Masa muda lekat dengan kehidupan sekolah. Banyak suka dan duka serta kisah kasih di sekolah. Bahkan kehidupan sekolah, apalagi kehidupan di SMA menjadi cerita yang paling banyak diangkat dalam cergam, anime, film, sampai video game. Kalangan cosplayer pun banyak yang awet muda sehingga masih pantas untuk memakai seragam SMA.
Disini aku akan membahas serial yang cocok untuk cosplay jadi anak SMA. Ada banyak cerita yang sangat menarik di masa-masa SMA. Pembahasannya sudah termasuk anime, film, komik, sinetron, sampai video game.
Aku sendiri mendapat wangsit dari sini
Mari kita mulai...
Spoiler for Crayon Shinchan:
Di Anime Crayon Shinchan ada kelompok anak SMA yang beranggotakan 3 orang. Kelompok itu menyebut dirinya sebagai Geng Kalajengking Merah Saitama. Anggotanya terdiri dari Ryuuko, Ogin, dan Mari. Ketiga orang ini seringkali diikuti oleh Shinchan.
Geng Kalajengking Merah Saitama berusaha untuk terlihat garang seperti geng tawuran antar SMA. Tetapi di mata Shinchan, geng ini hanya sebatas kelompok pelawak yang lucu. Tidak heran kenapa Shinchan senang sekali mengikuti mereka dan berusaha keras untuk diakui sebagai anggota keempat.
Cosplayer yang gemar melawak sangat cocok untuk cosplay jadi 3 orang ini. Pasti banyak orang yang minta foto. Keesokan harinya terkenal di internet.
Spoiler for Cewek-cewek Badung:
Cewe-cewek Badung adalah sinetron yang menceritakan 3 siswi SMA yang pandai memainkan jurus-jurus silat. Sinetron laga ini menyajikan adegan pertarungan yang terjadi di kalangan anak SMA. Kehidupan SMA yang berisi macam-macam persaingan membuat pertememanan semakin erat.
Secara garis besar, sinetron ini menceritakan persaingan antara 2 geng cewek, yaitu Cewek-cewek Badung yang terdiri dari Alex, Galuh, dan Joy melawan 3 cewek cantik yang terdiri dari Jelita, Melani, dan Abel. Namun, semuanya berubah ketika ada siswa pindahan bernama Fabio.
Cosplay jadi mereka cocok untuk anak SMA sungguhan atau yang masih menyimpan seragam SMA. Gaya rambut juga bagus, cukup disisir rapi, jadi tidak merepotkan juga.
Spoiler for Rival School:
Rival School ialah video game yang diterbitkan oleh Capcom untuk Arcade dan PlayStation. Menceritakan tentang persaingan SMA yang terletak di suatu kota yang indah. Persaingan yang ketat ini menyeret beberapa sekolah tersebut untuk ikut serta dalam tawuran antar pelajar.
Tidak hanya siswa saja yang terlibat tawuran, guru dan kepala sekolah pun ikut serta dalam tawuran. Kalau masih kurang..., masih ada dokter, perawat, dan penjaga sekolah yang mau ikut serta dalam tawuran ini. Para siswa yang ikut serta dalam tawuran berasal dari Extra Kurikuler yang sangat diminati di sekolah masing-masing. Contohnya dari olah raga, kesenian, dan wartawan sekolah.
Apabila cosplayer berminat untuk cosplay menjadi tokoh-tokoh dari Rival School. Bisa saja akan menjadi pertunjukan menarik. Setiap tokoh adalah utusan dari masing-masing Extra Kurikuler. Dan setiap orang mempunyai jurus-jurus aneh menurut Extra Kurikuler masing-masing.
Spoiler for Ran:
Ran online menceritakan tentang kehidupan SMA yang sangat seru. Ke sekolah bukannya belajar, malah tawuran melawan preman sekolahan. Dan pada kenyataannya, para preman sekolahan itu sering disebut sebagai salinan arwah. Sungguh aneh, sepertinya sekolah yang menyenangkan itu banyak hantunya.
Ran sendiri artinya kacau. Para siswa sering diberi tugas untuk mengalahkan preman-preman tertentu. Bisa juga mengantar bingkisan ke suatu tempat. Sampai ujian dari guru dan kepala sekolah. Di Ran online ada 3 SMA yang bisa dipilih oleh calon siswa yang hendak bergabung. Ada SMA Burung Api, SMA Gerbang Suci, dan SMA Puncak Niskala.
Pakaian seragam SMA dari RAN online sangat cocok untuk cosplay bertema tawuran antar pelajar. Pakaian seragam SMA yang dilengkapi dengan senjata dan alat-alat pelindung tubuh. Adapula pakaian seragam berdasarkan Extra Kurikuler masing-masing. Seperti seragam Petinju, Pendekar Pedang, Pemanah, dan Qi Gong. Setiap Extra kurikuler mempunyai jurus andalan masing-masing.
Spoiler for Ada Apa Dengan Cinta:
Ada apa dengan Cinta? merupakan film yang menceritakan kisah-kasih di sekolah. Cinta merupakan siswa yang sering mendapat juara lomba puisi. Namun, pada suatu lomba terjadi hal yang tidak terduga. Rangga menjadi pemenang dalam lomba puisi tersebut. Karena Cinta dan teman-temannya adalah pengurus majalah dinging, maka dia harus mewawancarai Rangga.
Dari situlah ceritanya dimulai... Cinta mulai mendekati Rangga. Namun, Rangga adalah laki-laki yang dingin. Sehingga Cinta sulit untuk mendekatinya.
Film ini juga cocok untuk bahan Cosplay. Asalnya punya muka dan potongan rambut yang mirip. Tentu saja seragam SMA yang sudah lama tidak dipakai bisa dipakai lagi untuk tampil di acara cosplay. Kalau mau tampil di panggung, bisa dengan cara reka ulang adegan film. Tentu saja bagian serunya.
Spoiler for Great Teacher Onizuka:
Great Teacher Onizuka adalah Dorama yang menceritakan tentang kehidupan Onizuka sebagai seorang guru. Sebelum menjadi guru, Onizuka merupakan ketua geng motor. Ada banyak cerita yang sangat menarik di kehidupan Onizuka. DIa sangat mengetahui bagaimana cara mengatasi anak berandalan karena dirinya mantan berandalan. Dia juga tahu cara menangani guru yang sering mencari masalah di sekolah.
Kalau mau tampil beda di acara cosplay bertema sekolah, tetapi tidak mau keluar dari tema, bisa memilih untuk cosplay menjadi Onizuka. Orang lain jadi siswa, kamu guru. Bisa juga cosplay jadi siswa di sekolah tempat Onizuka mengajar. Atau cosplay menjadi Onizuka ketika duduk di bangku SMA.
Spoiler for Nanno:
Nanno merupakan sinetron Thailand yang menceritakan sisi gelap dunia pendidikkan. Mulai dari perundungan, guru yang menyimpang, sampai sekolah yang terlalu banyak peraturan. Sinetron ini terdiri dari 2 musim tayang. Sayangnya musim tayang kedua ceritanya agak menyebalkan karena keberadaan Yuri.
Tidak jelas Nanno itu sosok apa. Manusia atau hantu, itu pun tidak jelas kebenarannya. Anehnya, setiap episode, Nanno pindah sekolah. Apakah hanya ada satu Nanno atau ada banyak Nanno? Sungguh membingungkan.
Tokoh Nanno sendiri kelihatannya cukup menarik untuk dibawakan di acara cosplay. Gaya rambut Nanno memang tiada duanya.
Seperti inilah contoh serial yang cocok untuk dibawakan dalam acara cosplay yang bertema sekolah. Sebenarnya boleh saja cosplay jadi diri sendiri pakai seragam SMA masing-masing. Tentu saja akan aa hal-hal yang lucu, misalnya kelihatan seperti tidak naik kelas, disangka beneran anak SMA, atau guru lagi nyamar jadi anak SMA.
Kalau tidak mau menjadi NPC, maka cosplay saja jadi tokoh-tokoh anak SMA dalam Anime, Sinetron, atau Video Game.