Kaskus

Sports

obrolan.arenaAvatar border
TS
obrolan.arena
Apa itu DNF ? Istilah yang Sering Disebut di F1
Apa itu DNF ? Istilah yang Sering Disebut di F1
Obrolan Arena ~ Arti DNF

DNF adalah istilah yang kerap digunakan dalam ajang balapan termasuk balapan Formula 1. namun apakah arti dari DNF ? DNF merupakan singkatan dari Do Not Finish yang secara harfiah bahasa diartikan Gagal Menyelesaikan Balapan. Hal ini berlaku bagi pembalap yang mengikuti berkibarnya bendera start tetapi tidak mampu melewati kibaran bendera finish. DNF seringkali disebut apabila mobil jet darat dipastikan gagal melanjutkan balapan. DNF bisa saja disebabkan oleh mobil yang bertabrakan hingga rusak parah, atau karena mobil mengalami kerusakan mesin. Atau terkadang ditemukan juga contoh kerusakan mobil yang mana mobil tersebut berhasil masuk pitstop tetapi tetap gagal memperbaiki mesin.
Istilah DNF sangat populer di pagelaran arena Formula 1 dan Moto GP dan keduanya tetap mempunyai arti yang sama yakni Do Not Finish.
Selain istilah DNF, di Formula 1 juga dikenal beberapa istilah lain seperti

Cut from Inside : Menyalip dari sudut dalam. Bagian ini cukup sulit karena ruang yang sempit untuk mendahului. Tetapi Cut from Inside adalah cara menyalip paling elegan.


Cut from Outside : Menyalip dari luar. Bagian ini tidak mudah karena pembalap harus mampu menyalip ditikungan dengan rute yang sedikit lebih panjang dan harus lebih cepat dibanding lawannya.


Marbles : Bagian ban yang terkikis. Biasanya bisa kita lihat goresan di aspal terlebih ditikungan  akibat gesekan ban hasilpengereman.


Pole Position : Pole Position berawal dari sesi kualifikasi yang digelar tiga kali, umumnya dimulai 2 hari sebelum balapan. Dengan adanya sesi kualifikasi maka akan ditemukan urutan start pembalap mengikuti hasil catatan waktu terbaik pada sesi kualifikasi, nah kemudian pemegang catatan waktu terbaik disebut meraih pole position. Peraih pole position disebut juga polesitter.


Grand Slam : Pembalap yang berhasil mendapatkan pole position, kemudian memimpin sepanjang balapan tanpa disalip pembalap lain (selalu nomer 1), bersamaan meraih Fastest Lap dan mengakhiri balap sebagai juara. Grand Slam adalah capaian yang sulit diarena F1 mengingat pergeseran posisi sangat rentan tatkala beberapa mobil masuk pitsop.


DRS : DRS adalah penemuan terbaik tim pengembangan aerodinamik mobil F1 pada tahun 2011. DRS merupakan singkatan dari Drug Reduction System. Dengan adanya DRS bisa menambah kecepatan mobil secara frontal. DRS diperbolehkan di trek yang cendrung lurus memanjang, dan tentunya tidak boleh digunakan ketika menikung karena berpotensi mengurangi kesimbangan mobil hingga menyebabkan mobil terbalik. DRS bisa kita ketahui ketika sayap belakang mobil terbuka.


Power Unit : Dalam artian singkat Power Unit artinya adalah mesin mobil F1 tetapi tentu komposisinya berbeda dengan mobil biasa pada umumnya. di Power Unit terdapat beberapa bagian diantaranya Internal Combustion Engine (ICE), Turbo Charger (TC), Motor Generator Unit-Heat (MGU-H), Motor Generator Unit-Kinetik (MGU-K), Energy Stores (ES), Control Electronics (CE).

Itulah beberapa istilah populer dalam F1 yang perlu sobat sekalian ketahui. Semoga bermanfaat.

Penulis : Badruzzaman

Baca berita lainnya di Obrolan Arena

Baca Juga
5 Alasan Mengapa Pemanasan Pra Olahraga Penting


Menakar Kekuatan Brazil di Piala Dunia 2022


Peluang Oscar Piastri Masuk F1

Mungkinkah Ginting Menjadi MS 1 Dunia ?

Apa Formula Mengalahkan Si Papa Vega ?

0
2.8K
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan