Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

junleonAvatar border
TS
junleon
Ibu Kota Indonesia Pindah? Wajar Aja Sih..


Halo, apa kabar semuanya? Selamat datang, dan selamat membaca emoticon-Blue Guy Peace



Sebelum ane mulai, pertama-tama yang perlu ane jelaskan adalah, maaf jika ada salah-salah kata atau kalimat yang kurang jelas di thread ane ini. Karena apa? Jujur ane nggak begitu paham dengan hal beginian.

Jadi disini, intinya ane bakal ngasih opini atau pendapat ane soal kabar pindahnya Ibu Kota Indonesia yang baru-baru aja trending. Sebagai warga Indonesia yang baik, tentu ane menghargai segala keputusan yang sudah dibuat dan ditentukan.

Kalau bicara soal pindahnya Ibu Kota Indonesia, yang ane tahu, Ibu Kota Indonesia emang pernah pindah beberapa kali kok, jadi bukan cuma 1 kali ini. Menurut pengetahuan ane dari menutip beberapa sumber, Ibu Kota Indonesia pernah pindah sebanyak 3 kali, yakni di Yogyakarta, Bukittinggi dan juga Bireuen.

Jadi bisa diambil kesimpulannya, bahwa berita soal pindahnya Ibu Kota Indonesia itu adalah "hal yang wajar".

Kenapa ane bisa bilang wajar? Selain Indonesia pernah pindah Ibu Kota beberapa kali, tentu Indonesia bukan jadi satu-satunya negara yang pernah pindah Ibu Kota kok. Banyak negara-negara lain yang juga pernah pindah ibu kota, jadi nggak ada salahnya kan Ibu Kota Indonesia juga pindah?

Ya selama ada alasan masuk akal kenapa harus pindah, ane sih fine aja kalo jadi dipindah. Negara-negara yang pernah pindah ibu kota, seperti contoh saja Malaysia yang mempertimbangkan padatnya Kuala Lumpur, sehingga memindahkan pusat administrasi Ibu Kota ke Putra Jaya.

Lalu ada Myanmar yang memindahkan Ibu Kota dari Yangon ke Naypidaw. Begitu juga Sri Lanka yang menjadikan Sri Jayawardenepura Kotte sebagai Ibu Kota baru mereka menggantikan Colombo. Kemudian ada juga Korea Selatan, Pakistan, dan Kazakhstan.

Mengutip dari id.wikipedia.org, "Melalui rapat terbatas pemerintah pada tanggal 29 April 2019, Presiden Joko Widodo memutuskan untuk memindahkan ibu kota negara ke luar Pulau Jawa. Pemindahan ibu kota ini tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional 2020-2024."

"Dan pada 26 Agustus 2019, Presiden Joko Widodo mengumumkan bahwa ibu kota baru akan dibangun di wilayah administratif Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur."

Menurut ane pribadi sih, Indonesia emang udah waktunya butuh Ibu Kota baru. Ada beberapa alasan menurut ane yang mungkin jadi salah satu alasan kenapa Ibu Kota Indonesia harus pindah dari Jakarta.



1. Penduduknya Udah Kebanyakan
Sebagai ibu kota, nggak salah kalo Jakarta punya banyak banget orang di dalamnya. Orang asli Jakarta yang udah banyak, ketambahan lagi orang-orang yang merantau ke Jakarta untuk mencari rejeki. Menurut info, pada tahun 2010 aja, jumlah penduduk di Jakarta mencapai angka 9,608 juta loh! Nggak tahu lagi kalau sekarang berapa.



2. Kemacetan Dimana-Mana
Nggak tahu lagi ane harus ngomong apa. Coba aja kalian lihat sendiri berita di TV, kemacetan di Jakarta udah nggak karuan parahnya. Volume kendaraan udah nggak teratur sama sekali, mau dikasih solusi apa aja udah nggak mempan. Udah macet dimana-mana, sering banjir juga, duh ibu kota kok gitu amat ya.



3. Kontribusi Ekonomi
Udah banyak bukti bahwa Indonesia masih belum rata kalau soal ekonomi. Di pulau jawa, dimana Ibu Kota tinggal, mempunyai tingkat Ekonomi yang memadai. Sementara di pulau-pulai lainnya masih jauh tertinggal. Hal ini juga yang menjadi alasan logis kenapa Presiden Joko Widodo memilih lokasi Ibu Kota baru di luar Pulau Jawa, tentu ya supaya pertumbuhan ekonomi merata.

emoticon-Shakehand2

Selain diatas, tentu masih banyak lagi alasan-alasan yang lain. Mungkin hanya ada beberapa yang bisa ane sebutkan disini, tapi faktanya masih ada banyak lagi kok. Pindah ibu kota juga nggak sama dengan pindah rumah, banyak banget hal yang harus dipersiapkan.

Jadi sebagai warga yang baik, mari bersama-sama kita doakan agar langkah yang diambil ini dapat berjalan dengan baik dan lancar. Semoga dengan pindahnya ibu kota, Indonesia bisa semakin maju dan sejahtera.

Referensi dan sumber gambar : opini pribadi dan image.google.com




Diubah oleh junleon 05-09-2019 07:03
0
269
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan