Kaskus

News

tribunnews.comAvatar border
TS
tribunnews.com
Susu Moeria Cafe, Tempat Nongkrong Legendaris di Kudus
TRIBUNTRAVEL.COM - Berkunjung ke Kudus kurang lengkap rasanya kalau tidak bertandang ke Susu Moeria Cafe.

Sesuai namanaya, tempat nongkrong ini tidak terkenal dengan sajian kopi atau tehnya melainkan susu murni.

Susu murni pada Susu Moeria Cafe ini merupakan tempat nongkrong sekaligus tempat wisata keluarga legendaris.

Dikatakan demikian karena Susu Moeria sudah berdiri sejak 1938 silam.

Meski sudah eksis sejak lama Susu Moeria Cafe pamornya masih selalu populer 
diburu warga lokal maupun wisatawan luar kota.

Baca juga: Berburu 5 Kuliner Legendaris di Kudus, Cicipi Sate Kerbau Pak Min Jastro yang Berdiri Sejak 1950

Awal Kisah Susu Moeria Cafe

Susu Moeria Cafe, Tempat Nongkrong Legendaris di Kudus Susu Moeria Cafe merupakan tempat nongkrong favorit anak muda di Kudus (Instagram/@susumoeriacafe)

Cikal bakal berdirinya Susu Moeria Cafe dilatar belakangi oleh peternakan sapi perah yang sudah ada sejak 1938.

Pertama kali dirintis Tan Hien Siok, Susu Moeria Kudus pada saat itu sempat diminta perusahaan besar untuk memasok staok susu segar.

Namun nahaasnya, perusahaan besar tersebut tiba-tiba membatalkan permintaannya padahal stok Susu Moeria masih begitu banyak.

Berangkat dari kasus ini Tan Hien Siok kemudian berinisiatif mengemas semua susu sapi segar tersebut dalam sebuah gelas atau cup.

Kemudian tanpa disangka susu cup miliknya banyak mendapat tempat di lidah masyarakat sekitar.

Karena terus banyak peminat Susu Moeria akhirnya mulai membuka kedai susu murni pada 1996.

Seiring berkembangnya zaman, pada 2018 Susu Moeria mengembangkan kedainya menjadi cafe yang lebih kekinian.

Maka lahirlah nama Susu Moeria Cafe yang jadi tempat nongkrong favorit anak muda zaman sekarang.

Nongkrong di Susu Moeria Cafe

Susu Moeria Cafe merupakan tempat nongkrong yang berlokasi di Jl Pemuda No 64, Ds Panjunan, Kec Kota, Kudus.

Susu Moeria Cafe terkenal dengan sajian susu sapi murninya yang selalu segar dan berkualias.

Susu segar tersebut didapat langsung dari peternakan sapi perah milik Susu Moeria Cafe sendiri.

Kualitas susu murni dari Susu Moeria Cafe didapat dari susu sapi pilihan karena proses perawatan sapi yang tidak sembarangan.

Kedai susu murni ini menjadi tempat nongkrong favoritnya anak muda di Kudus karena memiliki konsep yang kekinian.

Hal ini dapat dilihat dari bangunannya yang estetik dengan perpaduan desain kreatif modern dan klasik.

Selain susu segar, di Susu Moeria Cafe juga tersedia sejumlah gerai UMKM yang menjajakan aneka makanan.

Mulai dari kopi, siomay, soto lamongan, stik makanan kekinian, ayam goreng, garang asem, bakso, makaroni, dan masih banyak lagi.

Untuk sajian susu murni di Susu Moeria Cafe juga dihadirkan dalam berbagai pilihan rasa.

Mulai dari susu murni dengan rasa tawar hingga rasa lain seperti cokelat, susu jahe, strawberry, dan melon.

Tidak ketinggalan lagi di Susu Moeria Cafe juga ada menu milkshake kekinian dengan rasa buble gum, taro, dan red velvet.

Kemudian ada juga aneka varian dari es krim, roti, dan puding.

Baca juga: 5 Tempat Makan Siang di Kudus, Wajib Cobain Soto Kudus Pak Denuh
Baca juga: Mulai Nasi Pindang hingga Soto Kudus, Ini 7 Kuliner Khas Kudus untuk Menu Makan Siang
Baca juga: 7 Kuliner Enak di Kudus untuk Menu Buka Puasa, dari Soto Kudus hingga Lentog Tanjung
Baca juga: Nasi Pindang Kerbau dan 6 Kuliner Khas Kudus yang Cocok Disantap untuk Makan Siang
Baca juga: 5 Kuliner Khas Kudus yang Punya Cita Rasa Lezat, Coba Nasi Pindang Kudus yang Menggugah Selera
(TribunTravel/Zainiya Abvidatun Nisa')


Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Susu Moeria Cafe, Tempat Nongkrong Legendaris Favorit Anak Muda di Kudus
0
567
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan