Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

rayiajaAvatar border
TS
rayiaja
Sang Saka
Sang Saka
gemuruh degap degup jantung memuncak
Dikala engkau dikibarkan,
Banyak saksi bisu pertumpahan darah, dan tangis air mata yang tumpah ruah.
Demi merenggut kebebasan negeri ini.

Dengan semangat dan api berkobar dalam jiwa, engkau berhasil di rebut
dan bisa bebas berkibar di tanah kelahiran ini.

Tak kusangka diri ini yang hanyalah uantaian kapas ringan dan mudah terhempas dapat merasakan betapa
bebas dan lepasnya kemerdekaan ini

Andai ku ingat bagaimana engkau dibina
dilucuti dan di obrak abrik
betapa sedih dan tercabiknya hati ini
betapa memilukannya perasaan batin yang memuncak jika engkau hanya dibiarkan tergeletak tanpa penghormatan.


Tetes demi tetes darah yang tercurah takan bisa terbayarkan meski memeras darah sendiri
bukti betapa besar cinta dan penghormatan para pejuang yang begitu hebatnya mempertaruhkan setiap insan hebat negeri ini.

Namamu selalu terukir disetiap sanubari, langkah kami menjadi berapi-api tak kala engkau telah hadir bersama kami.

Sang saka,
teruslah berkibar hingga akhir hayat negeri ini
jangan biarkan namamu tercoreng oleh noda noda penyesalan
jangan biarkan hempasan langkah tanpa arti menyiakan perjuangan ini

Demi insan yang telah rela berkorban, demi majunya bangsa ini dan demi kesatuan kami.

Dentuman demi dentuman merupakan tanda akan berkibarnya engkau
disambut dengan penuh suka cita tak peduli hitam atau putih

kami bangga akan kehadiranmu
sebagai pemersatu bangsa kami
tak membedakan satu sama lain
demi negara kesatuan kami
demi bangsa yang memiliki berbagai macam latar belakang
demi bangsa yang memiliki berbagai pulau
inilah persembahan kami untukmu sang saka

Tiada rasa ragu kami
kami memantapkan jiwa dan raga kami
berjuang dan mempertahankan kemerdekaan ini

Kami selalu mencintaimu
dengan segenap jiwa dan raga kami
meski kami tak tau lagi bagaimana membalas pengorbanan ini

sang saka

teruslah memecah angkasa
memberikan kedamaian negeri
dan membumbung tinggi tanpa batas di bumi pertiwi ini

untukmu yang sangat kami banggakan
Diubah oleh rayiaja 21-08-2019 23:35
0
156
0
Thread Digembok
Thread Digembok
Komunitas Pilihan