- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Legenda Junjung Buih Ratu Penguasa Laut Kalimantan


TS
akaname310
Legenda Junjung Buih Ratu Penguasa Laut Kalimantan

Legenda tentang Puteri Junjung Buih adalah tema menarik yang diangkat dalam pentas teater maupun pentas tari. Namun sebelum pertunjukan tentunya perlu ada tatacara khusus agar berjalan lancar.
Menurut Hikayat Banjar, Puteri Junjung Buih adalah seorang ratu dari Kerajaan Negara Dipa. Puteri ini berasal dari unsur etnis pribumi Kalimantan yang kemunculannya melalui sebuah ritual yang dilakukan Lambung Mangkurat.
Konon, Lambung Mangkurat balampah (bertapa) di tepi suatu sungai untuk mencari petunjuk tentang sosok pemimpin kerajaan. Saat balampah itu muncul wanita dewasa dari dalam buih di sungai itu yang kemudian dibawa ke kerajaan dan diangkat menjadi ratu alias raja puteri.
Ratu ini kemudian menikah dengan Pangeran Suryanata dari Majapahit. Salah seorang anak mereka yaitu Pangeran Aria Dewangga menikah dengan Putri Kabuwaringin, puteri dari Lambung Mangkurat (unsur pendiri negeri).
Dari perkimpoian tadi menurunkan raja-raja dari Kerajaan Negara Dipa, Kerajaan Negara Daha hingga Kesultanan Banjar dan kabarnya pula Kepangeranan Kotawaringin.
Risty Setianingsih, Penata Tari Manajemen Seni Pertunjukan, punya cerita tak biasa ketika garapan seni tari bertema Putri Junjung Buih.
"Kami sebelumnya observasi, kemudian minta izin dengan keturunannya di Amuntai dan ziarah ke Candi Agung," kisahnya.
Pemain Empu Mandastana, Putri Junjung Buih, Sukmaraga, Patnaraga, Lambung Mangkurat, mendapat arahan dari pihak keturunan bahkan pemeran Putri Junjung Buih dimandikan.
"Pementasan malam pertama lancar. Namun pada malam kedua menegangkan, beberapa menit kemudian penari kesurupan dan mengaku sebagai putri kemudian menangis. Pementasan pun sempat tertunda," jelasnya




asmodeus489 dan .doflamingo. memberi reputasi
3
1.4K
0


Komentar yang asik ya


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan