Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

jonesforyouAvatar border
TS
jonesforyou
Indonesia Bangga, Bocah Cilik Berhasil Juara Dunia Menggambar




Masyarakat Indonesia masih dalam keadaan euforia Asian Games. Indonesia berhasi dengan sukses menjadi Tuan Rumah Asian Games 2018 dan menepati posisi ke 4 dengan Total 98 Medali. Sementara itu di belahan dunia lain, seorang gadis cilik asal Surabaya berhasil mendapatkan pujian dari kerumunan Insinyur mobil dunia di Jepang untuknya.

Xylone Margareth Andariska yang berasal dari Bendul Merisi, Surabaya berhasil membawa pulang medali emas di ajang perlombaan Toyota Dream Car Art Contest (TDCAC) yang berlangsung pada hari Rabu 29/8/2018 di Tokyo, Jepang.



Tak tanggung-tanggung, Xylone berhasil membawa dua medali dalam perlombaan tersebut, yakni medali emas dalam lomba menggambar dan medali penghargaan di bidang Enginnering Award. Xylone berhasilkan mengalahkan peserta yang berjumlah sekitar 650.000 peserta dari 72 negara yang berpartisipasi dalam perlombaan tersebut.

Sebelum mengikuti perlombaan tersebut, Xylone harus mengikuti dua seleksi penyaringan pada Local Contest di Indonesia dan World Contest TDACC di Jepang. Di ajang Local Contest terbagi atas beberapa katogeri. Yaitu Usia dibawah 8 tahun, 8 – 11 tahun dan 12 – 15 tahun. Xylone menjadi pemenang dibawah usia 8 tahun dan berhasil Finalist Global Award TDCAC dan berhak mewakili Indonesia berlaga di World Contest TDCAC di Jepang.

Karya yang dihasilkan oleh Xylone dianggap sebagai karya yang unik dan menarik. Berawal dari ide Xylone mengenai tentang adiknya yang mengalami kesulitan dalam hal belajar membaca, lantas ia mendapatkan ide “mobil masa depan berbentuk alfabhet” sebagai rasa keinginannya untuk mengajarkan anak negeri ini supaya gemar membaca.



Vice President Toyota Motor Corporation Japan, Didier Leroy sangat bangga dengan ide dari Xylone. Tidak hanya itu karya dari Xylone sangat memberikan inspirasi bagi Perusahaan Toyota dalam mengembangkan mobil Toyota e-pallete, mobil listrik masa depan.



Semakin banyak orang-orang dari negeri ini mengharumkan bangsa ini. Semoga saja Pemerintah memperhatikan dan memberikan apresiasi kepada Xylone.

Silahkan Di Komentar.

emoticon-Shakehand2
Di Tulis Oleh TS.

Referensi Tulisan TS : Referensi

Another For Thread
1
7.9K
69
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan