- Beranda
- Komunitas
- News
- Tribunnews.com
Persib vs PSMS: Mengulang Final Perserikatan 1985


TS
tribunnews.com
Persib vs PSMS: Mengulang Final Perserikatan 1985

TRIBUNNEWS.COM - Persib Bandung melawan PSMS Medan akan tersaji dalam laga kedua Grup A Piala Presiden, Minggu (21/1/2018).
Demi kelancaran pertandingan spesial itu, panpel pertandingan sudah melakukan persiapan sejak jauh hari.
Salah satu bentuk persiapan panjang adalah pemesanan tiket yang sudah bisa dilakukan sejak Rabu (17/1/2018), mulai pukul 21.00.
Pemesanan bisa dilakukan secara online atau langsung di Graha Persib.
Pemesan tiket akan ditutup pada Sabtu (20/1/2018) pada pukul 12.00 WIB. Pada hari yang sama juga dilakukan penukaran tiket hingga hari H pertandingan.
Penukaran tiket dilakukan di dua tempat, di Graha Persib untuk anggota dan Stadion Siliwangi untuk non-anggota.
Untuk pertandingan sarat sejarah itu, panpel telah mencetak 32.500 lembar tiket.
Jumlah itu sudah disesuaikan dengan kapasitas Stadion GBLA yang mencapai 35.000 penonton.
Persib dan PSMS termasuk tim yang memiliki sejarah panjang di Indonesia. Salah satu pertandingan sengit diantara kedua tim terjadi dalam final Perserikatan 1985.
Ketika itu final disaksikan 150 ribu penonton yang membanjiri Stadion Utama Senayan (sekarang Stadion Utama GBK).
Pada Minggu nanti bisa dipastikan penonton di Stadion GBLA tidak akan sebanyak pada final 1985.
Tapi bisa diprediksi bila tiket yang dilepas panpel untuk pertandingan Persib vs PSMS nanti bakal terjual habis.
Itu karena pertandingan berlangsung pada akhir pekan dan label pertandingan yang penuh muatan sejarah.
Sumber : http://www.tribunnews.com/superskor/...serikatan-1985
---
Baca Juga :
- Daftar Pemain Macan Kemayoran untuk Piala Presiden 2018
- PSMS Medan Akan Hadapi Persib Bandung, Ini Kata Djajang Nurdjaman
- PSMS Medan Favoritkan Persib Bandung Juara Piala Presiden
0
586
1


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan