- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Jenis Ukiran Tradisional yang Bisa Jadi Inspirasi Dekorasi Rumah


TS
msa0404
Jenis Ukiran Tradisional yang Bisa Jadi Inspirasi Dekorasi Rumah
Adakah di sini Agan Sista yang menyukai ukiran? Indonesia memiliki banyak sekali jenis ukiran lho. Bentuk dan jenisnya sangat beragam karena setiap daerahnya memiliki latar belakang adat dan budaya yang berbeda. Berbagai variasi pola khas nusantara bisa diaplikasikan sebagai dekorasi rumah untuk membawa suasana yang lebih tradisional dan etnik. Berikut ini terdapat beberapa jenis ukiran tradisional yang ada di Indonesia yang bisa Agan jadikan sebagai inspirasi untuk dekorasi rumah. Cekidot!

Ukiran tradisional Jawa
Salah satu jenis ukiran tradisional yang paling sering dijumpai adalah dengan gaya khas Jawa. Karakteristik umum dari pola ini adalah adanya penerapan elemen-elemen alam seperti tumbuhan, misalnya seperti kelopak bunga, dedaunan, berbagai pola rempah dan lain sebagainya. Pola-pola ukiran seperti ini umumnya ditemukan pada perabotan rumah ataupun dekorasi interior yang khas dari Jepara, ataupun gebyok dari Jawa.

Ukiran tradisional Melayu
Ukiran tradisional khas Melayu banyak tersebar di wilayah Sumatera dan sekitarnya. Pola ini identik dengan pola simetrik dengan bentuk sulur atau rangkaian garis yang abstrak namun membentuk pola organik. Pada daerah tertentu, masuknya pola ukiran ini mendapatkan banyak pengaruh dari ajaran Islam dan budaya Arab sehingga divariasikan dengan ornamen khas Arab juga pola kaligrafi Arab.

Ukiran tradisional Papua
Papua merupakan salah satu wilayah di Indonesia yang terkenal dengan keindahannya, termasuk kekayaan seni ukirnya yang juga patut kita anggap keren Gan. Sebenarnya berbagai suku yang ada di Papua memiliki pola ukiran yang berbeda. Meski begitu, umumnya pola tradisional yang khas dari negeri cendrawasih ini memilki bentuk-bentuk manusia dan juga totem dengan penggunaan material kayu yang lebih gelap. Jika Agan pergi ke Papua, pola-pola ini akan banyak ditemukan pada dekorasi rumah di sana.

Ukiran tradisional Dayak
Berbeda dengan yang sebelum-sebelumnya, pola tradisional yang khas dari Dayak dan tersebar di Pulau Kalimantan ini memiliki pola yang khas dengan bentuk sulur melengkung dengan ujung yang meruncing. Ciri khas lain dari pola khas Dayak ini adalah penggunaan warna-warna terang yang mencolok. Penerapannya pun bisa Agan jumpai pada rumah-rumah adat tradisional juga perlengkapan kesenian tradisional Suku Dayak.

Ukiran tradisional Bali
Selain memiliki keindahan alam dan budaya, Bali juga memiliki pola ukiran tradisional yang sangat khas lho Gan. Lain dengan ukiran di daerah lain yang menggunakan kayu, pola ukir tradisional khas Bali diaplikasikan menggunakan material Batu. Ciri khas dari pola satu ini adalah bentuknya yang sangat simetris dan juga sarat akan motif-motif yang terpengaruh dari hindu dan Bali.






4iinch dan 6 lainnya memberi reputasi
7
5.7K
26


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan