Gimi96Avatar border
TS
Gimi96 
Petjah! Konser Virtual NIKI - Moonchild Live Experience di KASKUS TV


Halo agan dan sista sekalian! Apa kabarnya hari ini?
Semoga baik-baik saja ya walaupun dikondisi pandemi Covid-19 seperti ini.
Yang terpenting tetap jaga kesehatan dan kebersihan dimanapun agan dan sista berada.
emoticon-Matahari

Hari ini ane mau menceritakan nih bagaimana keseruan konser virtualnya NIKI yang diadakan pada tanggal 10 Oktober kemarin di KASKUS TV.
Pasti banyak yang penasaran kan?
Yuk langsung aja!
emoticon-Ngacir
Quote:

Sekilas info :
Nicole Zefanya (24 Januari 1999) a.k.a NIKI merupakan seorang musisi, penulis lagu, dan produser rekaman asal Indonesia. Pada tahun 2017, NIKI bergabung dengan 88rising (label asal Amerika Serikat yang dimana menaungi Rich Brian yang berasal dari Indonesia juga) dan menjadi penyanyi wanita pertama disana.
NIKI sendiri memiliki banyak sekali prestasi. Seperti menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebagai pembuka panggungnya di Head In The Clouds Festival di LA yang bertepatan dengan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-74. Selain itu, NIKI juga pernah menjadi penyanyi pembuka pada konser Taylor Swift dan Hasley.
emoticon-Wow


NIKI - MOONCHILD EXPERIENCE

Quote:
Ane menonton konser NIKI - Moonchild re-run dan melihat banyak sekali netizen yang sudah berkumpul dan memberikan semangat kepada NIKI di kolom chat. Meskipun tayangan ulang, tidak menyurutkan antusias para penonton serta penggemar NIKI.

Quote:
Acara ini sendiri terbagi menjadi beberapa segmen dan dipandu oleh Fathia Izzati selaku host.

Quote:
Pertama kita akan melihat tayangan video perjalanan karir NIKI. Mulai dari awal sampai dengan sekarang ini.

Quote:
Selanjutnya kita akan melihat penayangan video dari para fans-fans yang memberikan semangat kepada NIKI. Selain itu, kita juga melihat musik cover dari lagunya NIKI.

Quote:
Berikutnya merupakan sesi tanya jawab tentang album NIKI yang bertajuk moonchild. NIKI mengatakan bahwa album moonchild ini menceritakan perjalanan dia dalam mencari jati diri.
Album moonchild ini sendiri terbagi menjadi 3 fase. Fase pertama yaitu bulan sabit, yang dimana menceritakan tentang ketidakbersalahan, rasa penasaran dan permulaan. Fase kedua adalah bulan setengah lingkaran yang dimana menceritakan tentang kehilangan harapan dan kekecewaan. Fase ketiga atau yang terakhir, yaitu bulan penuh yang dimana NIKI telah menemukan dirinya sendiri dan kekuatan.

Quote:




Opening : NIKI - Wide Open (Foreword)
Quote:
Wide Open merupakan lagu pertama yang ditampilkan pada konser ini. Pada penampilan lagu ini, NIKI bernyanyi dengan bermain air disekitarnya.


FASE 1 - Bulan Sabit

1. Switch Ballad
Quote:
Pada lagu ini, banyak sekali permainan kamera serta pencahayaan yang keren banget. Dengan lightingnya, penampilan NIKI terlihat sangat elegan.

2. Night Crawlers
Quote:
Lagu ini sangat asik apalagi terdapat dentuman drum yang membuat lagunya menjadi lebih hidup. Selain itu, pada penampilan lagu ketiga ini, NIKI menunjukkan kemampuan dancenya dan rapping yang keren banget.

3. Selene
Quote:
Disini NIKI menggunakan pakaian yang membuat dia semakin terlihat cool dan lagunya juga asik untuk didengar.


FASE 2 - Bulan Setengah Lingkaran

4. Tide
Quote:

5. Pandemonium
Quote:

6. Lose
Quote:
Pada lagu lose NIKI memainkan piano. Dengan iringan piano dan suara NIKI yang khas membuat para penonton terhanyut dalam emosi.


FASE 3 - Bulan Penuh

7. Plot Twist
Quote:

8. If There's Nothing Left
Quote:

9. Drive On
Quote:




Setelah 10 lagu yang dibawakan oleh NIKI, dilanjutkan dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan dari para penggemar yang beruntung.
Selain itu, admin juga memberikan beberapa pertanyaan bagi para penonton di live chat yang berhadiahkan T-Shirt eksklusif dari NIKI.
Quote:


Begitulah akhir dari konser NIKI : Moonchild experience. Keren banget kan? Bagi agan sista yang belum nonton ataupun bagi agan sista yang ketinggalan, bisa langsung cek KASKUS TV.
Sukses selalu buat NIKI, teruslah berkreasi.
emoticon-Peluk

Sekian terima kasih.
emoticon-terimakasih

Sumber 1
Sumber 2
iyusardAvatar border
iyusard memberi reputasi
1
622
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan