semicolon2Avatar border
TS
semicolon2 
Arti Sukses Ketika Kamu Bangkrut Kemudian Memulai Usaha Kembali


Tiap orang memiliki sukses yang berbeda-beda karena perjalan hidup orang tidaklah sama. Begitu pun dengan ane. Menurut ane sih arti sukses itu punya usaha sendiri. Dan itu yang ane miliki sekarang. Usaha jualan pulsa. Sebenarnya ane sejak lulus kuliah ane sudah punya counter pulsa. Pas lagi musim-musimnya tren handphone. Walaupun cuma marginnya rp 500 – rp 2000 tapi lumayan kalau kuantitasnya cukup banyak. Apalagi saat itu orang masih belum banyak yang menggunakan handphone. Jadi usaha pulsa masih lumayan prospektif pada saat itu. Lumayan bisa bertahan beberapa tahun sampai akhirnya bangkrut. Namanya juga usaha kadang menghasilkan dan kadang juga amsyong. Nah sekarang ane mulai jualan lagi. Mulai dari nol dan sekarang jualan ga pake counter cuma online aja. Ini akan menghemat pengeluaran ane. Ane register di salah satu payment agen pulsa. Kebetulan payment agen pulsa yang ane daftar sudah cukup lengkap. Semua operator pulsa ada dan bisa melakukan pembayaran tagihan lainnya. Dan alhamdullilah sampai saat ini belum ada yang beli. Tapi ane claim ane sudah SUKSES kenapa?karena ga mudah yang dulunya punya usaha kemudian bangkrut dan sekarang rintis usaha lagi di jenis usaha yang sama. Ane ga ada ekspektasi apa-apa tapi yang penting usaha ini bisa menghasilkan walaupun ga seberapa. Apalagi sekarang orang sangat mudah sekali untuk membeli pulsa. Mulai dari atm,internet banking, marketplace,counter,dan agen pulsa lainnya. Sadar sih ini pasti akan menjadi kesulitan tersendiri. Tapi kan pulsa itu di zaman sekarang sudah merupakan kebutuhan primer artinya sudah menjadi kebutuhan pokok. Sebagai informasi aja bahwa banyak sekali orang Indonesia yang memiliki lebih dari satu handphone bahkan bisa sampai tiga atau empat. Dan memang itu sudah menjadi kebutuhan untuk saat ini. Yah memang jika di hitung jumlah populasi pengguna handphone di Indonesia sangat banyak. Cukup menggiurkan memang. Walaupun berita dari salah satu berita online bahwa salah satu industri yang cukup sulit saat ini adalah industri telekomunikasi mungkin karena persaingan harga dan tentunya mereka juga butuh capex untuk memperbaharui layanannya.
Diubah oleh semicolon2 13-02-2018 09:33
0
1.9K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan