Kaskus

Games

arashibirruAvatar border
TS
arashibirru
Pakem yang Lahir di Berbagai Seri Devil May Cry (Sekuel Baru, Aksi Baru!)
Intro
Pakem yang Lahir di Berbagai Seri Devil May Cry (Sekuel Baru, Aksi Baru!)
sumber

Devil May Cry merupakan salah satu franchise game action terkenal dari Capcom selain Resident Evil. Jika di Resident Evil kita terjebak dengan zombie-zombie ganas, maka di Devil May Cry para demon terjebak dengan tokoh utama kita yang cadaSSS. Ya, siapa lagi tokoh utamanya kalo bukan Dante, Son of Sparda; Menebas para demon dengan gaya-gaya yang keren dan menjadikan para Boss Demon sebagai bahan lawakannya.
 emoticon-Cool

Devil May Cry termasuk franchise yang awet. Akibat “keisengan” yang luar biasa dari tim Resident Evil untuk bikin sekual baru yang asyik dan keren, diputuskan lah “Udah, kita bikin game baru aja. Kita namain Devil May Cry!”. Dan boom, Devil May Cry pertama pun lahir di tahun 2001. Jadi buat para Bapak-Bapak yang memainkan game ini pas pertama keluar, saya ingatkan ya: Devil May Cry 1 bukan 10 tahun yang lalu keluarnya, tapi lebih dari 20 tahun yang lalu. Hahaha…. Gimana? merasa muda kembali?
emoticon-Leh Uga 

Anyway, tercatat sudah ada 5 seri utama Devil May Cry (di luar versi reboot dan anime) yang telah diproduksi Capcom hingga saat ini. Hebatnya, selalu ada pakem baru di setiap seri yang menjadi bagian PENTING untuk sekuel-sekuel berikutnya. Nah, menurut saya ini lah berbagai pakem utama yang lahir di setiap seri Devil May Cry:
emoticon-cystg



1. Devil May Cry (2001) - Cerita Utama Dante, Son of Sparda
Pakem yang Lahir di Berbagai Seri Devil May Cry (Sekuel Baru, Aksi Baru!)
sumber

Devil May Cry tokoh utamanya sih Dante, tapi latar ceritanya pasti bawa-bawa bapaknya terus. Mungkin istilahnya, Devil May Cry tanpa ngomongin Sparda tu kayak makan ketoprak tanpa sambel kacang. Seret.
 
Coba deh liat ceritanya DMC 2, DMC3, DMC4, sampai DMC5. Kapan sih ceritanya gak bawa-bawa kekuatan Sparda? Demon yang melawan kaumnya demi cewe cakep, maksud saya untuk menyelamatkan umat manusia. Demon yang dikisahkan punya kekuatan besar sehingga kekuatannya entah diinginkan orang jahat (DMC3) atau malah disembah-disembah (DMC4). Ujung-ujungnya anaknya, Dante, yang harus menghadapi orang jahat atau penyembah bapaknya ini.


emoticon-No Hope

Pakem yang Lahir di Berbagai Seri Devil May Cry (Sekuel Baru, Aksi Baru!)
sumber

Saya pengen ngomongin Trish yang terus keluar hingga DMC5 (kecuali DMC3 karena settingnya sebelum DMC1), tapi sepertinya lebih menarik membahas Vergil. Apakah kalian mengira Vergil baru keluar di DMC3? Ckckck… artinya kalian belum memainkan DMC1. Karakter yang cold dan cool dengan gerakan super cepat ini sudah muncul di DMC1. Dia muncul sebagai kesatria dengan full armor, Dark Knight. Setelah berkali-kali mengalahkannya, kita akhirnya melihat wajahnya dengan rambut putih yang dikebelakangin semua. Maklum orang jaman dulu.
emoticon-Malu

Pakem yang Lahir di Berbagai Seri Devil May Cry (Sekuel Baru, Aksi Baru!)


sumber

Anyway, seri pertama ini pula yang memperkenalkan Devil Trigger. Power Up agar Dante masuk ke mode Demon dimana gerakannya menjadi lebih cepat, serangannya lebih menyakitkan, dan juga bar HP-nya kembali terisi. Nantinya, Devil Trigger ini juga bisa digunakan oleh Vergil dan anaknya di seri berikutnya.
emoticon-Traveller

2. Devil May Cry 2

Pakem yang Lahir di Berbagai Seri Devil May Cry (Sekuel Baru, Aksi Baru!)
sumber

Oke, oke. Kita tahu banyak review negatif terkait sekuel pertama Devil May Cry ini. Saya akui, ini juga seri terakhir yang saya mainkan setelah 3, 1, 4, dan 5. Saya main untuk validasi review-review negatif itu aja sebelum nulis dan ternyata, iya para reviewer itu bener.

 
Hadeh, Kenapa Devil May Cry jadi begini ya? Dantenya itu lho, jadi “mute”. Jangankan ngelawak, ngomong normal aja hampir nggak. Setiap misi kayak datar-datar gitu aja nyelesainnya, hampir gak ada kesan atau pengembangan cerita. Setidaknya untuk Gameplay, walau banyak yang mengeluhkan, saya sebenernya cukup enjoy soalnya jadi gampang. Kan musuh-musuhnya hampir gak ngelawan. Cocok gitu buat yang capek pulang kerja dan cuma pengen mukul-mukulin orang sementara mereka pasrah gak bales.
emoticon-Ngakak


Pakem yang Lahir di Berbagai Seri Devil May Cry (Sekuel Baru, Aksi Baru!)
sumber

Haha… becanda. Anyway, walaupun banyak review negatif, bukan berarti Devil May Cry 2 ini gak punya pakem baru yang dia lahirkan. Seri ini merupakan seri pertama yang punya playable character selain Dante. Perkenalkan Lucia, playable character pertama selain Dante di Devil May Cry. Kepribadiannya mungkin paling datar di antara Trish (DMC1), Lady (DMC3), atau Nico(DMC5), bahkan Kyrie (DMC4). Tapi tetap saja Lucia membuka jalan untuk karakter-karakter lain agar bisa dimainkan di sekuel-sekuel berikutnya.

 
Bahkan, di seri ini ini kita bisa pake Trish lho sebagai alternatif selain Lucia dan Dante. Total ada 3 karakter yang bisa dimainkan dan ini lebih banyak dari Devil May Cry 3 di mana kita cuma bisa memainkan Dante atau Vergil.
emoticon-2 Jempol


Pakem yang Lahir di Berbagai Seri Devil May Cry (Sekuel Baru, Aksi Baru!)
sumber

Sebagai tambahan, ini juga seri pertama yang menyediakan Bloody Palace. Tempat bertingkat-tingkat yang disediakan murni untuk menguji kemampuan kita mengalahkan musuh-musuh yang disediakan. Gak usah mikir habis ini kemana atau gimana, udah hajar aja musuh yang ada di layar sampai habis. Gak usah takut bosen, ada 9000 lantai lebih di Bloody Palace untuk memuaskan dahaga kamu dalam menghabisi para Demon.
emoticon-Cool


3. Devil May Cry 3 (2005) - 4 Gaya Utama Dante

Pakem yang Lahir di Berbagai Seri Devil May Cry (Sekuel Baru, Aksi Baru!)
sumber

Akhirnya kita sampai di Devil May Cry 3, seri yang menurut saya layak menyandang gelar “The Savior”. Ini lah seri yang berhasil mengembalikan kejayaan Devil May Cry setelah di awal begitu disukai, namun malah jatuh mengecewakan di sekuel pertamanya.

 
Di sini, Dante kembali humoris, bahkan lebih cerewet karena apa aja dikomentarin. Tapi gakpapa, komentarnya lucu-lucu soalnya. Udah gitu, pertarungan lawan kroco maupun Boss kembali nyuruh kita mikir gimana cara “aman” melawan mereka biar gak usah pake item penyembuh (ngurangin ranking misi). Dan yang utama, setiap misi berasa pentingnya karena ada cerita yang sedikit demi sedikit dibuka. Latar cerita dan penokohan makin mantep lah di seri ini.
emoticon-Ultah


Pakem yang Lahir di Berbagai Seri Devil May Cry (Sekuel Baru, Aksi Baru!)
sumber

Hal yang paling saya nikmatin di seri ini adalah gameplaynya yang menyediakan 4 gaya bertarung Dante: Swordmaster buat nebas-nebas penuh gaya, Gunslinger buat nembak-nembak penuh gaya, Trickster untuk menghindar dengan cepat (favorit saya), dan Royal Guard buat nangkis serangan musuh (paling gaje buat saya). Walaupun nanti kita dapat 2 tambahan gaya, tapi 4 gaya utama ini lah yang akan menjadi pakem gaya bertarung Dante di seri-seri berikutnya.
emoticon-Toast


Pakem yang Lahir di Berbagai Seri Devil May Cry (Sekuel Baru, Aksi Baru!)
sumber

Terakhir, seri ini pula yang menjadi acuan bahwa lagu bertarung Dante lebih nendang kalo pake suara vokal dan music metal. Dan ini diteruskan hingga seri-seri berikutnya. Bahkan di seri kelima, setiap karakter punya background musik sendiri untuk bertarung.

 
Praise to my father
Blessed by the water
Black night, dark sky
The devil's cry
emoticon-Kaskus Radio


4. Devil May Cry 4 (2008) - Tangkap Sana Sini dengan Nero, Terus Banting!

Pakem yang Lahir di Berbagai Seri Devil May Cry (Sekuel Baru, Aksi Baru!)
sumber

Menyusul kesuksesan Devil May Cry 3, tentu sayang banget kalo Capcom gak lanjut bikin seri ke-4 nya. Yang paling mencolok di seri keempat ini adalah grafiknya yang makin halus dan adanya bucin sebagai tokoh utama, ya Nero dengan tangan demon-nya. Nero dan tangan demonnya ini menjadi sajian utama seri ke-4, baik dari sisi story maupun gameplay.

 
Saya tidak akan bicara banyak mengenai story, yang pasti tangan demon-nya Nero ini menjadi pakem aksi baru di Devil May Cry 4. Kalo gaya Dante adalah berakrobat dengan pedang dan pistolnya, maka gaya Nero adalah mencengram musuh dan memainkannya di udara (terus ke lantai). Permainan mencengkram terus banting ala Nero ini menjadi animasi battle yang menarik di Devil May Cry 4.
emoticon-Jempol


Pakem yang Lahir di Berbagai Seri Devil May Cry (Sekuel Baru, Aksi Baru!)
sumber

Bagaimana tidak? Setiap musuh, akan memiliki animasi cengkraman yang berbeda-beda, termasuk Boss. Ada yang diputer-puter dulu di udara sebelum dibanting, ada yang ditarik terus ditinju berkali-kali, bahkan masuk ke mulut boss lalu menebas-nebas dia dari dalem. Walau saya tidak suka sifat Nero di DMC4, tapi jujur, saya lebih menikmati gameplay dia daripada Dante. Selalu ada serangan baru saat menghadapi musuh baru.
emoticon-Motret


Pakem yang Lahir di Berbagai Seri Devil May Cry (Sekuel Baru, Aksi Baru!)
sumber

Nah, ciri khas cengkraman tangan Nero ini yang nantinya dilanjutkan ke seri kelima. Walaupun tangan demonnya diambil Bapaknya (Vergil), dia akan mendapatkan tangan baru untuk aksi baru. Bukan cuma 1 tangan, banyak tangan malah buat Nero gonta ganti. Setiap tangan akan punya animasi fungsi yang berbeda sesuai jenisnya nanti.
emoticon-Games


Penutup

Pakem yang Lahir di Berbagai Seri Devil May Cry (Sekuel Baru, Aksi Baru!)
sumber

Lho, kok saya gak bahas Devil May Cry 5 yang release 2019? Oke, jadi karena fokusnya adalah pakem apa yang lahir dan bagaimana itu diteruskan di seri berikutnya, maka tanpa Devil May Cry 6, saya tidak tahu apa yang baru lahir di Devil May Cry 5 dan akan diteruskan di seri ke-6.
emoticon-Bingung 

Apakah tangan Nero bisa diganti-ganti lagi padahal tangan manusianya pulih?
Apakah V dengan jurus bayangannya bisa dipakai lagi padahal Vergil sudah pulih?
Apakah ada tanda-tanda Devil May Cry 6 sedang dibuat?
Silahkan share pendapat kalian di kolom komentar.
emoticon-Shakehand2

Dan seperti biasa, makasih udah mampir.
emoticon-Hai




Spoiler for Sumber:


0
816
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan