- Beranda
- Komunitas
- Automotive
- Altis Indonesia Community (ALTIC)
Belum Lancar Bawa Altis eh Macet di Tanjakan! Harus Gimana Nih?


TS
999999999
Belum Lancar Bawa Altis eh Macet di Tanjakan! Harus Gimana Nih?
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2901723/original/057247200_1567592507-Altis.jpg)
Source: Liputan6.com
Dan apesnya, nyetir sendirian. Gak bawa temen yang udah expert bawa mobilnya. Ataupun gak sendirian tapi partner di perjalanan juga masih newbie bawa mobilnya!
Sebenernya kalau Altis matic gak terlalu ribet meski masih pemula. Yang bikin sport jantung sih Altismu ini manual transmision. Harus gimana nih?
Kalau macetnya masih padat merayap dan tanjakan tidak curam sih bisa pake teknik kopling gantung alias 1/2. Caranya adalah injak kopling 1/2 dan tahan pedal gas. Agak boros kampas rem sih. Tapi cara ini enak kalo macetnya sebentar dan gak terlalu nanjak. Kalau mau jalan angkat kopling perlahan. Ingat ya perlahan! Soalnya kalau langsung diangkat full mobil akan lompat dan mesin bisa mati hehe. Imbangi dengan tekan pedal gas. Memang perlu latihan sih. Tapi kalau udah terbiasa akan terasa feelnya memainkan kopling, dan gasnya. Kalau mobil lompat atau mati, buru-buru pindahkah ke gigi netral. Tarik rem tangan dan nyalakan seperti biasa. Jangan panik. Pas mau pindah ke gini 1, jangan lupa nonaktifkan rem tangan dan injak kopling penuh ya? Kalau masih newbie kondisi ini sering bikin panik soalnya.
Teknik selanjutnya adalah mainin kopling dan rem kaki. Gunakan rem kaki dan kopling untuk menghentikan mobil. Lalu angkat kopling gantung atau 1/2 sampai mobil bergetar. Gapapa getar asal dia gak jalan atau merosot turun. Kalau mau jalan tinggal lepas rem perlahan. Kalau langsung dilepas mobil lompat dan mesin akan mati. Saat rem sudah sepenuhnya terangkat, pindahkan kaki ke pedal gas. Injak perlahan sesuai kecepatan yang diinginkan. Perhalus dengan injak atau angkat kopling.
Nah, kalau macetnya lama gak ada solusi lain. Waktunya mengistirahatkan kaki. Hentikan mobil dengan rem kaki dan kopling. Tarik rem tangan. Netralkan gigi. Di kalimat ini kok gue teringet Bagus dan Armand Maulana ya? Hehe. Stretching ringan deh. Gak usah panik. Selama rem tangannya bener gak perlu sambil injak rem. Boros kampas jadinya.
Kalau mau jalan, injak sedikit gas, injak kopling penuh dan pindahkan gigi ke posisi 1. Angkat kopling perlahan. Altis kamu akan bergetar. Lepas rem tangan secara perlahan. Bantu dengan injak gas lebih ke dalam tapi kira-kira. Di posisi tanjakan gunakan gigi 2 atau 3 tergantung tanjakannya. Dengan cara ini, mobil akan maju dan naik tanpa mundur atau turun sedikitpun. Meski perlu latihan sih. Kalau lagi gabut latihan tanjakan aja. Ajak temen yang sudah expert bawa Altisnya.
Mungkin itu saja. Semoga bermanfaat.






tien212700 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
392
1


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan