Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

adnanamiAvatar border
TS
adnanami
Akankah Masalah Jakarta Ikut Pindah ke Kalimantan?


Desas desus pemindahan ibu kota beberapa bulan yang lalu nampaknya mulai menunjukkan tanda - tanda serius. Keputusan Presiden Jokowi yang disiarkan ke seluruh penjuru tanah air membuat banyak warga Indonesia yang menanggapi secara positif dan negatif. Pro dan kontra silih berganti terdengar tiap detiknya di pembicaraan antar warga. Kita yang hanya rakyat biasa, bersuara pun mungkin tak terdengar. Bila kontra dengan keputusan itu pun, pemindahan Ibu kota akan tetap dilaksanakan.



Perencanaan matang yang telah disusun oleh Presiden beserta aparatur negara pastinya sudah ditinjau baik - baik. Demi mewujudkan harapan baru dimana Jakarta bisa "sembuh" dari penyakit menahunnya yaitu polusi, macet, banjir, kepadatan penduduk serta tingkat kriminalitas yang tinggi. Terdengar mudah dan sesederhana itu, meskipun tak ada kenyataan semudah harapan. Kita pasti tahu bahwa pemindahan Ibu kota membutuhkan dana yang luar biasa besar akibat pembangunan fasilitas pemerintahan yang wajib berada di Ibu kota. Contohnya istana negara. Otomatis bangunan ini juga akan ada di Kalimantan nantinya sebagai singgasana Presiden karena tidak mungkin Istana Bogor tetap ditinggali sedangkan kegiatan pemerintahan berpusat di Kalimantan. Belum lagi bangunan pendukung lainnya.

Respon saya setelah mendengar pemindahan Ibu kota adalah kaget. Banyak pertanyaan yang muncul di kepala saya, seperti :

a. Kenapa harus pindah?
b. Apakah Jakarta sudah tidak bisa menampung kegiatan pemerintahan negeri ini?
c. Berapa lama pembangunan di Kalimantan akan berlangsung?
d.Sudah siapkah Kalimantan mengemban tugas baru sebagai kawasan yang disebut Ibu Kota?

Jakarta yang sudah bertahun - tahun mendapatkan label Ibu kota tengah dilanda persoalan besar terutama masalah kerusakan lingkungannya. Apakah dengan meninggalkan Jakarta maka urusan pengelolaan sampah yang buruk, banjir tahunan, dan polusi seketika akan mereda karena banyaknya orang di Ibu kota lama yang akan pindah ke Ibu kota baru? Saya rasa bisa jika 50% penduduk mau ikut pindah ke Kalimantan. Bila kurang dari itu, hasilnya tidak akan signifikan. Ini hanya opini dan analisa pribadi semata. Meskipun saya kurang setuju dengan pemindahan Ibu kota tapi saya tetap berharap semoga keputusan tersebut memang bisa menjadi solusi terbaik untuk Jakarta seperti harapan bersama. Terlebih penting yaitu permasalahan yang sudah melilit Jakarta semoga tidak ikut berpindah melanda Kalimantan.

Sumber tulisan : kompas.comditambah opini pribadi
Diubah oleh adnanami 28-08-2019 23:16
youdoyouknowAvatar border
ymulyanig3Avatar border
swiitdebbyAvatar border
swiitdebby dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1.2K
61
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan