Kaskus

Entertainment

rykenpbAvatar border
TS
rykenpb
[Script Film] Tak Semudah Raditya Dika
[Script Film] Tak Semudah Raditya Dika
Asal gambar : Mizan.com/Pixabay.com



[Script Film] Tak Semudah Raditya Dika



Tak Semudah Raditya Dika
Written by. Ryken pb


Premis :
Seorang kaskuser kesulitan dalam menulis script film.

Sinopsis :
Ken---seorang kaskuser yang belum sama sekali mengetahui seluk beluk dunia skenario film, memiliki keinginan besar untuk mengikuti sebuah event menulis script film pendek yang diadakan di Kaskus. Kesempatan besar untuk bisa mengikuti kelas online yang dimentori oleh sutradara terkenal---Joko Anwar menjadikannya sangat bersemangat untuk mempelajari tentang script film. Ken lalu googling. Perbedaan contoh script film yang ditemui membuatnya kebingungan. Namun pada akhirnya ia berhasil menyelesaikan script film pendeknya.


Fade in

Sc. 1 - EXT - KOLAM IKAN - SORE

Cast : Ken, Mas In

Ken berjalan pada setapak menuju bangku kayu panjang. Ia kelelahan sambil memijit pelipis. Lalu duduk.

Beat

Terdengar nada pesan masuk. Ia merogoh handphone di saku.

Ken membuka chat WA

Mas In :
Masih suka merasa pusing?

Ken :
Masih, Mas. Nih lagi sakit kepala

Mas In :
Ya udah rehat

Ken :
Oke ... Sayang

Ken meng-off-kan jaringan data internet. Lalu menyimpan handphone di saku.

Beat

Ken tersenyum geli. Ia mengenang ulahnya yang sering usilin Mas In.

Sound effect (F.X) : Nada dering pesan Handphone

Cut to :

Sc. 2 - INT. - RUANG TIDUR KEN - MALAM

Cast: Ken, Mas In

Ken sedang mengetik konsep artikel di noted hp sambil memijit kepala karena merasa pusing. Tiba-tiba ada pesan masuk WA dari Mas In yang mengirim ebook cerpen.

Ken :
(emot love)

Mas In :
Lagi ngapain?

Ken :
Lagi kangen kamu. (emot kiss dan emot nyengir)


Ken merasakan kepalanya semakin sakit.

Ken (Cont'D) :
Off dulu yah. Sakit kepala nih kalo kelamaan deket-deket hp.

Mas In :
Oke-oke. Istirahat. Tidur yah!

Ken :
Ya, Mas.


Cut back to :

Sc. 3 - EXT. - KOLAM IKAN - SORE

Cast: Ken, Penelpon asing

Ken beranjak dari bangku hendak pulang. Baru beberapa langkah tiba-tiba smartphone Ken berdering. Ia merogoh saku, mengambil handphone dan memperhatikan nomor asing lalu menerima panggilan.

Ken :
Halo


Asing (O.S) :
Selamat sore

Ken :
Sore. Ini siapa?


Intercut to :

Asing :
Maaf mengganggu. Kami dari PT. Jaya ingin me ...

Intercut to :

Ken :
Maaf. Om salah sambung.

Ken memutuskan komunikasi. Lalu mengomel.

Ken (Cont'D) :
Dasar tukang tipu.

Ken (V.O) :
Dipikir gue bodoh ... apa


Sound effect (F.X) : Nada dering panggilan handphone

Cut to :

Sc. 4 - INT. - RUANG TIDUR KEN - MALAM (PUKUL 19.00 WAKTU SETEMPAT)

Cast: Ken

Ken lagi tengkurap sibuk bermain gadget. Keluar masuk Aplikasi WA-Facebook-Telegram untuk balas japrian teman, komenan di febe atau sekadar intip chat-an grup Tele dan WA.

Lalu gugling cari contoh script film dan keluar masuk situs yang mengulas istilah-istilah script film. Ia garuk-garuk kepala karena bingung sambil ngedumel.

Ken :
Otakku mumet mikir nih format script film yang bener yang mana sih? Kok beda-beda. Mana istilahnya mirip-mirip lagi. Gimana cara hapalnya ....

Ken menggaruk kepala belakang bawah.

Ken (Cont'D) :
Adouhh! Waktu DL-nya mepet lagi. Pusing pala Berbi.


Ken menepuk jidat.

Cut to :

Sc. 5 - INT. - RUANG TIDUR KEN - MALAM

Cast: Ken

Ken melanjutkan membaca dan berusaha memahami istilah-istilah yang aneh baginya. Sesekali keningnya mengerut sambil garuk kepala.

Ken :
Long shot ... Close Up ... banyak amat yah macamnya. Gimana cara bedainnya. Aissh!


Ken garuk-garuk pelipis sambil mikir.

Ken (Cont'D) :
Daripada gue depresi ntar... mending ke warung. Beli chocolatos sekalian makanan ringan. Enak deh.


Ken tersenyum bahagia, lalu beranjak dari tempat tidur. Kemudian mengambil uang dan keluar rumah menuju warung tetangga dekat rumah.

Cut to :

Sc. 6 - INT. - WARUNG SEMBAKO DIN - MALAM ( PUKUL 21. 00)

Cast: Ken, Din, cowok asing (Alvin)

Ken men-cut minuman Chocholatos sachet yang tergantung dan memilih makanan ringan. Ia menyerahkan di meja kasir lalu membayar.

Din :
Berapa

Ken :
Lima ribu.


Sambil menyerahkan satu bungkus minuman Chocolatos, dua keripik pisang, satu keripik singkong pedas, satu bungkus "Good time" untuk dibungkus.

Lalu Ken berbalik dan 'Brukkk'! Ken menabrak seorang cowok.

Beat

Si cowok melotot sebab rokok yang hendak diisap terpental dan percikan api rokok mengenai kemeja dan tangannya.

Cut to :

Sc. 7 - INT. - WARUNG SEMBAKO DIN - MALAM

Cast :
Ken, cowok asing (Alvin)

Ken merasa bersalah.

Ken :
Sorry

Cowok :
Liat-liat dong!

Ken :
Kan udah minta sorry juga. Bawel amat sih.

Cowok :
Lu tuh yang bawel. Lagian gak liat apa. Nih api ... tahu!. Panas. Tahu gak! Paaanas. Melepuh nih.


Ken mencibir sambil mengintip diam-diam tangan si cowok.

Ken (V.O) :
Gak apa-apa juga tuh tangan. Dasar reseh. Bilang aja minta ditraktir juga.


Si cowok mendongak tiba-tiba. Ken terperanjat dan pura-pura menoleh ke tempat lain.

Cut to :

Sc. 8 - INT. - WARUNG SEMBAKO DIN - MALAM

Cast :
Ken, Cowok asing (Alvin), Din

Si cowok asing kesal sekali.

Cowok :
Gantiin rokok gue


Ken menoleh cepat ke si cowok. Keheranan sambil melongo.

Beat

Ken (V.O) :
Nah! Apa gue bilang. Dasar cowok matre. Ugh!

Ken (Cont'D) :
Idihh! Sebatang doang!

Cowok :
Tetap aja gue rugi

Ken :
Bodo!


Lalu berjalan meninggalkan cowok tersebut dan dicegah oleh si cowok.

Ken (Cont'D) :
Apaan sih

Cowok :
Gantiin rokok gue sebungkus. Duit! Duit mana?

Ken melotot dan melongo

Ken :
Whatt! Yang bener aja. Ini namanya pemerasan


Lalu berbalik pulang

Cowok :
Woii! Jangan pergi

Din :
Jangan berantem di sini. Lama-lama kalian berjodoh.

Ken menoleh ke arah Din saat mendengar ucapan Din. Lalu memandang si cowok. Ken dan si cowok saling pandang.

Ken lalu berbalik hendak pulang. Si cowok (Alvin) mengamatinya.

Cowok (V.O) :
Kayaknya boleh juga nih cewek

Cowok (Alvin) mengelus-mengelus dagu, mengangguk-angguk pelan lalu tersenyum usil.

Cut to :

Sc. 9 - INT. - WARUNG DIN - MALAM

Cast :
Cowok asing (Alvin)

Si cowok bergegas membeli rokok, membayar lalu mengejar Ken.

Cut to :

Sc. 10 - EXT. - SEPANJANG JALAN - MALAM

Cast
: Cowok asing (Alvin), Ken

Cowok mensejajarkan langkah meraih lengan Ken.

Ken berusaha mengelak.

Ken :
Apaan lagi sih! Nyebelin banget!


Cowok :
Nih. Jutekmu ketinggalan


Sambil menyodorkan tangan kosong.

Ken :
Ih! Dasar orang aneh


Si cowok senyam-senyum

Ken (Cont'D) :
Auh ah! Mau pulang

Cowok :
Eh tunggu dulu


Ken berhenti.

Cut to:

Sc. 11 - EXT. - SEPANJANG JALAN - MALAM

Cast
: Ken, Alvin

Alvin menyodorkan tangan ke Ken buat kenalan.

Alvin :
Alvin


Ken menatap tangan Alvin.

Beat

Ken (V.O) :
Dasar modus. Bilang aja pengin kenalan. Pake sok-sok'an lagi.


Tapi Ken tetap menjabat tangan Alvin

Ken (Cont'D) :
Ken


Lalu berlalu.

Alvin (V.O) :
Ebusyet. Jutek amat nih cewek satu.

Cut to :

Sc. 12 - INT. - RUANG TIDUR KEN- MALAM

Cast :
Ken, Ibu Ken

Ken masuk kamar menyimpan makanan ringan di meja TV.

Ken :
Dasar cowok aneh! Modus! Gue udah pusing, makin muter kepala gue ketemu dia

Ibu ken (O.S) :
Ken! Makan dulu

Panggilan dari arah dapur

Cut to:

Sc. 13 - INT. - RUANG TIDUR KEN- MALAM

Cast :
Ken

Ken keluar kamar menuju dapur sambil menenteng chocolatos sachet

Cut to :

Sc. 14 - INT. - DAPUR - MALAM

Cast :
Ibu, Ayah, Ken

Ken masuk dapur menuju rak piring lalu mengambil gelas untuk menyeduh coklat.

Ken hendak keluar dapur membawa segelas coklat panas.

Melihat hal itu, ibu Ken menyapa Ken sedangkan ayah Ken duduk di meja makan sementara mengunyah makanan.

Ibu Ken :
Gak makan?

Ken :
Masih kenyang, Ma

Ibu Ken :
Ntar Maag-mu kambuh, Nak


Ken berhenti sejenak lalu menuju meja makan dan mengambil sesendok makan nasi lalu menyuap ke mulutnya. Setelah itu ia berlalu keluar dapur. Ibu Ken hanya geleng-geleng kepala.

Cut to :

Sc. 15 - INT. - RUANG TIDUR KEN - MALAM

Cast :
Ken

Ken pusing memikirkan ide, tema dan judul script film dan format script.

Ken (V.O) :
Judulnya apa yah yang bagus?


Ken menerawang.

Ken (V.O) :
Ambil dari cerpen gue yang judulnya "Dendam berdarah" aja kali yah?


Cut to :

Sc. 16 - INT. - RUANG TIDUR KEN - MALAM

Cast :
Ken

Ken mengetik di noted hp

Ken :
Aduh baru satu scene udah pusing gue. Mana mesti mikir gimana nempatin long shot, C.U. dan apalagi nih Extrrrreeem ... shot


Kening Ken mengerut. Ken bingung membedakan B.C.U dan E.C.U

Ken :
Nih apalagi. Gue jadi bingung bedain medium shot dan medium long shot


Ken menekan wajahnya dengan kedua tangan.

Cut to :

Sc. 17 - INT. - RUANG TIDUR KEN - MALAM

Cast :
Ken

Ken sibuk gugling tentang script. Lalu mengetik konsep di noted berpindah ke buku dan sebaliknya.

Ken merasa kurang pas atas hasil tulisannya dan kurang nyaman dengan layar gadget yang sempit hingga ia bolak balik mengubah rotasi hp bergantian portrait atau landscape.

Ken :
Baru kali ini gue rasa bener-bener butuh yang namanya Laptop. Nulis di buku juga, tulisan sendiri kagak bisa baca! Cakar ayam sih.

Akhirnya ia memilih mengetik di noted hp saja daripada menulis di buku.

Cut to :

Sc. 18 - INT. - RUANG TIDUR KEN - DINI HARI

Cast :
Ken

Ken masih sibuk mengetik konsep script.

Ken :
Gila udah mo subuh aja. Ngerjain ini aja udah berapa jam gue ngobok otak. Lom lagi ngubek-ngubek situs. Mana kuota gue mo habis lagi. Lom lagi duit dari dompet Kaskus lom gue cairin.


Cut to :

Sc. 19 - INT. - RUANG TIDUR KEN - DINI HARI


Cast :
Ken

Ken memperhatikan ketikannya yang setengah jadi berjudul "Dendam berdarah".

Beat

Ken lalu melanjutkan tulisan. Tapi tiba-tiba berhenti menulis saat sibuk memikirkan teknik camera apa yang digunakan untuk gerakan berjalan.

Beat

Ken (V.O) :
Kalo dipikir-pikir .... Masalah camera dan shot-shot-an kan bagian sutradara dan cameramen

Ken (V.O) :
Jadi penasaran gue apa aja batasan-batasan script writer

Cut to:

Sc. 20 - INT. - RUANG TIDUR KEN - SUBUH

Cast :
Ken

Ken gugling tentang script film dan menemukan script film Raditya Dika yang berjudul "Malam minggu Miko - Hari penembakan Sasha"

Ken membuka Youtube Raditya Dika tentang tutorial script film dan mendengarkan penjelasannya.

Raditya Dika (O.S) :
Nih act 1 maksudnya babak 1. Gue kalo kalo nulis script. Gue selalu bagi dalam tiga babak ....

Raditya Dika (O.S) :
Nah! Masalah long shot atau yang lainnya nih. Gue saranin kalo nulis script film sebaiknya jangan make yah. Jangan yah!

Raditya Dika (O.S) :
Gini yah! Itu terlihat mendikte sutradara. Posisi aktor mesti gimana dan gimana biar sutradara yang mengekspresikan.

Ken :
Nah! Ini yang gue cari.


Ken setuju dengan penjelasan terakhir Raditya Dika

Cut to :

Sc. 21 - INT. - RUANG TIDUR KEN - FAJAR

Cast :
Ken

Ken memikirkan tema, judul dan alur cerita yang akan jadi script barunya.

Ken :
Ahhaaa! Gue tahu judulnya


Ken mengubah tema dan judul script-nya.

Ken lalu mengetik di draft noted handpohone sebuah judul script " Tak semudah Raditya Dika.

Lalu membuat logline dan scene.

Cut to :

Sc. 22 - INT. - RUANG TIDUR KEN - FAJAR

Cast :
Ken, Ibu

Ken menyelesaikan konsep script, mengedit dan men-submit thread script film pendeknya yang berjudul "TAK SEMUDAH RADITYA DIKA".

Ken tersenyum puas.

Ken :
Akhirnya ....selesai juga. Tinggal selesaiin tugas lainnya.

Ken melihat jam gadget-nya.

Ken (Cont'D) :
Astagaaa ... udah pagi. Begadang lagi dah gue.

Terdengar suara keroncongan dari perut Ken. Ken mengelus perutnya.

Ken (Cont'D) :
Maaaa ... gue lapaaaaar ...!!

Ibu (O.S) :
Jangan teriak, Ken. Tetangga ntar sangka mama gak kasih makan kamu. Sana sholat subuh biar jadi orang lurus.


Ken cemberut.

Ken (V.O)

Emangnya gue uler. Bengkok-bengkok.

Suara keroncongan di perutnya terdengar lagi.


Cut to :

Sc. 23 - INT. - DAPUR - FAJAR

Cast :
Ken

Ken melongo melihat kucing yang memecahkan piring karena mencari tulang ikan. Lalu teriak.

Ken :
Blekiiiii...!


Meowww


Sound effect  : Suara piring pecah

Ambience: Suara kucing

Cut to black :
Diubah oleh rykenpb 24-11-2019 15:19
swiitdebbyAvatar border
kumaniaksAvatar border
dieq41Avatar border
dieq41 dan 13 lainnya memberi reputasi
14
6.1K
87
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan