
Foto ilustrasi pelatih singa dari sirkus Clyde Betty | thestudentroom.com
Singa merupakan hewan pemangsa yang sangat luar biasa, maka tidak salah jika singa di sematkan sebagai raja hutan. Namun, tulisan kali ini membahas 8 singa jantan terkuat yang pernah hidup di kebun binatang di seluruh dunia, berikut informasi yang.
1. Boss Tweed
Quote:

Foto singa Boss Tweed bersama pelatihnya | thetoptens.com
Pada tahun 1932, ada seekor singa yang diberi nama "
Boss Tweed" singa ini tinggal di lingkungan sirkus
Clyde Betty. singa ini dianggap sebagai petarung terhebat yang pernah ada. Singa ini telah bertarung dengan 3 harimau Bengal jantan dewasa sekaligus dan membunuh ketiganya.
Pertarungan itu menyebabkan Boss Tweed banyak menderita luka parah dan pulih dalam beberapa bulan berkat bantuan dokter spesialis hewan, inikah yang membuat nama Boss Twees sangat terkenal di kalangan pecinta hewan di dunia.
2. Sultan
Quote:

Foto singa Sultan | commons.wikimedia.com
Sirkus Clyde Betty sangat terkenal dalam hal melatih insting singa, sebelumnya sirkus ini sukses membuat terkenal nama singa "Boss Tweed", dan kini singa paling terkenal di sirkus Clyde Betty adalah Sultan, dan mengalahkan reputasi Boss Tweed.
Rekam jejak Sultan cukup menawan dimana ia berhasil mengalahkan Nero, singa arena terkuat milik salah satu penguasa di jaman dahulu dan harimau Kaspia, harimau Siberia, dan harimau Bengal. Dan pada tahun 1932, Sultan mendapatkan sebuah peran dalam sebuah film yang berjudul
Big Cage, yang memiliki lawan seekor harimau Bengal jantan.
3. Menelik
Quote:

gambar singa Menelik di dalam kandang sirkus (di foto dari koran) | thetoptens.com
Singa bernama Menelik ini dibesarkan sejak kecil di sebuah sirkus, pelatih di sirkus ini juga sangat andal dalam melatih singa tanpa menghilangkan naluri berburunya. Pada tahun 1911 Menelik menyerang beruang grizzly di sirkus dan menggigit lehernya beruntung pelatih singa langsung menjinakkan Menelik.
Semua orang yang hadir di sirkus sangat terkejut dan histeris, karena melihat singa yang begitu ganas marah. Nama Menelik pun menjadi populer setelah dimuat dalam berita lokal saat itu, tidak ada catatan Menelik bertarung dengan sesama singa.
4. Baltimore
Quote:

Foto ilustrasi singa Baltimore (bukan foto Baltimore jawara) | baltimore.org
Pada tahun 1980-an pemilik sirkus sekaligus pelatih singa
Jack Bonvita berhasil melatih banyak singa liar menjadi penurut. Di antara singa peliharaannya ada yang bernama "
Baltimore," seekor singa yang tak terkalahkan di dalam pertarungannya dimasanya.
Menurut catatan, Baltimore telah bertarung dengan lebih dari 100 hewan ganas yang sebagian besar berasal dari sirkus, Jack Bonvita mengakui jika saat melatih Baltimore sangat sulit karena nalurinya masih liar dan sudah ada pelatih yang telah dibunuhnya karena sulit untuk dijinakkan.
Prestasi terbesar Baltimore adalah mengalahkan beruang coklat Rusia seberat 410 kg dan membunuhnya dalam pertarungan, dan akhirnya Baltimore dinobatkan sebagai "Raja Singa Terkuat" di tahun 80-an.
5. Nero
Quote:

lukisan singa Nero | alamy.com
Pada tahun 1822, ada seorang kaya asal Inggris bernama George Wombell menyelenggarakan pertunjukan tarung satwa liar, yang menampilkan singa, beruang, harimau, dan hewan buas lainnya.
Kemudian singa yang bernama Nero di lepas di dalam arena untuk saling memangsa, dan lawan Nero saat itu adalah seekor beruang hitam Amerika Utara. Nero pun langsung menyerang beruang hitam tersebut dengan cakar dan ototnya yang kuat. Dalam waktu sekejap Nero langsung melumpuhkan beruang tersebut dengan mengigit lehernya hingga tewas.
6. Prince
Quote:

Foto singa Prince | tapatalk.com
Singa buas bernama "Prince" ini dibesarkan oleh sirkus
Clyde Beatty, sirkus binatang ini sangat terkenal di Amerika pada tahun 40-an terlebih dalam hal melatih singa.
Selama karirnya Prince telah bertarung dengan 5 harimau dewasa, termasuk 3 harimau betina dan 2 harimau jantan dan semuanya mati saat berhadapan Prince.
7. Rover
Quote:
Foto singa Rover bunuh harimau bernama Mentor | inf.news
Pelatih singa yang bernama Bostock menceritakan sebuah kisah ganasnya seekor singa yang bernama
Rover, dimana ia membunuh seekor harimau jantan terkuat yang bernama
Mentor dengan cepat.
Rover langsung mematahkan leher Mentor dengan gigitan dan kemudian mengghempaskan tubuhnya dengan rahang kuatnya dan sesekali menginjak bangkainya.
8. Leo
Quote:

foto ilustrasi, (lukisan singa Leo) | allure.com
Pada tahun 1951, di sebuah kebun binatang yang terletak di kota Jamnagar, India, dimana ada seekor singa bernama
Leo, penjaga kebun tercengang melihat Leo bertarung dengan seekor harimau Bengal dewasa. Harimau dewasa tersebut tercatat memiliki umur 18 tahun dan diberi nama
Vikrama.
Leo berhasil membunuh harimau tersebut, dengan naluri berburunya Leo bertarung habis-habisan dengan Vikrama dan akhirnya menang. Namun sayangnya, Leo ditemukan tewas setelah ia dibunuh oleh seekor singa dewasa dengan menggigitnya secara brutal dalam kondisi kurang fit setelah berduel dengan Vikarama.
Penulis: Sambelterasi052
Referensi: thetoptens.com - Top Ten Best Fighting Lions of All Time
Gabung Yuk di Komunitas: Toba Ethos