Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kaniarfAvatar border
TS
kaniarf
Ini Pengalaman Pemilu-ku, Mana Pengalaman Pemilu-mu?

    

ALOHA GANSIS

WELCOME TO MY THREAD

emoticon-Selamatemoticon-Ultah

Pesta Demokrasi Indonesia sudah lewat nih. Perpecahan selama beberapa waktu lalu perlahan-lahan mulai bersatu kembali. Meskipun hasil resminya belum diumumkan, tapi setidaknya kita sudah bisa melihat kira-kira siapa yang akan memimpin Indonesia selama 5 tahun ke depan berdasarkan hasil Quick Countlembaga-lembaga survei. Apakah pilihanmu yang unggul gansis?

Well,siapapun yang menang nantinya, ane bakal ngucapin selamat dan berharap semoga beliau benar-benar bisa membawa masa depan yang lebih cerah untuk Indonesia tentunya. Tapi, selain selamat buat pemimpin terpilih, ane juga bakal ngucapin selamat untuk semua gansis yang sudah sumbang suara dan datang ke TPS kemarin. Ya, selamat untuk kita semuaaaaa~

Kali ini ane mau cerita sedikit mengenai pengalaman memilih ane tanggal 17 April lalu nih.

FYI, pemilu 2019 adalah pemilu presiden ke-2 ane. Meskipun bukan yang pertama, tapi ane cukup deg-degan di hari H. Kenapa ya? Mungkin karena tau bahwa surat suaranya banyak dan terlihat ribet plus entah kenapa ane ngerasa super exited di pemilu kali ini.




Sebelum masuk ke cerita di TPS, ane mau cerita dulu kalau untuk memilih kali ini ane kudu numpang menginap di rumah tante karena kebetulan ane sudah pindah domisili tapi KTP ane masih tercatat di alamat yang lama. Sebenarnya, bisa sih ane ajuin surat A5 untuk pindah ke TPS dekat rumah. Tapi, anggaplah sekalian silaturahmi sama tante, jadi ya gak apa deh nyoblosnya agak jauh sedikit. Toh cuma jarak Bogor-Jakarta aja kok.

Saking semangatnya, ane datang pagi-pagi baget waktu TPSnya baru dibuka. Alhasil suasananya masih sepi, baru ada keluarga ane dan panitianya aja. Jadi gak harus antri lama-lama deh, daftar, dikasih surat-surat suara, terus langsung cus masuk ke bilik pemilihan.  

Berhubung ane nyoblos di Jakarta, jadi ane hanya mendapatkan 4 surat suara. Surat suara yang pertama ane buka pastinya surat pemilihan calon presiden. Karena cuma ada 2 pasang, jadi gak susah deh nyoblosnya. Setelah nyoblos, langsung ane lipat seperti di awal. Selesai deh, lanjut ke surat suara berikutnya~

Dan jeng jeng jeng, yang kedua ane buka adalah surat suara untuk Caleg DPD. Terpampanglah wajah-wajah bapak dan ibu dengan senyum (mengintai *eeaa). Ane liat wajahnya satu-satu dan ane pilih satu yang paling familiar aja karena jujur ane gak terlalu perhatiin visi misi para caleg ini satu-persatu.

Kemudian ane buka 2 surat suara lainnya dan kepala mulai muter-muter karena sekarang gak ada gambar wajah para calon dan hanya ada deretan daftar nama. Ane ambil jalan mudah aja. Ane coblos partai favorit ane dan selesaaaai~

Di balik bilik suara, ane menghabiskan waktu sekitar 5 menitan. Kelamaan ya? Maklumin deh gan, ane heboh ngelipet surat suara yang lebar itu (haha). Padahal mah nyoblosnya bentar dan gak kelamaan mikir mau nyoblos yang mana.


Spoiler for Masukan ke Kotak Suara:


Selanjutnya ya mudah, tinggal masukan surat suara ke kotak yang sesuai warnanya, terus celupin satu jari ke tinta ungu legendaris deh. Oh iya, di TPS ini mereka nyediain snack konsumsi untuk para pemilih berupa gorengan dan lontong. Daripada berasa datang ke TPS, ane lebih ngerasa ngunjungin posyandu (haha). Konsumsinya lumayan buat pemilih yang belum sarapan kaya ane.


Spoiler for Celup Jari:


Kalau suasana keseluruhan sih cukup ramai sampai waktu pemilihan berakhir. Bahkan warga juga terlihat antusias menyaksikan proses penghitungan suara sampai sore hari. Entah perasaan ane aja atau memang pemilu kali ini lebih menarik perhatian ya? Semoga saja persentase golput tahun ini makin berkurang dari tahun sebelumnya deh.

Nah itu dia cerita pemilu ane, gimana cerita kamu gansis?

PROUD TO BE “ANTI BOLOS NYOBLOS CLUB!”

 emoticon-Tepuk Tanganemoticon-Jempol

Quote:


anasabilaAvatar border
anasabila memberi reputasi
1
389
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan