5 Bahaya Menggunakan Jasa Joki Game, No.4 Paling Miris
TS
phannu.ari
5 Bahaya Menggunakan Jasa Joki Game, No.4 Paling Miris
Slamat pagi, siang, sore dan malam gan sis. Apa kareba?..... Semoga baik – baik aja yah gan sis. Bertemu lagi dengan ane phannu.ari (pria murah senyum se – Indonesia) dan kali ini ane mau membuat thread mengenai bahaya menggunakan jas Joki Game yang banyak beredar di ranah Mobile Game seperti Mobile Legend . Yuk disimak threadnya gan sis
Spoiler for Intro:
Dunia Mobile Game mengalami perkembangan yang cukup pesat mengikuti perkembangan Smartphone. Beberapa game PC merubah bentuk ke versi Mobile. Hal ini dilakukan untuk memanjakan para gamers yang selama ini bosan duduk di depan PC dalam waktu yang lama. Dengan menggunakan smartphone, para gamers bisa memainkan game di mana saja dan kapan saja dengan kemampuan grafis yang hampir sebanding dengan PC. Berkembangnya Mobile Game membuat lowongan pekerjaan dibidang tersebut terbuka lebar. Salah satunya yaitu menjadi joki sebuah game. Pekerjaan ilegal yang masih tumbuh subur sampai saat ini dan bisa merusak keberlangsungan sebuah game. Untuk itu ane mau berbagi dengan gan sis gamers di luar sana 5 bahaya menggunakan jasa joki game..
Yuk Cekidot gan sis
Spoiler for Ini Bahayanya Joki Game Gan Sis:
Quote:
1.Mainnya Pasti Kaku Gan Sis
sumber : mastekno.com
Dengan menggunakan jasa joki game (contohnya di Mobile Legend) , otomatis gan sis jarang bermain sehingga skill agan dan sista tidak akan terlatih meskipun sudah berada di rank Mythic. Kemungkinan gan sis akan dicaci oleh rekan setim karena cara bermainmu layaknya rank Warrior. Lambat laun gan sis akan dibantai musuh dan berakibat turunya rank secara drastis. Ketika hal itu terjadi maka yang ada malah rugi gan sis.
Quote:
2.Leaderboard dipenuhi pemain tidak kompeten
sumber : mobile-legends.net
Semua gamers pasti ingin berada di jajaran pemain elit dengan masuk dalam daftar Leaderboard. Berbagai cara dilakukan untuk mewujudkan hal tersebut gan sis. Beberapa orang bahkan harus mengeluarkan waktu,uang dan tenaga untuk meningkatkan rank mereka. Dengan tingginya waktu bermain membuat kemampuan mereka makin terasah dalam melewati tiap tantangan dalam sebuah game. Sayangnya tidak semua orang bisa masuk daftar Leaderboard tersebut dan memilih jalan menggunakan joki game untuk mewujudkannya. Terlihat sangat mudah dan menjanjikan yah gan sis?. Namun hal itu ada konsekuensinya. Salah satunya yaitu daftar Leaderboard akan dihuni oleh pemain – pemain yang tidak kompetitif dan tidak memiliki skill mempuni untuk bersaing dengan penghuni Leaderboard lainnya. Ini dapat merusak aroma persaingan di papan atas yang jika diteruskan akan berdampak buruk dan berakibat jangka panjang, yaitu pemain yang memang memiliki skill bagus akan bermalas – malasan untuk bermain.
Quote:
3. Turun Level
sumber : ngaco.id
Karena terbiasa menggunakan joki, skill gan sis pastinya nggak akan ada peningkatan karena yang selama ini yang bermain adalah si joki dan si joki yang skill-nya malah naik. Dengan skill pas –pasan namun di dukung akun dengan level tinggi membuat level dan lawan gan sis makin sulit. Hal ini membuat kekalahan akan terus datang dan berakibat turunnya level akun gan sis yang selama ini di perjuangkan oleh si joki dan dibarter dengan sejumlah uang yang tentunya tidak sedikit.
Quote:
4. Rawan Terjadinya Kasus Hack
sumber : youtube.com/TAMPAN GAMING
Menggunakan joki game pastinya harus memberikan ID dan password akun game si pelanggan tersebut. Akun tersebut akan dijalankan oleh joki game sesuai permintaan yang telah disepakati. Setelah selesai, akun tersebut akan di berikan kembali ke pelanggan yang bersangkutan. namun hal ini bisa menjadi boomerang, jika akun tersebut memiliki item atau cash yang melimpah maka akan mengundang si joki atau oknum lain untuk menghack-nya. Untuk itu jangan menggunkan jasa joki game atau memberikan data pribadi kepada orang lain agar terhindar dari kasus hack.
Quote:
5. Game Akan Sepi Dan Gulung Tikar
sumber : KotakGame
Pastinya gan sis akan sedih jika game yang selama ini dimainkan harus mengakhiri masa ‘’hidupnya’’. Sudah begitu banyak waktu,uang dan tenaga yang dikorbankan untuk mengantarkan ID kalian di daftar Leaderboard, alih – alih game tersebut malah bungkus.
Memang hal ini sangat disayangkan, namun cepat atau lambat hal tersebut akan terjadi pada Mobile Game kesayangan gan sis, apabila komunitas didalamnya tidak ramai lagi dan berjalan sesuai dengan rules yang disepakati bersama.
Spoiler for Penutup:
Itulah tadi 5 bahaya yang akan timbul jika gan sis menggunakan jasa joki game. Sebisa mungkin hindarilah penggunaan jasa illegal ini karena bisa merusak ekosistem game kesayangan gan sis.
Teruslah bermain game dan jangan lupa tetap sportif dalam bermain dan teruslah asa kemampuan gan sis agar menjadi yang terbaik. Semangat