iissuwandiAvatar border
TS
iissuwandi
Suka Ngeprank? Hati-hati Bisa Kena Denda Rp10 Juta!

Mungkin GanSist sudah tidak asing mendengar kata 'prank', prank adalah salah satu komedi gelap atau dark. Prank sebenarnya sudah ada sejak lama, ya, GanSist, tapi semakin pesat teknologi membuat prank semakin menjadi-jadi. Apalagi sekarang zaman konten, apa-apa dijadikan konten.

Konten prank menjadi favorite para pembuat konten, salah satunya youtuber. Bukan tanpa sebab konten tersebut diminati para pembuat konten, pasalnya banyaknya penonton yang suka akan hal tersebut. Terkadang salah satu hiburan warganet adalah melihat penderitaan orang lain, salah satunya prank.

Beberapa waktu lalu, masyarakat dihebohkan tentang Draft RUU KHUP, salah satunya adalah tentang ancaman bagi orang yang suka ngeprank!

Quote:


Dendanya nggak main-main, GanSist, Rp10 juta! Itu masih ada kelanjutannya, GanSist, jika korban prank tidak terima dengan perbuatan yang terjadi padanya, maka pelaku prank akan dikenai pasal tambahan, yaitu merasakan dinginnya jeruji besi! Korban prank bisa melaporkan pembuat konten prank atau pelaku prank dengan pasal tindak pidana penghinaan.

Quote:

Konten-konten prank yang beredar memang sudah dalam tahap mengkhawatirkan, GanSist, semakin membahayakan dan membuat susah orang, semakin banyak penontonnya.

Pembuat konten hanya memikirkan viewer dan cuan yang mengalir. Sudah saatnya ada rambu-rambu yang dipasang agar tidak kebablasan dan membuat orang lain sengsara.

Semoga dengan adanya pasal yang telah diatur tersebut bisa dijadikan acuan bagi pembuat konten agar tidak kebablasan dalam membuat ide kreatif. Banyak ide yang bisa dijadikan konten, ide-ide segar yang dapat memotivasi, mendidik, dan mengarahkan ke arah yang lebih baik.

Namanya juga zaman konten, semua hal dijadikan konten, apalagi sekarang begitu mudahnya orang membuat konten hanya dengan menggunakan aplikasi TikTok. Semua hal dapat GanSist temui di sana, paket komplit! Sebenarnya ane kepo, sih, GanSist tentang aplikasi TikTok. Pengen tau kek apa sih, cuma kalo liat apa-apa dijadiin konten kok ane jadi takut buat download. Pasalnya ane takut jadi latah ikut-ikutan ngonten jugaemoticon-Leh Uga

Ane pamit undur diri, sampai jumpa di thread ane selanjutnya. Terima kasih, salam sehat dan bahagia selalu.

sumberreferensi di sini
Diubah oleh iissuwandi 05-06-2021 14:12
provocator3301Avatar border
provocator3301 memberi reputasi
1
698
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan