan esports. Dengan lebih dari 1.000 karyawan di seluruh dunia, perusahaan mengoperasikan kantor di Indonesia, Malaysia, Singapura, Hong Kong, Filipina, dan Cina. MOONTON Games telah berhasil meluncurkan beberapa game seluler profil tinggi secara global di lebih dari 30 negara di seluruh dunia. Saat ini, Mobile Legends: Bang Bang adalah gim nomor satunya dan merupakan gim MOBA (Multiplayer Online Battle Arena) terkemuka di seluruh dunia.
yrt85Avatar border
yrt85 memberi reputasi
1
67
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan