Tak bisa dipungkiri bahwa nori atau rumput laut memberikan rasa yang unik bagi suatu hidangan. Sehingga di negara Jepang berbagai macam makanan disajikan dengan nori sebagai bahan pembuatnya. Penggunaan nori juga sebenarnya bukan sebatas campuran pada makanan saja tetapi memiliki fungsi praktis sebagai pembungkus makanan. Sehingga makanan bisa dibentuk sesuai keinginan dan tidak berantakan. Wujud makanan yang dilapisi nori pun semakin menggugah selera makan.
Karena proses sejarah panjang dalam dunia kuliner membuat keberadaan nori sangat penting dalam suatu hidangan berikut. Tanpa adanya nori maka hidangan berikut ini terlihat biasa saja dan kurang menggugah selera. Namun bila ditambahkan nori maka pemandangan hidangan tersebut makin cantik dan juga makin lezat. Penasaran seperti apa makanan tersebut, yuk check thread berikut!
Quote:
1. Onigiri
Bola-bola nasi ini sangat cocok sekali dipadukan dengan nori. Bola nasi ini di dalamnya biasanya berisi tuna, ayam, shirasu teri dan daging. Dengan dipadukan nori, tiap gigitan dari bola nasi terasa begitu lezatnya. Apalagi ada saus yang bisa dicocol ketika makan hidangan ini. Bagaimana menurut gansis apakah penting sekali kehadiran nori dalam hidangan onigiri?
Quote:
2. Maki-zushi
Peran nori pada hidangan Maki-zushi atau gulungan sushi yang panjang memang tak dapat dipisahkan sama sekali. Tanpa kehadiran nori maka nasi tidak akan bisa dibentuk seperti gulungan. Jadi peran nori pada hidangan ini benar-benar tak bisa dilepaskan ya gan. Cara pembuatan Maki-zushi dibuat dengan menggulung nasi dan isiannya diatas kertas nori panjang.
Quote:
3. Temaki-zushi
Dari cara menggulungnya saja pasti gansis sudah tahu mengapa hidangan ini dinamakan Temaki-Zushi. Hidangan ini dibuat berbentuk kerucut yang mana nori digunakan sebagai pembungkusnya. Sebenarnya penamaan Temaki-Zushi berdasarkan cara membuatnya yang dilakukan dengan menggulung sushi menggunakan tangan. Karena dalam kondisi tertentu membuat sushi seperti ini lebih praktis.
Quote:
4. Isobe-yaki (Rice Cake)
Penambahan nori pada hidangan rice cake benar-benar memperkaya rasa. Isobe-yaki merupakan rice cake panggang yang dibuat dari mochi kentang. Pemberian kecap juga dapat dilakukan agar makanan menjadi semakin lezat atau sesuaikan dengan selera. Sebenarnya penambahan nori pada makanan ini bersifat opsional dan kalau memang ada maka lebih baik.
Quote:
5. Nori-maki rice cracker
Makanan ini memiliki tekstur yang renyah dan biasanya dijadikan snack. Gansis dapat memesan makanan ini di toko online jika tertarik mencicipi kelezatan dan kerenyahan dari nori-maki rice cracker. Rasa makanan ini gurih dan bikin ketagihan.
Quote:
6. Gunkan-maki
Gunkan maki merupakan sushi yang dibentuk seperti kapal perang. Jadi penamaan sushi ini didasarkan pada bentuk kapal. Tentu karena bentuk yang sedemikian rupa ini, sushi ini memiliki cara pembuatan yang berbeda dengan Maki-zushi maupun Temaki-zushi. Sushi ini juga biasa dihidangkan dengan caviar ataupun telur ikan lainnya.
Quote:
7. Ramen
Hidangan ramen biasanya disajikan dengan nori yang mana nori yang digunakan berukuran persegi bagaikan krupuk. Dengan penambahan nori pada ramen, membuat hidangan ini menjadi lengkap dan kaya rasa. Gansis sendiri pasti ada yang pernah memakan ramen dengan nori kan?.
Quote:
8. Nori Tempura
Nori yang dicelupkan kedalam tepung kemudian di goreng tak kalah lezat dengan hidangan tempura lainnya. Makanan ini akan membuatmu ketagihan dan ingin memakanya terus menerus karena kelezatan dan kerenyahaannya. Bahkan makanan ini juga dijadikan snack yang dapat gansis beli di toko online.
Quote:
9. Tsukudani Nori
Makanan ini dibuat dengan merendam nori kedalam kecap dan mirin. Kadang-kadang juga makanan ini direbus sehingga memiki tekstur yang lunak. Ketika disajikan di atas nasi maka hidangan ini sungguh enak dan rasa kecap dan mirin dari tsukudani meresap ke dalam nasi.
Quote:
10. Nori dengan Nasi
Pasti gansis sendiri sudah pernah merasakan bagaimana lezatnya nasi yang dipadukan dengan nori. Rasa rumput laut yang sedap dan gurih ditambah hangatnya nasih menjadikan nori menjadi pilihan yang cocok untuk dipadukan dengan nasi polos. Bahkan mungkin ada beberapa gansis disini yang memakan nasi polos dengan nori saja.
Itu dia 10 makanan jepang yang cocok dihidangkan dengan nori. Kelezatan nori yang tiada duanya membuat makanan tersebut tak bisa dilupakan masyarakat Jepang. Setelah melihat beberapa makanan di atas apakah agan menjadi lapar dan mau mencobanya? Tulis di kolom komentar!
Sumber :
Disini