Yuk, Kenalan Sama Om Hiroshi Kamiya, Seiyuu dari Levi Ackerman
TS
diaz420
Yuk, Kenalan Sama Om Hiroshi Kamiya, Seiyuu dari Levi Ackerman
Sejak akhir tahun 2020 sampai awal tahun 2021 sekarang, anime Attack on Titanatau Shingeki no Kyojin tengah ramai menjadi pembicaraan warganet dan para pecinta anime. Di musim kali ini, anime tersebut tengah memasuki musim keempat sekaligus yang terakhir, menutup kisah petualangan Eren dan kawan-kawannya melawan para Titan yang siap memangsa mereka kapan saja.
Salah satu karakter "Shingeki no Kyojin" yang difavoritkan oleh para penggemar adalah Levi Ackerman. Sosok yang kalem dan bad ass ini, menjadi penyebab mengapa sosok Levi digemari banyak orang.
Disini, Ane gak bakalan ngebahas soal Levi Ackerman. Seperti biasa, Ane bakalan ngebahas sosok Seiyuu atau pengisi suara dibalik karakter anime yang disebut sebelumnya. Postingan ini sekaligus menjadi perayaan ulang tahun bagi sang Seiyuu yang tengah merayakan hari jadinya.
Quote:
Otanjoubi Omedeto!!!🎉
Penasaran sama sosok pengisi suaranya? Langsung aja...
Spoiler for Siapa itu Hiroshi Kamiya?:
Nah, ini Dia orangnya. Nama Doi adalah Hiroshi Kamiya, lahir pada 28 Januari 1975 di kota Matsudo, perfektur Chiba, Jepang. Doi memulai debutnya sebagai Seiyuupada tahun 1992. Doi mendaftar seleksi pengisi suara yang diadakan oleh salah satu agensi Seiyuu bernama Aoni Production. Beruntung, Doi lolos seleksi dan resmi bergabung dengan agensi tersebut.
Hiroshi Kamiya memulai debutnya dengan mengisi suara karakter Poperu di anime "Dragon Ball GT" yang dirilis pada tahun 1996. Setelah itu, pada tahun 1999, Doi mulai menjadi pengisi suara di anime "One Piece". Karakter "One Piece" pertama yang Doi sulih suarakan adalah Eddy. Pamor Doi sebagai pengisi suara di anime "One Piece" mulai naik saat Doi mengisi suara Trafalgar Law.
Poperu (Dragon Ball GT)
Eddy (One Piece)
Beberapa tahun kemudian, nama Doi makin tenar setelah mengisi suara beberapa karakter anime lainnya, mulai dari Shinji Matou(Fate series), Yato (Noragami), Saiki Kusou (Saiki Kusou Psi-Nan), Kiyoshi Fujino (Prison School), Akashi Seijuro (Kuroko no Basket), Ittetsu Takeda (Haikyuu), Helbram (Nanatsu no Taizai), Kakushi Gotou (Kakushigoto) dan yang paling ikonik, Levi Ackerman (Shingeki no Kyojin).
Selain anime, Doi juga menjadi pengisi suara untuk beberapa karakter dalam game. Debutnya sebagai pengisi suara karakter game dimulai pada tahun 2001, dimana Doi menjadi pengisi suara dari Gatta & Graav dalam game "Final Fantasy X".
Gatta (kiri) & Graav (kanan), dari game "Final Fantasy X"
Salah satu karakter gamepaling ikonik yang diisi suaranya oleh Doi adalah Nagamasa Azai dalam game "Samurai Warriors" dan "Warriors Orochi".
Beberapa karakter yang diisi suaranya oleh Hiroshi Kamiya
Tak hanya bekerja sebagai seorang Seiyuu, Hiroshi Kamiya juga dikenal sebagai penyiar radio di beberapa acara, salah satunya adalah acara radio bernama "Dear Girl Stories". Acara tersebut disiarkan untuk pertama kalinya pada bulan April 2007. Di acara tersebut, Doi tidak membawakan acaranya sendiri, Doi ditemani rekan sekaligus sohibnya yang juga seorang Seiyuu kondang, yaitu Ono Daisuke (pengisi suara Erwin (Shingeki no Kyojin), Jotaro Kujo (Jojo's Bizarre Adventure), Saikawa (Gakuen Babysitter), dll). Selain itu, bersama dengan Ono Daisuke, Doi juga membentuk grup musik bernama MasochistiC Ono BanD (MOB). Duo tersebut memulai debutnya di tahun 2013 melalui event DearGirl: Stories Festival Carnival Matsuri yang digelar di Gedung Nippon Budokan. Duo tersebut sempat hiatus di tahun 2015, karena kesibukan masing-masing personelnya. Lalu pada tanggal 25 Juli 2016, Duo MOB pun kembali manggung dalam acara Dear Girl Stories 10th Anniversary.
Pada Mei 2010, Hiroshi Kamiya juga sempat membuat Duo Grup Musik bersama rekan Seiyuu lainnya, yaitu Miyu Irino (pengisi suara Yagura/Sanbi & Saiken/Rokubi (Naruto Shippuden), Todomatsu (Osomatsu-San), Ritsu Kageyama (Mob Psycho 100), Koushi Sugawara (Haikyuu), Tadakuni (Danshi Koukousei no Nichijou), Sena Kobayakawa (Eyeshield 21), dll). Nama Duo Grup tersebut adalah KAmiYU, gabungan dari 2 nama personelnya, Hiroshi Kamiya dan Miyu Irino.
Karier Hiroshi Kamiya di dunia musik tidak sebatas sebagai personel Duo Grup saja, Doi rupanya telah menelurkan 8 mini album, 1 album dan total 47 single. Doi sendiri memulai debutnya di dunia tarik suara pada tahun 2009, dengan merilis sebuah mini album bernama "Hare no Hi". Kemudian, di tahun 2011, album debutnya yang bernama "Harezora" resmi dirilis.
Cover Mini Album "Hare no Hi" (2009)
Cover Album "Harezora" (2011)
Hiroshi Kamiya juga dianggap sebagai Seiyuuyang berprestasi. Beberapa penghargaan dari "Seiyuu Awards" pun pernah Doi raih, berikut daftarnya :
2nd Seiyuu Awards (2008) - Best Supporting Actor Award
- 3rd Seiyuu Awards (2009) - Best Actor and Best Personality Awards
- Tokyo Anime Awards (2010) - Voice Actor Award
- 6th Seiyuu Awards (2012) - Most Votes Award
- 7th Seiyuu Awards (2013) - Most Votes Award
- 8th Seiyuu Awards (2014) - Most Votes Award
- 9th Seiyuu Awards (2015) - Best Personality and Most Votes Awards
- 10th Seiyuu Awards (2016) - Most Votes Award
- Doi masuk ke dalam daftar "Seiyuu Awards Hall of Fame" atas pencapaiannya tersebut
Hiroshi Kamiya juga dikenal sebagai pengisi suara karakter Peeta Mallark (Hunger Games, diperankan oleh Josh Hutcherson), Lex Luthor (Batman vs Superman dan Justice League, diperankan oleh Jesse Eisenberg) dan Eddie Kaspbrak Dewasa (It : Chapter Two).
Soal kehidupan pribadinya, Doi menikah dengan seorang MangakaHikaru Nakamura pada Juli 2016. Pernikahan mereka dikaruniai 1 orang anak perempuan. FYI, Hikaru Nakamura ini adalah pencipta dari mangaArakawa Under The Bridge, Black Night Parade, Juuni Taisen (sebagai Desainer Karakter), Natsu no Arashi (Bagian yang menggambar Episode 8 versi animenya), Oogiri dan Saint Onii-san.
Yap, itu tadi sekilas tentang postingan kali ini. Kalau kalian punya pendapat, kritik dan saran, silahkan tulis aja di kolom komentar. Traktir Ane dengan segelas Cendol kalau kalian menyukai postingan ini, atau timpuk Ane pakai batu bata kalau kalian menganggap postingan ini kurang menarik.
Thanks for coming and see you on the next post.
-Diaz-
Spoiler for Baca Juga Artikel Ane Lainnya:
Spoiler for Mengenal Wikipedia : Ensiklopedia Online Primadona Para Pelajar:
Siapa sih yang nggak kenal dengan "Wikipedia"? Bagi kaum pelajar Indonesia di zaman modern ini, Wikipedia seakan-akan seperti "jawaban atas doa-doanya" di kala tugas mencari artikel di Internet menyerang. Pada tanggal 15 Januari, Wikipedia resmi beroperasi. Berikut adalah sedikit penjelasan seputar situs ensiklopedia bebas ini. Selengkapnya : Mengenal Wikipedia : Ensiklopedia Online Primadona Para Pelajar
Spoiler for Gary Gilmore dan Kisah "Kelinci Percobaan Hukuman Mati:
Spoiler for Jim Thorpe : Sang Jawara Olimpiade Tanpa Medali:
Ini adalah kisah perjuangan hidup seorang Atlet serba bisa asal Amerika Serikat bernama Jim Thorpe. Kisah tersebut meliputi pengalamannya yang "kontroversial" dan diselingi oleh isu rasisme. Selengkapnya : Jim Thorpe : Sang Jawara Olimpiade Tanpa Medali
Spoiler for Iva Toguri D'Aquino : Penyiar Blasteran "Ter-Kawaii" di Masa Perang Dunia 2:
Spoiler for Tenggelamnya Kapal RMS Tayleur : Sang Leluhur Kapal Titanic:
Sekitar 50 tahun sebelum peristiwa tenggelamnya Kapal Titanic, terjadi sebuah peristiwa yang sering kali disebut sebagai peristiwa "Leluhur Kapal Titanic". Peristiwa apakah itu? Selengkapnya : Tenggelamnya Kapal RMS Tayleur : Sang Leluhur Kapal Titanic
Spoiler for Yuk, Kenalan Sama Mizuki Nana & Hara Yumi, Seiyuu Hinata & Albedo:
Bagi pecinta anime, karakter Hinata Hyuga dari anime Naruto dan Albedo dari anime Overlord kayanya udah gak asing di telinga. Faktanya, kedua karakter tersebut diisi suaranya oleh 2 orang pengisi suara yang gak juga berbakat, tapi juga Kawaii dan berprestasi. Penasaran? Selengkapnya cek link berikut : Yuk, Kenalan Sama Mizuki Nana & Hara Yumi, Seiyuu Hinata & Albedo
Spoiler for Inilah Gempa Bumi Paling Dahsyat Sepanjang Sejarah:
Ini adalah sebuah peristiwa bencana alam gempa bumi yang paling banyak memakan korban jiwa dalam waktu sehari, sekaligus menjadi gempa bumi paling mematikan di dunia. Selengkapnya : Inilah Gempa Bumi Paling Dahsyat Sepanjang Sejarah
Spoiler for Juana Barraza : Sang Pegulat Yang "Mematikan":
Ini adalah sebuah kisah tentang seorang pegulat profesional wanita yang banting setir menjadi seorang pembunuh berantai. Selengkapnya : Juana Barraza : Sang Pegulat Yang "Mematikan"
Spoiler for Yuk, Kenalan Sama Om Toshiyuki Morikawa, Seiyuu Sang Hokage Keempat, Minato Namikaze:
Spoiler for Yuk, Kenalan Sama Akane Fujita, Seiyuu dari Izumi Sagiri:
Izumi Sagiri adalah salah satu karakter "Adik Perempuan" Terpopuler di kalangan pecinta anime. Sagiri kecil nan imut ternyata diisi suaranya oleh pengisi suara yang gak kalah imut sama karakternya. Penasaran siapa Dia? Selengkapnya : Yuk, Kenalan Sama Akane Fujita, Seiyuu dari Izumi Sagiri
Spoiler for 3 Kapal Ini Bernasib Sama Seperti RMS Titanic: