Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

adnanamiAvatar border
TS
adnanami
Trauma Cinta itu Benar Adanya, Ini Tanda Jika Gebetanmu sedang Kena Trust Issue


Tidak semua orang memiliki pengalaman cinta yang indah dan membahagiakan. Beberapa orang pasti pernah mengalami terjebak dalam hubungan asmara yang toxic dengan orang yang salah.

Pengalaman itu membentuk memori yang buruk dalam ingatan seseorang yang pernah mengalaminya. Dia akan merasakan sebuah perasaan trauma dan hilangnya kepercayaan.

Krisis kepercayaan ini biasa disebut dengan trust issue, seseorang bisa mengalaminya akibat pengalaman - pengalaman buruk itulah dia menjadi sulit percaya dengan orang lain apalagi dalam relationship.

Bayangkan jika pasangan kita atau calon pasangan memiliki trust issue! Gansist harus siap dengan semua tingkah dan perilakunya yang akan lebih mudah curiga terhadap kalian.

Sebenarnya itu semua wajar, penderita trust issue seperti itu karena tidak ingin pengalaman buruknya dari hubungan sebelumnya kembali terulang di hubungannya yang sekarang.

Beberapa tanda seseorang memiliki trust issue yang bisa dikenali melalui ciri - ciri berikut ini:

1. Tidak mudah percaya

Ciri utama seorang penderita trust issue adalah dia tidak mudah percaya dengan orang lain. Sangat jarang dia akan 'iya - iya' saja dengan perkataan seseorang, pasti akan ada pertanyaan lanjutan yang dia tanyakan pada gansist hingga terkesan seperti mengintimidasi.

2. Agresif

Orang dengan trust issue akan lebih agresif saat kepercayaannya terhadap seseorang sedang goyah. Dia tidak akan ragu untuk berteriak, mencecar pasangannya dengan beragam pertanyaan hingga membadingkan orang lamanya dengan gansist.

3. Cemburu berlebihan

Seseorang yang terkena trust issue akibat pernah diselingkuhi di hubungannya terdahulu akan dengan mudah cemburu dan levelnya cukup berlebihan hingga membuat pasangannya marah karena dicemburui berlebihan.

4. Selalu berniat membuktikan sesuatu

Jika seseorang dengan trust issue ini tidak percaya meskipun pasangannya sudah meyakinkannya, dia akan nekat mencari bukti agar bisa melihat dengan mata kepalanya tersendiri bahwa pasangannya benar dan tidak seperti pikiran negatif yang ada di kepalanya.

Memang berat memiliki pasangan yang punya masalah trust issue, sebagai kekasih atau pasangannya kita wajib bersabar dan selalu membuatnya yakin bahwa kita tidak berniat mengkhianati kepercayaannya.

Sumber: pemikiran dan pengalaman TS
Diubah oleh adnanami 01-11-2022 02:40
pakisal212Avatar border
muyasyAvatar border
squitwardAvatar border
squitward dan 3 lainnya memberi reputasi
2
1.3K
137
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan