

TS
ageekuser
TIDUR HANYA UNTUK ORANG LEMAH!

Spoiler for Mengapa tidur itu penting?:

Tidur itu sama pentingnya dengan makanan & air. Tidur menghabiskan waktu 1/3 dari hidup kita. Walaupun kedengarannya tidak produktif jika kamu tidur kurang dari itu, kamu akan menghadapi masalah serius kedepannya.
Efek buruk dari kurang tidur lebih dari sekedar kelesuan di tubuh kamu. Ini juga akan mengacaukan Ritme Sikardian alami ditubuhmu. Ini juga mengacaukan pemulihan fisik & mental yang hanya akan terjadi saat tidur seperti metabolisme & konsolidasi memori.
Spoiler for Apa yang terjadi pada otak saat kamu tidur?:

Jam ditubuh kita mengikuti pola 24 jam, dengan pentunjuk lingkungan seperti cahaya & suhu yang nantinya akan mengatur otak kita untuk istirahat / terjaga. Dalam artian, kebutuhan biologis kita adalah istirahat saat gelap & bekerja / bergerak saat terang.
Proses fisik & mental dalam tubuh kita diatur sesuai dengan itu. Sama seperti berbagai mekanisme biologis yang berfungsi didalam diri kita sepanjang hari, waktu tidur juga memiliki proses yang di tentukan. Inilah yang terjadi saat kamu tertidur :
- Proses metabolisme melambat dan energi yang terkumpul dibawa ke dalam sel-sel otak.
- Neuron otak mengumpulkan energi yang memungkinkan mereka berfungsi dengan baik saat siang hari.
- Regenerasi dan perbaikan sel-sel otak yang rusak juga berlangsung selama tidur.
- Memori jangka panjang Anda dikonsolidasikan selama tahap tidur nyenyak yang disebut slow-wave sleep. Otak akan memilah-milah informasi dan rangsangan yang dikumpulkan sepanjang hari dan mengkonsolidasikan yang berguna ke dalam cadangan memori, sementara akan membuang sisanya (terlupakan).
- Mengatur aliran hormon ke otak & membatalkan efek berbahaya dari kelebihan hormon stres di siang hari.
Spoiler for Apa yang terjadi jika kamu tidak cukup tidur?:
Ada efek berbahaya jangka panjang & jangka pendek jika tidak mendapatkan tidur malam yang baik.
Spoiler for Efek jangka pendek:
Pada dasarnya, sel-sel otak kamu tidak beristirahat dan diisi ulang dengan benar, sehingga mereka gagal membangun komunikasi di antara mereka sendiri dengan cepat dan efektif. Sejumlah masalah meliputi :
- Memori dan fokus kerja yang buruk – kamu tidak hanya kesulitan mengingat informasi yang sudah kamu ketahui, tetapi juga akan gagal mengingat informasi baru
- Kamu mungkin mengalami 'blank' atau menjadi tidak responsif terhadap keadaan untuk jangka waktu tertentu
- Kelesuan dan kelelahan yang berlebihan sepanjang hari
- Pelepasan hormon stres yang tidak diatur yang menyebabkan sakit kepala di pagi hari dan memicu migrain
- Peluang lebih tinggi untuk membuat kesalahan dan distorsi mental karena koneksi yang rusak antara sel-sel otak
- Kamu akan mengalami kesulitan memecahkan masalah kompleks & membuat keputusan
- Memori dan fokus kerja yang buruk – kamu tidak hanya kesulitan mengingat informasi yang sudah kamu ketahui, tetapi juga akan gagal mengingat informasi baru
- Kamu mungkin mengalami 'blank' atau menjadi tidak responsif terhadap keadaan untuk jangka waktu tertentu
- Kelesuan dan kelelahan yang berlebihan sepanjang hari
- Pelepasan hormon stres yang tidak diatur yang menyebabkan sakit kepala di pagi hari dan memicu migrain
- Peluang lebih tinggi untuk membuat kesalahan dan distorsi mental karena koneksi yang rusak antara sel-sel otak
- Kamu akan mengalami kesulitan memecahkan masalah kompleks & membuat keputusan
Spoiler for Efek Jangka Panjang:
Setiap tidur malam yang nyenyak kamu lewatkan dengan begadang, tidak sepenuhnya hilang; ini akan terus bertambah ke sisi negatif.Jika kamu sering tidur dalam jumlah waktu yang kurang, kamu mungkin akan mengalami apa yang dokter namakan dengan 'hutang tidur'.
Jika kamu kehilangan 2 jam tidur setiap malam, maka kamu memiliki hutang tidur 14 jam pada akhir minggu. Sama seperti hutang finansial, hutang tidur mempunyai bunga yang tinggi.
- Ini akan mempengaruhi pembelajaran dan memori jangka panjang.
- Akumulasi stres hormon yang menumpuk dapat menyebabkan masalah mental yang parah seperti Kecemasan & Depresi.
- Kelesuan kronis yang dihasilkan dapat menyebabkan penyalahgunaan zat dan ketergantungan.
- Masalah kronis seperti obesitas, penyakit kardiovaskular, dan kondisi neurologis seperti Migrain dan dapat memicu kejanng.
- Mempengaruhi keseluruhan kinerja otak, membuat kamu rawan melakukan kesalahan, rawan kecelakaan, dan buruk dalam mengambil keputusan.
- Dapat berdampak buruk pada keterampilan komunikasi, yang akan menyebabkan masalah dalam hubungan.
Jika kamu kehilangan 2 jam tidur setiap malam, maka kamu memiliki hutang tidur 14 jam pada akhir minggu. Sama seperti hutang finansial, hutang tidur mempunyai bunga yang tinggi.
- Ini akan mempengaruhi pembelajaran dan memori jangka panjang.
- Akumulasi stres hormon yang menumpuk dapat menyebabkan masalah mental yang parah seperti Kecemasan & Depresi.
- Kelesuan kronis yang dihasilkan dapat menyebabkan penyalahgunaan zat dan ketergantungan.
- Masalah kronis seperti obesitas, penyakit kardiovaskular, dan kondisi neurologis seperti Migrain dan dapat memicu kejanng.
- Mempengaruhi keseluruhan kinerja otak, membuat kamu rawan melakukan kesalahan, rawan kecelakaan, dan buruk dalam mengambil keputusan.
- Dapat berdampak buruk pada keterampilan komunikasi, yang akan menyebabkan masalah dalam hubungan.
Spoiler for Cara Tidur Yang Benar:
Quote:
Original Posted By anwarrhodesia►Makasih TS udah mau sharing seputar tidur…ane juga mau nambahin nih buat agan-agan yang suka kesulitan tidur. Ada beberapa tips yang ane dapet dari artikel Halodoc ini biar tidur lebih gampang gan, berikut di antaranya:
1. Usahakan untuk Bangun pada Jam yang Sama Setiap Hari
2. Hindari Alkohol dan Stimulan seperti Nikotin dan Kafein sebelum tidur.
3. Batasi Waktu Tidur Siang.
4. Berolahraga Secara Teratur.
5. Batasi Beraktivitas di Tempat Tidur, kayak main hape atau semacamnya.
6. Jangan Makan atau Minum Tepat Sebelum Jam Tidur.
7. Buat Suasana Tidur yang Nyaman, kayak suhu, pencahayaan, dan kebisingan kamar.
Nah, kalo info yang ane dapet dari artikel Kompas ini, makan sebelum tidur itu bisa bikin asam lambung naik gan, yang bisa bikin tidur agan kurang nyenyak. Moga bermanfaat ya agan-agan!
1. Usahakan untuk Bangun pada Jam yang Sama Setiap Hari
2. Hindari Alkohol dan Stimulan seperti Nikotin dan Kafein sebelum tidur.
3. Batasi Waktu Tidur Siang.
4. Berolahraga Secara Teratur.
5. Batasi Beraktivitas di Tempat Tidur, kayak main hape atau semacamnya.
6. Jangan Makan atau Minum Tepat Sebelum Jam Tidur.
7. Buat Suasana Tidur yang Nyaman, kayak suhu, pencahayaan, dan kebisingan kamar.
Nah, kalo info yang ane dapet dari artikel Kompas ini, makan sebelum tidur itu bisa bikin asam lambung naik gan, yang bisa bikin tidur agan kurang nyenyak. Moga bermanfaat ya agan-agan!
Diubah oleh ageekuser 15-03-2022 16:19






evywahyuni dan 3 lainnya memberi reputasi
4
3.8K
Kutip
17
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan