Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ebipoAvatar border
TS
ebipo 
Tradisi Gebyar Ki Aji Tunggal di Kabupaten Jepara

Sumber Gambar

Tradisi Menyambut Bulan Puasa Ramadhan
Gebyar Ki Aji Tunggal di Kabupaten Jepara


Gebyar Ki Aji Tunggal atau Perarakan Ki Aji Tunggal adalah tradisi perarakan (karnaval) masyarakat Desa Karangaji, Kecamatan Kedung, Kabupaten Jepara yang diselenggarakan dalam rangka penyambutan bulan Ramadhan. Gebyar Ki Aji Tunggal rutin di gelar tiap bulan Sya'ban dalam kalender Hijriyah atau bulan Ruwah dalam kalender Jawa.

Gebyar Ki Aji Tunggal diselenggarakan setiap tahun sekali yang berbarengan dengan kegiatan tutup tahun pelajaran Madrasah dan juga menyambut datangnya bulan suci Ramadhan. Acara yang dikemas dalam karnaval itu menampilkan berbagai macam ragam dan gambaran realita kehidupan saat ini.

Acara ini sebagai perwujudan kekompakan dan persatuan warga desa Karangaji, dengan adanya acara ini di harapkan kehidupan warga Karangaji selalu aman, tertib, dan lancar. Kini Gebyar Ki Aji Tunggal telah menjadi salah satu tradisi menyambut bulan Ramadhan terkenal di Indonesia.


Sumber Gambar

Selain bertujuan untuk syiar, kegiatan Gebyar Ki Aji Tunggal ini juga untuk mengingatkan masyarkarat desa Karangaji agar melakukan persiapan menyambut bulan suci Ramadhan, di antaranya menjaga diri dari maksiat dan meningkatkan amalan ibadah. Karnaval ini juga bertujuan sebagai ajang silaturahim dan ungkapan rasa syukur atas jasa pendahulu (Ki Aji Tunggal) yang mampu memberikan nilai-nilai kehidupan.

Dalam rangka menyambut datangnya bulan suci Ramadhan, warga Desa Karangaji kecamatan Kedung kabupaten Jepara tumpah di jalan menyemarakkan Karnaval dan Gebyar Ki Aji Tunggal.


Quote:


Dalam hal itu, Wakil Bupati Jepara Subroto dalam sambutannya memberi apresiasi yang tinggi atas terselenggara dan meriahnya karnaval di desa Karangaji. Menurutnya, karnaval selain sebagai bentuk ajang silaturahmi, juga rasa syukur atas jasa pendahulu yang mampu memberikan nilai-nilai pelajaran dan peningkatan semangat untuk menyambut datangnya bulan suci Ramadhan yang segera datang.

Selain bentuk syiar, tujuan kegiatan karnaval ini untuk mengingatkan masyarkarat desa Karangaji agar melakukan persiapan dalam menyambut bulan suci Ramadhan, diantaranya menjaga diri dari maksiat dan lebih ditingkatkan amalan-amalan ibadahnya.

Solikun, selaku panitia kegiatan, menyampaikan kebanggaannya atas kesungguhan masyarakat desa Karangaji Kedung Jepara yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan karnaval. Partisipasi tersebut sebagai bukti warga Karangaji peduli dengan tradisi dan nilai–nilai yang terkandung didalamnya.

Semoga acara seperti ini bias berlangsung secara turun temurun, dalam artian bisa dilestarikan dari generasi ke generasi. Jangan dikatakan dengan tidak ada yang memulainya, akan hilang tertelan oleh jaman yang semakin masuk ke ranah teknologi modern.


Quote:



Sumber : Gebyar Ki Aji Tunggal, Jepara
ganaspatiAvatar border
iissuwandiAvatar border
ayas29Avatar border
ayas29 dan 6 lainnya memberi reputasi
7
1.1K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan