

TS
loismountbatten
Zombie Di Resident Evil 6 dan Cara Mengalahkannya

Siapa diantara agan dan sista yang masih main game Resident Evil 6? Terlepas dari cap buruk yang disandang oleh seri ke-6 game horror legendaris ini, sambil nostalgia sedikit, ane mau berbagi tips cara mengalahkan zombie-zombie yang ada di Resident Evil 6 ini.
Spoiler for :
J'avo
Yang pertama adalah J’avo yang merupakan mutasi dari virus c, cara mengalahkannya cukup mudah menurut ane, cukup tembak di bagian kepalanya.[/font][/color]
Napad
Napad bisa dijumpai di skenario Chris, ia juga merupakan mutasi dari virus c, cara mengalahkannya cukup sulit, yaitu dengan menembak bagian cangkangnya menggunakan shotgun atau magnum.
Iluzija
Zombie yang ada di boss level ini bisa menghilang gan sis, TS bisa mengalahkan zombie ini dengan menembaknya menggunakan shotgun ke mulutnya saat Iluzija membuka mulutnya.
Haos
Haos juga berada di boss level scenario Chris atau Piers, cara mengalahkannya sebetulnya lebih sulit jika agan atau sista menggunakan Piers. Karena agan dan sista harus gunakan ilmu petir Piers Haos saat dia berubah menjadi kepompong. Tapi jika agan dan sista menggunakan Chris, cukup tembak di bagian bagian yang menonjol seperti daerah kelemahannya dengan senjata apa saja, meskipun prosesnya agak lama tapi pada akhirnya Haos akan tumbang gansis.
Rasklapanje
Ini adalah zombie legendaris yang akan membelah dirinya saat akan mati. Cara mengalahkannya adalah dengan menembaknya sampai ia membelah diri, setelah itu tembak belahan badannya dengan senjata apapun.
Lepotista
Zombie ini dapat mengeluarkan virus berupa gas dari pusarnya, cara mengalahkannya dengan menggunakan shotgun atau magnum agar proses mengalahkannya tidak terlalu lama.
Shrieker
Ini adalah zombie paling berisik, pasukan paling banyak dan bisa kabur begitu aja, cara mengalahkannya dengan menembak daerah tenggorokan zombie tersebut. Senjatanya ane sarankan pakai shotgun gansis.
Bloodshot
Cukup repot menghadapi zombie satu ini. Cara mengalahkannya menurut TS adalah dengan menembak mereka sebanyak-banyaknya. Tapi hindari menembak zombie bermata merah di kepala, karena zombie itu bisa berubah menjadi ganas dan semakin merpotkan.
Ogromon
Ogromon hanya ada di scenario Chris pada chapter 2 dan 4 serta di skenario Jake chapter 1. Zombie yang sangat besar ini cukup mudah untuk ditaklukan gansis, meskipun agan dan sista harus sabar sama urutan caranya. Pertama naik ke sebuah tempat yang ada tangganya, disitu gansis bisa menembaknya sampai ia menaruh tangannya ke arah gansis. Kemudian gansis tinggal pencet tombol action yang diperintahkan. Prosesnya sendiri membutuhkan waktu kira-kira 30 menit untuk pemula sedangkan TS cukup dengan 10 menit.

Gnezdo
Zombie yang merepotkan tapi sebenernya mudah dikalahkan. Maksudnya repot adalah kalau agan dan sista kena serangannya akan susah ngelepasnya , hp yang berkurang juga sangat banyak. Cara mengalahkannya dengan menembak kearah lebah yang sedang berkerumun sampai keluar induknya, setelah itu cukup serang induknya dengan senjata apapun.
Whopper
Zombie ini sebetulnya gampang banget ditaklukkan gansis, selain lambat Whopper cuman diem aja ketika sudah dekat dengan kita. Cara mengatasinya cukup dengan menembak ke arah kaki, iya itu aja cukup kok. Tapi jujur aja ini adalah zombie yang paling menakutkanmenurut TS, selain karena perawakannya, layar dan joystick sampe bergetar saat Whopper lari mengejar pemain.
Ustanak
Zombie ini adalah yang tersulit menurut TS, Ustanak muncul di skenario Jake dihampir seluruh chapter. Cara mengalahkannya dengan menembakkan pistol magnum ke arah perut dan tangan besinya.
Ubistvo
Ini adalah zombie tersulit ke-2 setelah Ustanak menurut TS. Kelemahannya ada pada gergajinya yang bisa agan dan sista tembak dengan shotgun ataupun magnum. Hati-hati dengan gergajinya karena sekali kena agan dan sista langsung game over, serang dari jarak jauh adalah cara yang bijak gansis.
Segitu aja gansis, jangan lupa rate 5, share dan cendulnya yah.
Diubah oleh loismountbatten 30-09-2018 06:15
1
5.1K
10


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan