Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bunkqAvatar border
TS
bunkq
[KreatorMovieNightOut] Nobar Kaskus Marvel Studio's Black Panther Movie
Hola agan sista semua... semoga selalu dalam keadaan sehat wal afiat yaa

Terima kasih sebelumnya sudah mampir ke trit ane...

Spoiler for "Kaskus Kreator Movie Night Out":


Hari Rabu tanggal 14 Februari 2018 atau bertepatan dengan hari kasih sayang (katanya), ane berkesempatan memenuhi undangan nonton bareng Film Black Pantheryang di gagas oleh Kaskus Kreator dengan slogan Mantabnya 

"Rangkai Kata menjadi Ka(R)ya .

Spoiler for "Kaskus Kreator Movie Night Out":


Undangan yang hadir, selain dari tim Kaskus Kreator Jabodetabeksebanyak 30 orang, juga dari Komunitas Marvel Indonesia.

Spoiler for "Kaskus Kreator Movie Night Out":


Bertempat di XXI Studio Kuningan City Mall, acara registrasi di mulai sekitar jam 5 sore. Sedangkan acara nobarnya di laksanakan 2 jam kemudian yakni jam 7 malam ditandai dengan sambutan dari Agan Yuda Usmandari perwakilan Kaskus Kreator dan satu lagi perwakilan dari Komunitas Marvel Indonesia. 

Spoiler for "Kaskus Kreator Movie Night Out":


Film Black Panther karya Marvel Studio ini mempunyai insightyang sangat bagus bagi kehidupan kita. Dimana kepemimpinan dan kekuasaan sangat berhubungan erat. Dikisahkan adalah seorang pewaris kerajaan Wakanda yakni Pangeran T’Challa yang mendapatkan amanah dari almarhum ayahandanya untuk pulang ke kampung halamannya di Afrika yang memiliki kecanggihan teknologi amat tinggi. 

Spoiler for "Kaskus Kreator Movie Night Out":

Dan disuruh membangun serta menjaga sumber kekayaan yang luar biasa besar yakni Vibranium.

Vibranium sendiri di ceritakan pada film – film Marvel sebelumnya adalah bahan metal yang paling kuat di muka bumi. Dan termasuk bahan yang di gunakan daam pembuatan tameng Captain America. Yaa bahan penting ini, dalam film Black Panther menjadi sumber pertikaian demi mendapatkan keuntungan secara ekonomi.

Spoiler for "Kaskus Kreator Movie Night Out":

Yang menarik dari film Black Panther ini adalah hampir sebagian besar pemerannya di perankan dari artis – artis keturunan Africa termasuk sutradaranya itu sendiri yaitu Ryan Coogler. Disamping itu sound track film ini pun di motori rapper terkenal Kendrick Lamar.

Selain menampilkan sang Super Hero, dalam film Black Panther kali ini juga mengangkat tokoh – tokoh wanita sebagai karakter penting yang membantu Jagoan Utama dalam menumpas kejahatan. Para Wanita Tangguh ini, melindungi sang Pangeran beserta keluarganya dari serangan penjahat yang ingin menghancurkan Wakanda, negeri subur di Africa dengan kehebatan teknologi yang tidak terlihat oleh banyak orang.

Spoiler for "Kaskus Kreator Movie Night Out":

Film Black Panther ini mengajarkan kita tentang kesetiaan. Sebuah tingkat setia level tertinggi dari para pembantu rajanya. Para pengawal dan rakyat Wakanda menempatkan kesetiaan diatas kepentingan mereka sendiri, meski di dalam batin mereka para pengawal terjadi konflik.

Pada akhirnya kebenaran yang akan menang, begitu juga akhir dari film Black Panther ini. Namun ada hal yang tidak di duga bagi penikmat film Black Panther di ujung cerita. Mau tau apa itu? silahkan saksikan di bioskop kesayangan agan sista dan tonton filmnya sampai benar – benar habisssss...... (ini serius)hehee...

Spoiler for "Kaskus Kreator Movie Night Out":


 Akhirnya ane ucapin Terima kasih banyak buat Kaskuskhususnya Tim Kaskus Kreator yang sudah ngundang ane nonton langsung Black Panther Karya Marvel Studio di Acara Kaskus Kreator Movie Night Out.







sumber gambar :

dok pribadi

google



0
1.1K
14
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan