- Beranda
- Komunitas
- Anime & Manga
- Anime & Manga Haven
TOP 6 REKOMENDASI ANIMASI 3D DONGHUA PART 3 - PEMERSATU BANGSA


TS
poetinjoe
TOP 6 REKOMENDASI ANIMASI 3D DONGHUA PART 3 - PEMERSATU BANGSA

Hola hola sobat poetinjoe, kali ini gw mau ngelanjutin thread rekomendasi animasi 3D Donghua part 3. Jika sobat belum membaca part 1 dan 2 mendingan cek dulu threadnya di profil ane ya, karena bisa jadi donghua yang kalian cari ada disitu hehe.
Pada part 3 ini ane akan rekomendasikan 6 donghua yang mantap abis jika kalian tonton. oke langsung aja gaskan ke nomor 6.
Quote:
6. The Lord of Rogue Devil
The Lord of Rogue Devil merupakan donghua yang terbilang masih baru, karna dirilis pada 20 May 2021. Donghua ini cukup unik dan menarik, pasalnya pemeran utama pada serial donghua ini yang bernama Lin Xiao, adalah seorang anak bangsawan dari salah satu ketua clan yang besar, sayangnya kesehariannya sangat miris, ia selalu di bully oleh anak-anak seumurannya, namun ada 2 anak yang menjadi teman baiknya, salah satunya adalah anak Raja yang sangat dihormati. Meski begitu bullying terhadap Lin Xiao tetaplah saja terjadi, hingga suatu hari ia benar-benar cidera parah setelah dibully oleh seorang dari keluarga bangsawan clan lain. Lin Xiao lahir tidak sempurna karena sang Ibu sempat diserang ketika akan melahirkannya, akibatnya beberapa sistem datian Xiao tidak lah sempurna.
Namun nasib buruk Lin Xiao tidak berlangsung lama, ia sebenarnya sudah lama diperhatikan oleh sosok dewa, bukan lagi dewa biasa melainkan seorang kaisar langit bernama Beitian. Kaisar Beitian mempunyai kekuatan yang sangat dahsyat, hingga langitpun bersekongkol untuk menjatuhkannya, disaat kaisar hampir mati, ia harus secepatnya mencari tubuh manusia untuk dijadikan wadahnya, supaya ia tidak benar-benar musnah, akhirnya ia menemukan Lin Xiao, namun disini kaisar masih ragu untuk mewariskan seluruh kekuatan dan ingatannya kepada Lin Xiao, melihat ia sangatlah lemah dan payah.
Namun pada akhirnya Lin Xiao yang menjadi pilihan kaisar, Xiao akhirnya dirasuki oleh sosok naga emas milik kaisar Beitian, dan seketika itu Xiao merasakan adanya kekuatan dahsyat yang merasukinya, namun tetap saja butuh waktu untuk melatih kekuatannya hingga bisa memaksimalkan seluruh kekuatannya.
Spoiler for Narukoto WP:

The Lord of Rogue Devil merupakan donghua yang terbilang masih baru, karna dirilis pada 20 May 2021. Donghua ini cukup unik dan menarik, pasalnya pemeran utama pada serial donghua ini yang bernama Lin Xiao, adalah seorang anak bangsawan dari salah satu ketua clan yang besar, sayangnya kesehariannya sangat miris, ia selalu di bully oleh anak-anak seumurannya, namun ada 2 anak yang menjadi teman baiknya, salah satunya adalah anak Raja yang sangat dihormati. Meski begitu bullying terhadap Lin Xiao tetaplah saja terjadi, hingga suatu hari ia benar-benar cidera parah setelah dibully oleh seorang dari keluarga bangsawan clan lain. Lin Xiao lahir tidak sempurna karena sang Ibu sempat diserang ketika akan melahirkannya, akibatnya beberapa sistem datian Xiao tidak lah sempurna.
Namun nasib buruk Lin Xiao tidak berlangsung lama, ia sebenarnya sudah lama diperhatikan oleh sosok dewa, bukan lagi dewa biasa melainkan seorang kaisar langit bernama Beitian. Kaisar Beitian mempunyai kekuatan yang sangat dahsyat, hingga langitpun bersekongkol untuk menjatuhkannya, disaat kaisar hampir mati, ia harus secepatnya mencari tubuh manusia untuk dijadikan wadahnya, supaya ia tidak benar-benar musnah, akhirnya ia menemukan Lin Xiao, namun disini kaisar masih ragu untuk mewariskan seluruh kekuatan dan ingatannya kepada Lin Xiao, melihat ia sangatlah lemah dan payah.
Namun pada akhirnya Lin Xiao yang menjadi pilihan kaisar, Xiao akhirnya dirasuki oleh sosok naga emas milik kaisar Beitian, dan seketika itu Xiao merasakan adanya kekuatan dahsyat yang merasukinya, namun tetap saja butuh waktu untuk melatih kekuatannya hingga bisa memaksimalkan seluruh kekuatannya.
Quote:
5. Supreme Galaxy
Selanjutnya adalah Supreme Galaxy, wah donghua ini cukup menarik karena kita disuguhkan pertarungan-pertarungan sengit yang di barengi dengan tingkah konyol si pemeran utama. Donghua ini juga masih baru dirilis pada bulan Juni 2021. Ceritanya berawal dari suatu sekte Bintang yang sangat besar dan begitu dihormati oleh sekte lain, hingga sekte Bintang berhasil mendapatkan Peta Bintang yang membuat gempar dunia. Akibatnya seluruh sekte yang tersebar dipenjuru dunia ingin merebut peta bintang itu dari sekte bintang, sayangnya sekte ini mulai lemah karena ditinggal oleh pemimpinnya, yang tertinggal hanyalah murid-murid muda dan kakek tua bernama Zhuge Haoan sebagai pelindung dan Chu Xinghe anak dari ketua sekte bintang.
Ketika sekte melemah, saat itu Zhuge dan Xinghe diusir dari sektenya sendiri oleh komplotan orang yang ingin mengambil alih sekte secara paksa. Xinghe yang seorang putra mahkota tidak bisa berbuat apa-apa pada saat itu, akhirnya ia memutuskan untuk pergi dari sekte bintang dengan terpaksa, namun untungnya peta bintang yang menjadi incaran dunia, sudah berada di tangan Xinghe, hanya butuh waktu saja untuk melatih kekuatan Xinghe dengan peta bintang itu. Namun ini tidaklah gampang mengingat Xinghe terlahir dengan tubuh yang lemah.
Namun akhirnya Xinghe bertemu dengan beberapa teman yang kuat, yang bersedia hidup berdampingan dengannya, selain itu Xinghe dan teman-temannya mendirikan arena pertarungan yang digunakan oleh para ksatria untuk bertarung dengan ksatria lainnya. Dari sini Xinghe bisa melanjutkan hidup, karena penghasilannya cukup lumayan.
Seiring berjalannya waktu, Xinghe mampu membangkitkan roh bintangnya, bukan hanya satu, ia bahkan mampu membangkitkan 5 roh bintang, yang umumnya di dunia ini hanya bisa satu roh bintang setiap orangnya. Sungguh menakjubkan, sayangnya masih butuh waktu untuk melatih semua roh bintangnya supaya menjadi sangat kuat.
Spoiler for Narukoto WP:

Selanjutnya adalah Supreme Galaxy, wah donghua ini cukup menarik karena kita disuguhkan pertarungan-pertarungan sengit yang di barengi dengan tingkah konyol si pemeran utama. Donghua ini juga masih baru dirilis pada bulan Juni 2021. Ceritanya berawal dari suatu sekte Bintang yang sangat besar dan begitu dihormati oleh sekte lain, hingga sekte Bintang berhasil mendapatkan Peta Bintang yang membuat gempar dunia. Akibatnya seluruh sekte yang tersebar dipenjuru dunia ingin merebut peta bintang itu dari sekte bintang, sayangnya sekte ini mulai lemah karena ditinggal oleh pemimpinnya, yang tertinggal hanyalah murid-murid muda dan kakek tua bernama Zhuge Haoan sebagai pelindung dan Chu Xinghe anak dari ketua sekte bintang.
Ketika sekte melemah, saat itu Zhuge dan Xinghe diusir dari sektenya sendiri oleh komplotan orang yang ingin mengambil alih sekte secara paksa. Xinghe yang seorang putra mahkota tidak bisa berbuat apa-apa pada saat itu, akhirnya ia memutuskan untuk pergi dari sekte bintang dengan terpaksa, namun untungnya peta bintang yang menjadi incaran dunia, sudah berada di tangan Xinghe, hanya butuh waktu saja untuk melatih kekuatan Xinghe dengan peta bintang itu. Namun ini tidaklah gampang mengingat Xinghe terlahir dengan tubuh yang lemah.
Namun akhirnya Xinghe bertemu dengan beberapa teman yang kuat, yang bersedia hidup berdampingan dengannya, selain itu Xinghe dan teman-temannya mendirikan arena pertarungan yang digunakan oleh para ksatria untuk bertarung dengan ksatria lainnya. Dari sini Xinghe bisa melanjutkan hidup, karena penghasilannya cukup lumayan.
Seiring berjalannya waktu, Xinghe mampu membangkitkan roh bintangnya, bukan hanya satu, ia bahkan mampu membangkitkan 5 roh bintang, yang umumnya di dunia ini hanya bisa satu roh bintang setiap orangnya. Sungguh menakjubkan, sayangnya masih butuh waktu untuk melatih semua roh bintangnya supaya menjadi sangat kuat.
Quote:
4. Annoying Sistem (Aku membuat kesal jutaan kultivator)
Selanjutnya adalah Annoying System atau biasa disebut "Aku membuat kesal jutaan kultivator". Donghua ini termasuk sangat anyar karena baru saja dirilis pada bulan agustus 2021 masih berumur sebulan nih gansist. Donghua ini mempunyai alur yang unik dan konyol. Berawal dari dunia di masa sekarang, ada seorang mahasiswa sedang berjalan-jalan di sekitar bioskop, ia bertujuan untuk menyaksikan film dari kisah kerajaan kuno, namun secara tidak sengaja ia melihat seseorang sedang dijambret, dan akhirnya ia menolongnya, setelah itu korban jambret dan si mahasiswa berpisah, saat mahasiswa itu berjalan sendirian ia tiba-tiba dikeroyok oleh sekelompok jambret sebelumnya, lalu handphone milik mahasiswa yang hendak memesan tiket untuk menonton film itu terlempar, saat muncul notifikasi pada hpnya yang meminta kelanjutan registrasi, dara yang keluar dari mahasiswa itu mengenai HP nya, dan konyolnya, dengan darah itu registrasi berhasil dilakukan dan tanpa disadari mahasiswa itu masuk kedalam dimensi lain lokasinya persis seperti film kuno yang akan ia tonton.
Ia masuk kedalam tubuh seorang anak bangsawan, yang sedang terluka dan pingsan karena di bully bernama Jiangbei, saat terbangun, ia merasa bingung karena bisa sampai pada dimensi itu dan berada pada tubuh orang yang sama seperti di film. Nah kocaknya, ia sadar akan hal yang unik, di dimensi ini Jiangbei mampu meningkatkan kultivasinya hanya dengan membuat orang lain marah, semakin tinggi tingkat kemarahannya, semakin banyak exp yang bisa ia dapat, asli kocak dan koplak sih ini. Tapi dari situlah donghua ini memiliki daya tariknya tersendiri.
Spoiler for Annoying Sistem WP:

Selanjutnya adalah Annoying System atau biasa disebut "Aku membuat kesal jutaan kultivator". Donghua ini termasuk sangat anyar karena baru saja dirilis pada bulan agustus 2021 masih berumur sebulan nih gansist. Donghua ini mempunyai alur yang unik dan konyol. Berawal dari dunia di masa sekarang, ada seorang mahasiswa sedang berjalan-jalan di sekitar bioskop, ia bertujuan untuk menyaksikan film dari kisah kerajaan kuno, namun secara tidak sengaja ia melihat seseorang sedang dijambret, dan akhirnya ia menolongnya, setelah itu korban jambret dan si mahasiswa berpisah, saat mahasiswa itu berjalan sendirian ia tiba-tiba dikeroyok oleh sekelompok jambret sebelumnya, lalu handphone milik mahasiswa yang hendak memesan tiket untuk menonton film itu terlempar, saat muncul notifikasi pada hpnya yang meminta kelanjutan registrasi, dara yang keluar dari mahasiswa itu mengenai HP nya, dan konyolnya, dengan darah itu registrasi berhasil dilakukan dan tanpa disadari mahasiswa itu masuk kedalam dimensi lain lokasinya persis seperti film kuno yang akan ia tonton.
Ia masuk kedalam tubuh seorang anak bangsawan, yang sedang terluka dan pingsan karena di bully bernama Jiangbei, saat terbangun, ia merasa bingung karena bisa sampai pada dimensi itu dan berada pada tubuh orang yang sama seperti di film. Nah kocaknya, ia sadar akan hal yang unik, di dimensi ini Jiangbei mampu meningkatkan kultivasinya hanya dengan membuat orang lain marah, semakin tinggi tingkat kemarahannya, semakin banyak exp yang bisa ia dapat, asli kocak dan koplak sih ini. Tapi dari situlah donghua ini memiliki daya tariknya tersendiri.
Quote:
3. Legend Of Exorcism
Selanjutnya adalah Legend of Exorcism, donghua ini juga tidak kalah menarik, dirilis tahun 2020 pada bulan juli saat ini donghua ini berstatus completed pasa season pertamanya. Donghua ini mengisahkan tentang seorang anak raja iblis bernama Kong Hongjun. Kong Hongjun sejak kecil sudah dirawat oleh pamannya iblis api, yang saat ini menggantikan ayahnya sebagai raja iblis.
Raja iblis masih menyembunyikan identitasnya dari Kong Hongjun, hingga usatu hari tidak sengaja didengar langsung oleh Hongjun fakta bahwa iblis api bukanlah ayah kandungnya. Dari situ Kong Hongjun, ingin berkelana ke bumi mencari kebenaran tentang ayah kandungnya, dan siapa yang telah membunuh ayahnya.
Kong Hongjun mewarisi kekuatan dahsyat ayahnya, namun ia hanya belum sadar saja. Kemudian untuk pertama kalinya Hongjun keluar dari dunianya ke dunia luar yang penuh dengan bahaya. Sesampainya di bumi ia langsung bertemu monster yang menakutkan, namun monster itu kalah oleh Hongjun, saat Hongjun mengerjar monster itu, ia disergap oleh pasukan kerajaan di bumi yang salah faham dengannya.
Namun kekuatan prajurit bumi tidaklah seberapa, hingga datang seorang jendral bernama Li Jinlong, tanpa berkata-kata ia langsung mencoba menghunuskan pedangnya ke arah Hongjun, hingga tidak disengaja memecahkan pusaka lampu jantung Chen yang didalamnya ada semacam cairan ajaib. Lalu semua orang pingsan karena pecahnya lampu Chen menimbulkan cahaya yang sangat terang, saat Hongjun sudah tersadar, ia tidak menemukan dimana pecahan lampunya, akhirnya ia sadar bahwa lampu Chen telah memasuki tubuh Li Jinlong / Jendral kerajaan.
Kisah selanjutnya Jinlong dan Hongjun masuk dalam organisasi Exorcism yang telah lama mati, nah bagaimana kisah mereka membangun organisasi legendaris ini kembali dan mengalahkan seluruh musuh saktinya? kalian bisa tonton sendiri ya kelanjutannya, mantap abis pokoknya.
Spoiler for legend of exorcism WP:

Selanjutnya adalah Legend of Exorcism, donghua ini juga tidak kalah menarik, dirilis tahun 2020 pada bulan juli saat ini donghua ini berstatus completed pasa season pertamanya. Donghua ini mengisahkan tentang seorang anak raja iblis bernama Kong Hongjun. Kong Hongjun sejak kecil sudah dirawat oleh pamannya iblis api, yang saat ini menggantikan ayahnya sebagai raja iblis.
Raja iblis masih menyembunyikan identitasnya dari Kong Hongjun, hingga usatu hari tidak sengaja didengar langsung oleh Hongjun fakta bahwa iblis api bukanlah ayah kandungnya. Dari situ Kong Hongjun, ingin berkelana ke bumi mencari kebenaran tentang ayah kandungnya, dan siapa yang telah membunuh ayahnya.
Kong Hongjun mewarisi kekuatan dahsyat ayahnya, namun ia hanya belum sadar saja. Kemudian untuk pertama kalinya Hongjun keluar dari dunianya ke dunia luar yang penuh dengan bahaya. Sesampainya di bumi ia langsung bertemu monster yang menakutkan, namun monster itu kalah oleh Hongjun, saat Hongjun mengerjar monster itu, ia disergap oleh pasukan kerajaan di bumi yang salah faham dengannya.
Namun kekuatan prajurit bumi tidaklah seberapa, hingga datang seorang jendral bernama Li Jinlong, tanpa berkata-kata ia langsung mencoba menghunuskan pedangnya ke arah Hongjun, hingga tidak disengaja memecahkan pusaka lampu jantung Chen yang didalamnya ada semacam cairan ajaib. Lalu semua orang pingsan karena pecahnya lampu Chen menimbulkan cahaya yang sangat terang, saat Hongjun sudah tersadar, ia tidak menemukan dimana pecahan lampunya, akhirnya ia sadar bahwa lampu Chen telah memasuki tubuh Li Jinlong / Jendral kerajaan.
Kisah selanjutnya Jinlong dan Hongjun masuk dalam organisasi Exorcism yang telah lama mati, nah bagaimana kisah mereka membangun organisasi legendaris ini kembali dan mengalahkan seluruh musuh saktinya? kalian bisa tonton sendiri ya kelanjutannya, mantap abis pokoknya.
Quote:
2. The Success Of Empyrean Xuan Emperor
Donghua ini masih sangat segar, karna baru saja dirilis pada bulan Agustus 2021, saat ini masih sampai pada episode 18. Meski masih baru tapi alur cerita donghua ini menurut gua bagus banget, karena mengisahkan penyamaran seorang pemuda jenius yang menyembunyikan identitas aslinya.
Tokoh utama dalam donghua ini bernama Wang Fan, ia dikenal sebagai murid paling lemah di sekolah bela dirinya, ia hanya menerima ejekan dan hinaan dari semua murid-murid bahkan guru disana, namun hanya ada satu murid cantik yang mau berteman dengannya dan satu laki-laki bermulut besar.
Wang Fan berusaha menyembunyikan identitas aslinya yang sebenarnya ia adalah seorang yang jenius dan mempunyai kekuatan yang bahkan melampaui guru-gurunya. Tujuannya adalah ingin mengungkap kasus dibalik pembunuhan kakaknya yang mati secara misterius. Meski begitu Wang Fan terkadang tidak tahan jika ada yang merendahkan kakaknya yang sudah meninggal, karena Wang Fan tidak ingin terpancing dan akhirnya malah membongkar identitas aslinya, ia berinisiatif mengenakan topeng Raja Harimau Perak untuk memberi pelajaran pada siapa saja yang telah merendahkan kakaknya.
Seiring berjalannya waktu Wang Fan menjadi semakin kuat, bagaimana kisah Wang Fan untuk menjadi yang terkuat selanjutnya? kalian bisa tonton series donghuanya, ini sih asli keren alurnya gansist.
Spoiler for The Success Of Empyrean Xuan Emperor WP:

Donghua ini masih sangat segar, karna baru saja dirilis pada bulan Agustus 2021, saat ini masih sampai pada episode 18. Meski masih baru tapi alur cerita donghua ini menurut gua bagus banget, karena mengisahkan penyamaran seorang pemuda jenius yang menyembunyikan identitas aslinya.
Tokoh utama dalam donghua ini bernama Wang Fan, ia dikenal sebagai murid paling lemah di sekolah bela dirinya, ia hanya menerima ejekan dan hinaan dari semua murid-murid bahkan guru disana, namun hanya ada satu murid cantik yang mau berteman dengannya dan satu laki-laki bermulut besar.
Wang Fan berusaha menyembunyikan identitas aslinya yang sebenarnya ia adalah seorang yang jenius dan mempunyai kekuatan yang bahkan melampaui guru-gurunya. Tujuannya adalah ingin mengungkap kasus dibalik pembunuhan kakaknya yang mati secara misterius. Meski begitu Wang Fan terkadang tidak tahan jika ada yang merendahkan kakaknya yang sudah meninggal, karena Wang Fan tidak ingin terpancing dan akhirnya malah membongkar identitas aslinya, ia berinisiatif mengenakan topeng Raja Harimau Perak untuk memberi pelajaran pada siapa saja yang telah merendahkan kakaknya.
Seiring berjalannya waktu Wang Fan menjadi semakin kuat, bagaimana kisah Wang Fan untuk menjadi yang terkuat selanjutnya? kalian bisa tonton series donghuanya, ini sih asli keren alurnya gansist.
Quote:
1. Against The Sky Supreme
Akhirnya bisa sampai pada nomor 1 untuk rekomendasi donghua part 3 ini guys, nah donghua ini juga masih segar, karna baru saja dirilis pada bulan Juli 2021, sampai saat ini sudah meluncurkan 30 episode. Mimin menaruh donghua ini diurutan pertama karna menurut mimin alur ceritanya keren parah, dan karakter-karakter disini sungguh memanjakan mata haha.
Cerita diawali dengan adanya invasi alam semesta ekstrateritorial, yang mengharuskan 3 dewa tertinggi harus turun tangan untuk menyelamatkan alam dewa, tiga dewa tersebut adalah Hongmen Supreme, Hundun Supreme dan Siyuan Supreme, diantara 3 dewa tertinggi itu, Hongmen Supreme yang paling memiliki kekuatan tertinggi, dan mampu menggunakan segala jenis ilmu bela diri tertinggi, bahkan ia mempunyai banyak bawahan dialam dewa.
Saat ketiga dewa terkuat sedang berperang, ternyata ada niatan jahat dari Hundun Supreme dan Siyuan Supreme, mereka merencanakan akan membunuh Hongmen Supreme karena menganggap ia menjadi penghalang untuk mereka menjadi penguasa dialam dewa. Hongmen Supreme adalah dewa yang sangat baik dan bijaksana, ia suka sekali menolong, namun ternyata nasibnya tidak sebaik kepribadiannya.
Akhirnya Hongmen Supreme terbunuh oleh kedua dewa laknat tersebut, dan sanyang sekali semua keluarga Hongmen Supreme juga ikut dibantai setelah kematian Hongmen Supreme termasuk anak dan istrinya.
Setelah itu Hongmen Supreme bereinkarnasi menjadi manusia biasa, yang hanya memiliki kekuatan sangat minim, ia sempat dijodohkan oleh keluarga kerajaan tetangga, namun ia dihianati tepat saat acara pernikahan akan dilangsungkan, mempelai wanita ternyata memilih laki-laki lain emang satt sekali wanita ini.
Hongmen Supreme tidak tinggal diam, ia melatih dirinya dengan sangat extreme dalam satu malam untuk membalaskan dendamnya di hari esok saat acara pernikahan berlangsung, akhirnya ia membantai seluruh keluarga bangwasan wanita itu, karna mereka juga merendahkan keluarga Hongmen sebelumnya. Namun sayangnya, lelaki selingkuhan dari mempelai wanita yang dibantai Hongmen merupakan adik dari murid terkuat di perguruan tertinggi pada donghua ini, bagaimana Hongmen Supreme menghadapi pembalasan sang kakak? gas lah nonton donghuanya, dijamin ketagihan sob.
Spoiler for against the sky supreme:

Akhirnya bisa sampai pada nomor 1 untuk rekomendasi donghua part 3 ini guys, nah donghua ini juga masih segar, karna baru saja dirilis pada bulan Juli 2021, sampai saat ini sudah meluncurkan 30 episode. Mimin menaruh donghua ini diurutan pertama karna menurut mimin alur ceritanya keren parah, dan karakter-karakter disini sungguh memanjakan mata haha.
Cerita diawali dengan adanya invasi alam semesta ekstrateritorial, yang mengharuskan 3 dewa tertinggi harus turun tangan untuk menyelamatkan alam dewa, tiga dewa tersebut adalah Hongmen Supreme, Hundun Supreme dan Siyuan Supreme, diantara 3 dewa tertinggi itu, Hongmen Supreme yang paling memiliki kekuatan tertinggi, dan mampu menggunakan segala jenis ilmu bela diri tertinggi, bahkan ia mempunyai banyak bawahan dialam dewa.
Saat ketiga dewa terkuat sedang berperang, ternyata ada niatan jahat dari Hundun Supreme dan Siyuan Supreme, mereka merencanakan akan membunuh Hongmen Supreme karena menganggap ia menjadi penghalang untuk mereka menjadi penguasa dialam dewa. Hongmen Supreme adalah dewa yang sangat baik dan bijaksana, ia suka sekali menolong, namun ternyata nasibnya tidak sebaik kepribadiannya.
Akhirnya Hongmen Supreme terbunuh oleh kedua dewa laknat tersebut, dan sanyang sekali semua keluarga Hongmen Supreme juga ikut dibantai setelah kematian Hongmen Supreme termasuk anak dan istrinya.
Setelah itu Hongmen Supreme bereinkarnasi menjadi manusia biasa, yang hanya memiliki kekuatan sangat minim, ia sempat dijodohkan oleh keluarga kerajaan tetangga, namun ia dihianati tepat saat acara pernikahan akan dilangsungkan, mempelai wanita ternyata memilih laki-laki lain emang satt sekali wanita ini.
Hongmen Supreme tidak tinggal diam, ia melatih dirinya dengan sangat extreme dalam satu malam untuk membalaskan dendamnya di hari esok saat acara pernikahan berlangsung, akhirnya ia membantai seluruh keluarga bangwasan wanita itu, karna mereka juga merendahkan keluarga Hongmen sebelumnya. Namun sayangnya, lelaki selingkuhan dari mempelai wanita yang dibantai Hongmen merupakan adik dari murid terkuat di perguruan tertinggi pada donghua ini, bagaimana Hongmen Supreme menghadapi pembalasan sang kakak? gas lah nonton donghuanya, dijamin ketagihan sob.
Terima kasih gansist sudah membaca thread ini, semoga terhibur see you in next thread donghua.

Diubah oleh poetinjoe 10-10-2021 20:46


yudaartha3 memberi reputasi
-1
8K
Kutip
2
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan