- Beranda
- Komunitas
- News
- Tribunnews.com
Mi Kocok Legendaris di Bandung, Pernah Dicicipi Eks Pemain Chelsea dan Real Madrid


TS
tribunnews.com
Mi Kocok Legendaris di Bandung, Pernah Dicicipi Eks Pemain Chelsea dan Real Madrid
TRIBUNTRAVEL.COM - Bandung kerap kali disebut sebagai surga bagi para pecinta kuliner.
Bukan tanpa alasan, Bandung di Jawa Barat memang dikenal memiliki beragam kuliner lezat nan menggugah selera.
Bahkan, banyak sekali kuliner legendaris yang bisa kamu jumpai di kota ini.
Mie Kocok Gorowok Persib, kuliner legendaris di Bandung. (Youtube/ Nex Carlos)
Satu di antaranya ialah Mie Kocok Gorowok Persib.
Baca juga: Sajian Mangut Lele Mbah Marto yang Legendaris di Jogja, Sehari Bisa Habis 100 Kilogram Lele
Sajian mi kocok yang satu ini cukup populer dan banyak diburu para pecinta kuliner, tak terkecuali Nex Carlos.
Dalam unggahan akun Youtube-nya, Nex Carlos membagikan momen dirinya saat berkunjung ke Mie Kocok Gorowok Persib yang berada di area Stadion Persib Sidolig.
Sesampainya di lokasi, Nex Carlos sempat berbincang sejenak dengan pemilik warung.
Tanto, selaku pemilik, mengatakan bahwa Mie Kocok Gorowok Persib sudah ada sejak tahun 1963.
Awalnya, usaha kuliner yang dirintis oleh ayahnya tersebut bernama Mie Kocok Riau.
Baca juga: Mantan Chef Bintang 5 Jual Bakmi Jawa Enak di Jogja, Harganya Cuma Rp 15 Ribuan
Sebab pada saat itu, lokasi jualan berada di Jalan Riau.
Setelah pindah tempat ke area stadion pada tahun 1996, namanya diubah menjadi
Mie Kocok Gorowok Persib.
Nex Carlos saat berbincang dengan Tanto selaku pemilik Mie Kocok Gorowok Persib. (Youtube/ Nex Carlos)
Menurut Tanto, nama tersebut diberikan oleh para pelanggannya.
"Gorowok artinya teriak, karena kalau bobotoh (pendukung Persib) suka teriak-teriak
selagi nonton Persib," katanya.
Sedangkan nama Persib disematkan lantaran kuliner ini berjualan di area stadion yang menjadi tempat bagi para pemain Persib Bandung berlatih.
Menariknya, ada mantan pemain Chelsea dan Real Madrid yang pernah menyantap sajian kuliner legendaris ini, yaitu Michael Essien.
Baca juga: Mie Ayam Tanpa Nama Super Laris di Jogja, Sehari Bisa Ludes Ratusan Porsi
Tanto mengungkapkan bahwa Michael Essien pernah mencicipi sajian mi kocok miliknya sewaktu membela Persib pada periode 2017-2018.
"Pernah, tapi gak datang ke sini. Kita yang kirim ke stadion. Kalau pemain Persib kan gak boleh makan di sini (di luar), gak boleh sama pelatihnya. Jadi kita yang anter ke sana," ungkap Tanto.
Menurut penjelasan Tanto, perbedaan mie kocok miliknya dengan yang lain terletak pada rasa tulangnya.
"Perbedaannya dengan yang lain kalo punya saya terutama rasa tulang, ada tulang iga-nya," tuturnya.
Selain itu, Tanto membuat sendiri merica dan baksonya agar cita rasanya terjaga.
Tanto juga tidak memakai cuka, melainkan langsung menggunakan jeruk limau.
Setelah puas berbincang, tiba waktunya Nex Carlos untuk mencicipi sajian Mie Kocok Gorowok Persib.
Pada kesempatan kali ini, ia memesan menu mi kocok spesial.
Seporsi mi kocok spesial terdiri dari campura kikil, iga, mi, bakso, tauge dan diguyur dengan kuah kaldu yang sedap.
"Orisinilnya aja udah enak banget," ungkap Nex Carlos saat mencicipi sajian menu mie kocok spesial.
"Iga-nya mantap banget, empuk, campuran sama lemaknya bikin mantep. Kikilnya juga bersih," imbuhnya.
Baca juga: Warung Sate Kelinci Super Laris di Jogja, Ada Menu Langka yang Jadi Best Seller
Nex Carlos menjelaskan bahwa gurih kaldu sangat mendominasi dalam semangkuk menu mi kocok spesial.
Gurihnya kaldu tersebut berpadu dengan sajian iga yang begiut nikmat.
"Ini emang iga-nya yang spesial di sini, bikin makanan ini jadi lebih nikmat," ujar Nex Carlos.
Seporsi mi kocok spesial dibanderol dengan harga Rp 40.000.
Nex Carlos saat mencicipi menu mi kocok spesial di Mie Kocok Gorowok Persib. (Youtube/Nex Carlos)
Tertarik untuk mencicipinya?
Datang saja ke Mie Kocok Gorowok Persib di Jalan Jenderal Ahmad Yani Nomor 262, Merdeka, Sumur Bandung, Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat.
Kuliner legendaris ini buka dalam dua sesi.
Sesi pertama buka pukul 10.00 - 16.00 WIB.
Sementara sesi kedua buka pukul 16.00 - 22.00 WIB.
Meski sesi pertama dan kedua berbeda penjual, namun tak perlu khawatir.
Sebab, resep yang digunakan sama persis dan penjual juga masih satu keluarga dengan Tanto.
Baca juga: Nasi Uduk Hidden Gems di Jakarta Barat Laris Manis, Jualan 3 Jam Ludes Ratusan Porsi
Baca juga: Gulai Kambing Tersembunyi di Bandung yang Super Laris, Tak Sampai 2 Jam Ludes Terjual
(TribunTravel.com/Mym)
Baca selengkapnya soal rekomendasi kuliner di sini.
Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Mi Kocok Legendaris di Bandung, Pernah Dicicipi Eks Pemain Chelsea dan Real Madrid
Bukan tanpa alasan, Bandung di Jawa Barat memang dikenal memiliki beragam kuliner lezat nan menggugah selera.
Bahkan, banyak sekali kuliner legendaris yang bisa kamu jumpai di kota ini.

Satu di antaranya ialah Mie Kocok Gorowok Persib.
Baca juga: Sajian Mangut Lele Mbah Marto yang Legendaris di Jogja, Sehari Bisa Habis 100 Kilogram Lele
Sajian mi kocok yang satu ini cukup populer dan banyak diburu para pecinta kuliner, tak terkecuali Nex Carlos.
Dalam unggahan akun Youtube-nya, Nex Carlos membagikan momen dirinya saat berkunjung ke Mie Kocok Gorowok Persib yang berada di area Stadion Persib Sidolig.
Sesampainya di lokasi, Nex Carlos sempat berbincang sejenak dengan pemilik warung.
Tanto, selaku pemilik, mengatakan bahwa Mie Kocok Gorowok Persib sudah ada sejak tahun 1963.
Awalnya, usaha kuliner yang dirintis oleh ayahnya tersebut bernama Mie Kocok Riau.
Baca juga: Mantan Chef Bintang 5 Jual Bakmi Jawa Enak di Jogja, Harganya Cuma Rp 15 Ribuan
Sebab pada saat itu, lokasi jualan berada di Jalan Riau.
Setelah pindah tempat ke area stadion pada tahun 1996, namanya diubah menjadi
Mie Kocok Gorowok Persib.

Menurut Tanto, nama tersebut diberikan oleh para pelanggannya.
"Gorowok artinya teriak, karena kalau bobotoh (pendukung Persib) suka teriak-teriak
selagi nonton Persib," katanya.
Sedangkan nama Persib disematkan lantaran kuliner ini berjualan di area stadion yang menjadi tempat bagi para pemain Persib Bandung berlatih.
Menariknya, ada mantan pemain Chelsea dan Real Madrid yang pernah menyantap sajian kuliner legendaris ini, yaitu Michael Essien.
Baca juga: Mie Ayam Tanpa Nama Super Laris di Jogja, Sehari Bisa Ludes Ratusan Porsi
Tanto mengungkapkan bahwa Michael Essien pernah mencicipi sajian mi kocok miliknya sewaktu membela Persib pada periode 2017-2018.
"Pernah, tapi gak datang ke sini. Kita yang kirim ke stadion. Kalau pemain Persib kan gak boleh makan di sini (di luar), gak boleh sama pelatihnya. Jadi kita yang anter ke sana," ungkap Tanto.
Menurut penjelasan Tanto, perbedaan mie kocok miliknya dengan yang lain terletak pada rasa tulangnya.
"Perbedaannya dengan yang lain kalo punya saya terutama rasa tulang, ada tulang iga-nya," tuturnya.
Selain itu, Tanto membuat sendiri merica dan baksonya agar cita rasanya terjaga.
Tanto juga tidak memakai cuka, melainkan langsung menggunakan jeruk limau.
Setelah puas berbincang, tiba waktunya Nex Carlos untuk mencicipi sajian Mie Kocok Gorowok Persib.
Pada kesempatan kali ini, ia memesan menu mi kocok spesial.
Seporsi mi kocok spesial terdiri dari campura kikil, iga, mi, bakso, tauge dan diguyur dengan kuah kaldu yang sedap.
"Orisinilnya aja udah enak banget," ungkap Nex Carlos saat mencicipi sajian menu mie kocok spesial.
"Iga-nya mantap banget, empuk, campuran sama lemaknya bikin mantep. Kikilnya juga bersih," imbuhnya.
Baca juga: Warung Sate Kelinci Super Laris di Jogja, Ada Menu Langka yang Jadi Best Seller
Nex Carlos menjelaskan bahwa gurih kaldu sangat mendominasi dalam semangkuk menu mi kocok spesial.
Gurihnya kaldu tersebut berpadu dengan sajian iga yang begiut nikmat.
"Ini emang iga-nya yang spesial di sini, bikin makanan ini jadi lebih nikmat," ujar Nex Carlos.
Seporsi mi kocok spesial dibanderol dengan harga Rp 40.000.

Tertarik untuk mencicipinya?
Datang saja ke Mie Kocok Gorowok Persib di Jalan Jenderal Ahmad Yani Nomor 262, Merdeka, Sumur Bandung, Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat.
Kuliner legendaris ini buka dalam dua sesi.
Sesi pertama buka pukul 10.00 - 16.00 WIB.
Sementara sesi kedua buka pukul 16.00 - 22.00 WIB.
Meski sesi pertama dan kedua berbeda penjual, namun tak perlu khawatir.
Sebab, resep yang digunakan sama persis dan penjual juga masih satu keluarga dengan Tanto.
Baca juga: Nasi Uduk Hidden Gems di Jakarta Barat Laris Manis, Jualan 3 Jam Ludes Ratusan Porsi
Baca juga: Gulai Kambing Tersembunyi di Bandung yang Super Laris, Tak Sampai 2 Jam Ludes Terjual
(TribunTravel.com/Mym)
Baca selengkapnya soal rekomendasi kuliner di sini.
Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Mi Kocok Legendaris di Bandung, Pernah Dicicipi Eks Pemain Chelsea dan Real Madrid
0
273
1


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan