- Beranda
- Komunitas
- News
- Dunia Kerja & Profesi
18 Bisnis Ini Cocok Bagi Karyawan Kantor


TS
totc
18 Bisnis Ini Cocok Bagi Karyawan Kantor
Berikut adalah 18 ide usaha sampingan bermodal kecil yang bisa kamu coba jika kamu adalah seorang karyawan yang super sibuk.

1. Membuka Angkringan yang dikelola bersama
Untuk memulai bisnis angkringan kita bisa belajar dari Triangga Bayu. Pemuda berumur 35 tahun ini berinisiatif memulai Bisnis dengan modal kecilyang diberi nama Angkringan Nasi Kucing 78. Dengan bisnis angkringan miliknya, kini beliau memiliki lebih dari 200 cabang angkringan yang beliau kelola.
Namun, jika kamu seorang karyawan sibuk, usaha Angkringan ini bisa kamu kelola bersama teman-teman kamu. Tentunya dengan pembagian waktu dan menejemen yang tepat.
Dulu Bayu berinisiatif untuk mengembangkan bisnis makanan tersebut dengan sistem waralaba. Bisnis angkringan dapat dimulai dengan modal kecil. Ia membuka angkringan pertamanya dengan modal yang tidak lebih dari 3 juta rupiah.
Ia memiliki tim khusus untuk mengelola pemasaran online di Website, Blog, Twitter, Instagram, Fanspage, dan Youtube bernama Angkringan Nasi Kucing 78.
Jika kamu berminat untuk bermitra dan mencoba bisnis angkringan sebagai usaha sampingan di sela-sela kesibukan kamu sebagai karyawan, kamu bisa mengunjungi situs beliau di angkringannasikucing78.com.
2. Membuka Jasa desain grafis bermodal photoshop dan corelDraw
Jika kamu jago desain atau kamu mau belajar desain dan memanfaatkan keahlian desain kamu sebagai pekerjaan sampingan disela-sela aktivitas kamu sebagai karyawan.
Banyak sekali para desainer yang belajar secara otodidak dan sukses memanfaatkan keahlian desain grafisnya dalam menghasilkan uang tambahan.
Bahkan beberapa pemain di www.fiverr.com mampu menghasilkan ribuan bahkan ratusan dolar setiap bulan dari menjual logo dan desainnya. Pekerjaan ini bersifat tidak mengikat, dan kamu di bayar ketika kamu mampu menjual atau menyelesaikan pesanan desain dari para pelanggan.
Peluang jasa desain grafis masih sangat terbuka lebar, tinggal bagaimana kita belajar dan berkreasi dalam menghasilkan desain-desain yang diterima dan diminati oleh pasar. Dan terus kembangkan keahlian kamu dalam desain grafis dengan selalu mengikuti perkembangan tren terbaru yang sedang banyak diminati oleh masyarakat luas.
Saya pribadi merekomendasikan untuk belajar otodidak tentang photoshop atau corelDraw dengan membeli buku dari ahlinya, yang menjelaskan step by step dengan sangat jelas dan runun.
Manfaatkan pemasaran desainer online baik di Indonesia atau di luar negeri,
Indonesia seperti Sribu.com dan Projects.co.id.
Pasar desainer internasional biasa menjangkau konsumen yang lebih luas dan berpotensi lebih besar. Inilah situs-situs luar negeri ; 99designs.com, Elance.com, dan Upwork.com
Untuk masalah teknis desain grafis Saya rekomendasikan untuk membeli e-book dari ahlinya.
3, Membuka jasa les privat Ini lebih cocok untuk karyawan yang jam kerjanya tidak sampai malam.
Bisnis jasa les privat mulai populer sejak berdirinya lembaga seperti; primagama, ganesha opration, madani bimbel, neutron dan masih banyak lagi. Mereka sukses mengelola bisnis jasa les privat dengan omset bisnis yang tidak tanggung-tanggung, ratusan juta rupiah sudah biasa mereka dapatkan.
Mari coba kita estimasi, jika kamu membuka les privat di lingkungan rumah atau tempat tinggal kamu. Misalnya bayaran per-pertemuan kurang lebih 1 jam kamu dibayar 30 ribu rupiah per orang. Misalnya 10 anak dengan 5 kali pertemuan setiap minggu, berapa omset setiap minggu ;
30 ribu x 10 x 5 = 1.500.000 dalam satu minggu, itu untuk 10 orang, coba kalau di estimasi sampai dengan 30 orang dengan sistem selang seling, setiap hari..maka omsetnya berkali kali lipat.
Les privat bisa sangat menjanjikan dan dapat diatur waktunya. Apalagi jika pekerjaan utama kamu adalah seorang guru.
Peluang bisnis les privat sebagai usaha sampingan sangat menjanjikan.
4. Menjadi dropshipper/ reseller hijab sebagai bisnis sambilan
Menjadi Reseller memiliki banyak keuntungan dari pada kekurangan, misalnya saja kamu tidak perlu menyetok barang terlalu banyak atau malah tidak menyetok sama sekali, itu artinya kamu bisa menjadi reseller tanpa modal.
Kamu bisa memanfaatkan setiap waktu luang untuk menawarkan foto atau gambar dari produk yang sedang kamu resellerkan. Nah, untuk usaha sampingan ini, saya memiliki rekomendasi tersendiri, yaitu menjadi reseller hijab atau kerudung.
Oke, untuk pengetahuan tambahan, bahwa sistem dropship dan reseller adalah 2 sistem yang berbeda yang kadang-kadang oleh para pemula dianggap sama.
Sistem dropship adalah teknik pemasaran online dimana para pelaku bisnis toko online atau penjual tidak perlu menyimpan stok barang, karena saat mendapatkan orderan dari konsumen maka penjual akan langsung meneruskan orderan dan detail pengiriman kepada produsen, distributor atau supplier yang sudah mereka gandeng.
Reseller online adalah pelaku bisnis atau orang yang menjual kembali produk maupun jasa dari distributor, produsen atau reseller yang telah mereka gandeng.
Misalnya kamu inginmembuka toko online bersistem dropship, kamu bisa coba dropshipper lokal misalnya supplier.id.
Atau ingin mencoba reseller hijab bisa kamu coba khasanah.id.
Prinsip dasar reseller dengan dropshipper adalah, reseller mempunyai persediaan stok atau persediaan barang yang akan mereka pasarkan. Berjualan dengan sistem reseller adalah alternatif pertama bagi siapa saja yang ingin terjun ke dunia bisnis toko online, namun belum bisa menghasilkan produk atau barang dagangan sendiri.
Untuk buku panduan menjadi Dropship/ reseller yang handal, kamu bisa belajar dari ahlinya.
Tentu tidak gratis ya...
Ini adalah ide bisnis online yang bisa kamu lakukan sebagai karyawan kontrak ataupun karyawan tetap dan berpotensi besar.
5. Membuka Jasa menjahit vermak baju dan celana dihari sabtu dan minggu
Membuka jasa vermak baju bisa menjadi alternatif usaha sampingan bagi karyawan yang ingin menambah penghasilan. Jasa menjait vermak adalah usaha sampingan dari jasa membuat pakaian seperti baju atau celana.
Jasa vermak hanya bersifat membetulkan baju atau celana, misalnya celana yang terlalu panjang, celana sobek atau baju yang terlalu besar. Semua itu bisa dikerjakan oleh seorang vermak baju atau celana.
Jasa vermak memiliki tarif berbeda-beda, misalnya untuk sekedar memotong celana kepanjangan biasanya akan dikenakan biaya 7-8 ribu rupiah per celana.
Bagi kamu karyawan yang sibuk dan memiliki kemauan untuk menambah penghasilan tambahan, dan ditambah memiliki keahlian dalam menjahit, kamu bisa mencoba membuka jasa vermak baju/celana di hari sabtu dan minggu ketika kamu libur.
Karena bisnis sampingan vermak levis adalah bisnis jasa, maka modal yang akan kamu keluarkan juga tidak terlalu besar. Dengan sedikit modal seperti mesin jahit bekas serta beberapa kebutuhan jahit menjahit seperti benang.
Dengan modal kecil kamu bisa menambah penghasilan sampingan selain dari penghasilan sebagai seorang karyawan.
6. Menjadi penerjemahan
Bagaimana caranya mendapatkan job sebagai penerjemah ?. ini pasti terlintas pertama di benak kamu. Dua situs yang bisa Anda coba adalah Freelancer Indonesia dan Sribulancer.
Kamu memiliki keaahlian dalam bahasa tertentu, misalnya kamu ahli dalam bahasa Prancis. Kemampuan ini bisa kamu manfaatkan sebagai seorang penerjemah. Menjadi penerjemah tidak akan menguras waktu kamu, kamu bisa mengerjakan sebelum berangkat ke kantor atau setelah pulang dari kantor.
Dan jika ingin mendapatkan pendapatan lebih, kamu bisa memaksimalkan di hari libur kamu. Penting untuk diketahui, kita memang bisa memanfaatkan google translate, namun tetap kamu harus memiliki keahlian dalam bidang bahasa tertentu.
Google translate hanya dimanfaatkan untuk mengartiakan kata-perkata yang kamu belum tau apa artinya.
7. Membuka jasa pengetikan
Saya pernah hidup di lingkungan kampus, yang notabenya hidup dilingkungan mahasiswa dengan segala kesibukanya. Bahkan sewaktu masih menjadi mahasiswa saya menerima pesanan pengetikan yang saya hargai perlembarnya Rp2.500 rupiah.
Dan setiap hari hampir kewalahan melayani peminat jasa saya tersebut.
Jika kamu karyawan sibuk, dan sedang ingin menambah penghasilan sampingan, serta kebetulan bertempat tinggal di lingungan kampus, maka kamu bisa membuka jasa pengetikan setelah kamu pulang bekerja.
Penting, dalam jasa pengetikan kamu harus mengetahui dasar-dasar dan format yang diinginkan. Misalnya kamu diminta mengetikkan tugas akhir seorang mahasiswa atau skripsi, maka kamu harus tahu format penetikan yang disyaratkan.
8. Menjual aneka kue/ jajanan pasar yang dibuat oleh istri atau ibu kamu sebagai pekerjaan sampingan
Dalam usaha sampingan bisnis menjual aneka kue ada tiga hal utama yang harus diketahui, pembuat kue, pemasaran kue dan waktu.
Karena berjualan kue sebagai usaha sampingan dan dengan modal kecil, tidak mungkin kamu sendiri yang membuat kue-kue tersebut. Jika istri atau ibu kamu hobi membuat kue dan kue yang dibuat enak, ini adalah kesempatan emas bagi kamu untuk menjual kue-kue buatan istri ke teman-teman sesama karyawan.
Kue yang diminati adalah kue basah maupun kue kering.
Kue basah seperti brownies kukus, bika ambon, dadar gulung, banana cake, bolu coklat, pisang keju, lapis legit, klepon, apem, onde-onde, dan kue cucur..
Kue kering yang paling diminati seperti walnut cream cheese, sandwich coklat mint, nastar nanas, putri salju, cookies lemon, dan kukis selai kacang, kukis selai coklat dan berbagai varian rasa kukis lainya.
Ingin tahu resep-resep kue-kue yang paling diminati tersebut ? bisa dibuka di bacaresepdulu.com.
Estimasi Modal ;
Saya mengutip dari Bisnisukm.com, Anda bisa membuka toko aneka kue dengan modal Rp10 juta tanpa menyewa tempat.
Rinciannya,
Rp 9 juta rupiah untuk bahan baku (Rp300 ribu x 30 hari), Rp300 ribu untuk biaya gas, dan Rp 250 ribu untuk biaya listrik dan air.
9. Membuka jasa penulis online mandiri
Berkembangnya dunia online membuka peluang usaha baru dibidang jasa kepenulisan, seperti jasa penulis artikel, Jasa penulis konten marketing dan jasa penulis copywriting.
Caranya;
Membuat blog khusus untuk menawarkan jasa penulis online kamu,
Buat contoh artikel, atau konten sebagai landasan penggambaran kualitas tulisan kamu,
Buat sebuah penawaran yang menarik, dari harga, kualitas dan kemudahan lainya,
Tawarkan kepada website atau blog-blog yang sekiranya membutuhkan jasa seorang penulis online ( promosikan ),
Dan terakhir, berikan penjelasan kepada pembeli tentang waktu penyelesaian, ingat, janjikan waktu yang logis untuk sebuah artikel, karena kamu adalah seorang karyawan yang sibuk, yang mungkin hanya bisa meluangkan 4 jam setelah bekerja untuk menyelesaikan pesanan artikel.
Saya pribadi pernah diminta untuk membuat sebuah konten marketing dan dibayar Rp500 ribu rupiah hanya untuk sebuah tulisan dengan panjang kata 2.000 an kata.
10. Membuka jasa laundry dengan memanfatkan mesin cuci pribadi
Kalau kamu ingin membuka usaha laundry dengan modal yang paling hanya 4-5 juta, kamu pasti bisa dengan catatan mesin cuci dan tempat tidak menyewa, serta dikerjakan sendiri. Namun jika kamu ingin menekuni usaha laundry dan sedikit serius kamu cukup bermodal kurang lebih 10 juta rupiah, itu sudah termasuk menggaji karyawan lho selama satu bulan berkisar Rp700-1 juta rupiah.
Jika hanya ingin sebagai usaha sampingan kamu cukup memanfaatkan mesin cuci pribadi dan membeli tabung pengering cucian, di klerjakan di rumah dan dipromosikan disekitar komplek rumah. Namun jika kamu ingin sedikit serius dan mengalokasikan modal lebih, kamu bisa menyewa ruko di tempat strategis misalnya di komplek kos-kosan mahasiswa.
Berikan harga yang kompetitif, misalnya berkisar Rp3.000 sampai dengan 6.000 rupiah per kilonya.
Jika di hitung sederhana, kita bisa mengambil keuntungan maksimal 25%, bisa lebih jika belum banyak pesaing.
Apa saja barang barang dalam membuka jasa Laundry, berikut kurang lebih rinciannya ;
Perangkat utama; Mesin cuci satu tabung otomatis, Mesin pengering.
Perangkat pendukung (misalnya timbangan, plastik, setrika, tambang untuk menjemur dan hangger)
11. Membuka usaha sampingan jualan pulsa elektrik
Dari berjualan pulosa kamu bisa menjadi seorang jutawan. Ini bukan omongan bohong, tapi ini kenyataan. Seorang penjual pulsa yang sudah sukses mampu menghasilkan omset sampai denmgan 20 milyar dari aktivitas berjualan pulsa.
Tentunya dengan kemampuan menguasai pasar, modal yang besar dan perjuangan. Untuk memulai usaha pulsa kamu bisa terlebih dahulu berjualan pulsa elektrik. Keuntungan berjualan pulsa elektrik adalah simpel, tidak membutuhkan tempat, cukup bermodal antara Rp500 ribu – Rp5 juta rupiah.
Pangsa penjualan untuk awal kamu bisa jual ke teman kerja, saudara dan orang-orang yang ada di lingkungan kamu. Karena semua orang kini pasti membutuhkan pulsa.
12. Menjual makanan untuk sarapan sebagai bisnis sampingan
Waktu memang menjadi tantangan utama seorang karyawan untuk menggeluti dunia bisnis, harus pintar-pintar memanfaatkan waktu sebaik mungkin. Misalnya dengan menjual makanan untuk sarapan.
Jika seandainya kamu berangkat ke kantor pukul 8, dan kamu bangun pagi saat subuh sekitar pukul 4, maka kamu kamu memiliki waktu 4 jam yang harus kamu manfaatkan. Salah satunya adalah berjualan sarapan di pagi hari.
Kamu bisa buka lapak atau membuat katering kecil-kecilan khusus melayani teman-teman sekantor kamu.
Untuk permulaan kamu cukup melayani paketan untuk sarapan pagi, karena kamu hanya memiliki waktu sekitar 4 jam, batasi pemesanan, jika sudah mulai keteter dengan pesanan kamu harus sudah mulai mempekerjakan orang untuk membantu.
Jika sudah memperkejakan orang, kamu sudah bisa membuat paketan untuk makan siang dan juga makan malam.
Kenapa bisnis menjual makanan untuk sarapan ini dilirik ?
Sebagian orang yang sibuk, pasti tidak memiliki waktu untuk sekedar membuat sarapan pagi, ini adalah potensi yang bisa kamu manfaatkan sebagai ide usaha sampingan yang prospek.
Dengan modal Rp 4 juta rupiah perbulan, kamu bisa menghasilkan laba bersih perbulan sekitar Rp 2 juta rupiah.
Apa saja yang bisa kamu jual;
Ada dua target, jika kamu memilih membuka lapak, maka makanan yang cocok untuk di jual adalah ( nasi uduk, nasi kuning, gorengan, mendoan, ramesan).
Jika kamu menyasar katering kecil-kecilan, kamu bisa membuat paketan makanan seperti ayam goreng, ayam bakar, lele bakar, ikan bakar, ikan goreng dan sayruan seperti oseng kangkung,)
13. Menjual foto-foto hasil jepretan sendiri di internet
Ide bisnis sampingan ini cukup dengan modal 1 kamera XLR, hardisk untuk menyimpan foto, kemudian komputer dan jaringan internet.
Kamu bisa menjual karya foto hasil jepretan kamu secara online. Ini sangat cocok untuk kamu yang hobi fotografi, dan memiliki banyak stok foto-foto bagus yang tidak termanfaatkan.
Kamu bisa mencoba 2 situs penjualan foto terpuler yaitu Istockphoto.com yang memberi komisi 15% per foto,
Kedua ShutterStock.com memberikan komisi komisi 20-30%.
Kamu juga bisa mencoba, situs-situs lain seperti Fotolia.com dan StockFresh.com. biasanya pembayaran dilakukan melalui paypal, jadi siapkan juga akun PayPal kamu.
14. Membuat blog atau youtube dan menjadi publisher adsense
Untuk menjadi publisher adsense, saat ini gampang-gampang susah, ketatnya penilaian dari google terkait konten berkualitas menjadi penyebabnya. Namun jangan patah arang, menjadi publisher adsense itu sangat menjanjikan, kita bisa memonetize video melalui youtube yang sering kita sebut dengan youtuber.
Atau memonetize blog yang sudah ramai pengunjung.
Bagaimana caranya ;
Yang perlu dilakukan ada tiga hal,
Pertama buat akun youtube, lalu buat blog bisa yang gratis atau berbayar. Isi konten video di youtube, dan konten artikel di blog.
Kedua, jaring pembaca sebanyak-banyaknya melalui optimasi baik optimasi video atau optimasi blog.
Buat konten sebaik mungkin sehingga dapat membantu pembaca menyelesaikan masalahnya, atau membuat pembaca terhibur.
Ketiga, mendaftar google adsense. Monetize video kamu dan blog kamu.
15. Membuat tulisan panduan dalam bentuk ebook dan menjualnya
Apa kamu memiliki keahlian, misalnya keahlian dalam bermain bulu tangkis. Kamu bisa menuliskanya panduan lengkapnya lalu menjualnya secara online dengan format ebook.
Kamu bisa memnafaatkan situs ratakan.com disana berkumpul pejual dan pembeli ebuk yang siap membeli dan memasarkan ebook kamu. Ratakan.com adalah marketplace produk digital yang setahu saya masih yang terbesar untuk pasaran lokal.
16. Membuka usaha jasa cuci motor
Alat yang dibutuhkan dalam jasa cuci motor tidak terlalu mahal dan banyak seperti; peralatan pompa air, kompresor dan perlengkapanya, kain lap (kanebo), shampoo motor, dan peralatan semir ban motor.
Anda cukup memiliki modal 2 juta rupiah, jika kamu tidak perlu menyewa tempat, rincianya adalah sebagai berikut, 2 juta untuk membeli alat-alat yang dibutuhkan, sementara gaji karyawan di ambil dari 20% per unit motor yang berhasil dia cuci.
Jika di sekitar kamu banyak pemakai motor, pasti akan banyak yang mencuci motor. Jika di estimasikan, satu hari ada 20 unit motor dengan biaya cuci Rp10.000, maka penghasilan kotor dalam satu bulan 10.000 x 20 unit x 30 hari = 6 juta rupah, kemudian di kurangi 20% untuk gaji karyawan maka sekitar 4 juta pendapatan bersih.
17. Bisnis sampingan Jual beli barang elektronik dan motor bekas
Pernah melihat setiap teman-teman atau saudara hampir setiap kali berganti gadget, ini bisa kamu manfaatkan untuk berbisnis menjadi penjual barang elektronik bekas.
Tidak butuh modal, malah bisa tanpa modal sama sekali jika kamu memposisikan sebagai makelar. Sebagai contohnya, teman kamu memiliki motor yang ingin dijual, namun teman kamu tersebut tidak memiliki jaringan, sementara kamu memiliki jaringan yang cocok, misalnya para praktisi motor RX king. Dan kebetulan teman kamu ingin menjual motornya.
Kamu bisa mendapatkan jasa sebagai makelar dan bisa mendapat 1-2 juta dalam sekali penjualan motor.
18. Menjual alat-alat memancing
Hobi memancing tidak selamanya selalu menghabiskan uang. Jika kamu memiliki komunitas yang hobi memancing, ini adalah lahan basah yang bisa kamu manfaatkan untuk menjual alat-alat memancing (perlengkapan memancing).
Terlebih jika teman-teman kamui itu adalah sesama karyawan yang tidak mau repot mencari perlengkapan pancing, kamu bisa menyediakan perlengkapan memancing untuk rekan-rekan.
Ini adalah usaha sampingan untuk kamu yang hobi memancing dan memanfaatkan waktu luang untuk menekuni hobi sekalian berbisnis.
Sumber 1
Sumber 2

1. Membuka Angkringan yang dikelola bersama
Untuk memulai bisnis angkringan kita bisa belajar dari Triangga Bayu. Pemuda berumur 35 tahun ini berinisiatif memulai Bisnis dengan modal kecilyang diberi nama Angkringan Nasi Kucing 78. Dengan bisnis angkringan miliknya, kini beliau memiliki lebih dari 200 cabang angkringan yang beliau kelola.
Namun, jika kamu seorang karyawan sibuk, usaha Angkringan ini bisa kamu kelola bersama teman-teman kamu. Tentunya dengan pembagian waktu dan menejemen yang tepat.
Dulu Bayu berinisiatif untuk mengembangkan bisnis makanan tersebut dengan sistem waralaba. Bisnis angkringan dapat dimulai dengan modal kecil. Ia membuka angkringan pertamanya dengan modal yang tidak lebih dari 3 juta rupiah.
Ia memiliki tim khusus untuk mengelola pemasaran online di Website, Blog, Twitter, Instagram, Fanspage, dan Youtube bernama Angkringan Nasi Kucing 78.
Jika kamu berminat untuk bermitra dan mencoba bisnis angkringan sebagai usaha sampingan di sela-sela kesibukan kamu sebagai karyawan, kamu bisa mengunjungi situs beliau di angkringannasikucing78.com.
2. Membuka Jasa desain grafis bermodal photoshop dan corelDraw
Jika kamu jago desain atau kamu mau belajar desain dan memanfaatkan keahlian desain kamu sebagai pekerjaan sampingan disela-sela aktivitas kamu sebagai karyawan.
Banyak sekali para desainer yang belajar secara otodidak dan sukses memanfaatkan keahlian desain grafisnya dalam menghasilkan uang tambahan.
Bahkan beberapa pemain di www.fiverr.com mampu menghasilkan ribuan bahkan ratusan dolar setiap bulan dari menjual logo dan desainnya. Pekerjaan ini bersifat tidak mengikat, dan kamu di bayar ketika kamu mampu menjual atau menyelesaikan pesanan desain dari para pelanggan.
Peluang jasa desain grafis masih sangat terbuka lebar, tinggal bagaimana kita belajar dan berkreasi dalam menghasilkan desain-desain yang diterima dan diminati oleh pasar. Dan terus kembangkan keahlian kamu dalam desain grafis dengan selalu mengikuti perkembangan tren terbaru yang sedang banyak diminati oleh masyarakat luas.
Saya pribadi merekomendasikan untuk belajar otodidak tentang photoshop atau corelDraw dengan membeli buku dari ahlinya, yang menjelaskan step by step dengan sangat jelas dan runun.
Manfaatkan pemasaran desainer online baik di Indonesia atau di luar negeri,
Indonesia seperti Sribu.com dan Projects.co.id.
Pasar desainer internasional biasa menjangkau konsumen yang lebih luas dan berpotensi lebih besar. Inilah situs-situs luar negeri ; 99designs.com, Elance.com, dan Upwork.com
Untuk masalah teknis desain grafis Saya rekomendasikan untuk membeli e-book dari ahlinya.
3, Membuka jasa les privat Ini lebih cocok untuk karyawan yang jam kerjanya tidak sampai malam.
Bisnis jasa les privat mulai populer sejak berdirinya lembaga seperti; primagama, ganesha opration, madani bimbel, neutron dan masih banyak lagi. Mereka sukses mengelola bisnis jasa les privat dengan omset bisnis yang tidak tanggung-tanggung, ratusan juta rupiah sudah biasa mereka dapatkan.
Mari coba kita estimasi, jika kamu membuka les privat di lingkungan rumah atau tempat tinggal kamu. Misalnya bayaran per-pertemuan kurang lebih 1 jam kamu dibayar 30 ribu rupiah per orang. Misalnya 10 anak dengan 5 kali pertemuan setiap minggu, berapa omset setiap minggu ;
30 ribu x 10 x 5 = 1.500.000 dalam satu minggu, itu untuk 10 orang, coba kalau di estimasi sampai dengan 30 orang dengan sistem selang seling, setiap hari..maka omsetnya berkali kali lipat.
Les privat bisa sangat menjanjikan dan dapat diatur waktunya. Apalagi jika pekerjaan utama kamu adalah seorang guru.
Peluang bisnis les privat sebagai usaha sampingan sangat menjanjikan.
4. Menjadi dropshipper/ reseller hijab sebagai bisnis sambilan
Menjadi Reseller memiliki banyak keuntungan dari pada kekurangan, misalnya saja kamu tidak perlu menyetok barang terlalu banyak atau malah tidak menyetok sama sekali, itu artinya kamu bisa menjadi reseller tanpa modal.
Kamu bisa memanfaatkan setiap waktu luang untuk menawarkan foto atau gambar dari produk yang sedang kamu resellerkan. Nah, untuk usaha sampingan ini, saya memiliki rekomendasi tersendiri, yaitu menjadi reseller hijab atau kerudung.
Oke, untuk pengetahuan tambahan, bahwa sistem dropship dan reseller adalah 2 sistem yang berbeda yang kadang-kadang oleh para pemula dianggap sama.
Sistem dropship adalah teknik pemasaran online dimana para pelaku bisnis toko online atau penjual tidak perlu menyimpan stok barang, karena saat mendapatkan orderan dari konsumen maka penjual akan langsung meneruskan orderan dan detail pengiriman kepada produsen, distributor atau supplier yang sudah mereka gandeng.
Reseller online adalah pelaku bisnis atau orang yang menjual kembali produk maupun jasa dari distributor, produsen atau reseller yang telah mereka gandeng.
Misalnya kamu inginmembuka toko online bersistem dropship, kamu bisa coba dropshipper lokal misalnya supplier.id.
Atau ingin mencoba reseller hijab bisa kamu coba khasanah.id.
Prinsip dasar reseller dengan dropshipper adalah, reseller mempunyai persediaan stok atau persediaan barang yang akan mereka pasarkan. Berjualan dengan sistem reseller adalah alternatif pertama bagi siapa saja yang ingin terjun ke dunia bisnis toko online, namun belum bisa menghasilkan produk atau barang dagangan sendiri.
Untuk buku panduan menjadi Dropship/ reseller yang handal, kamu bisa belajar dari ahlinya.
Tentu tidak gratis ya...
Ini adalah ide bisnis online yang bisa kamu lakukan sebagai karyawan kontrak ataupun karyawan tetap dan berpotensi besar.
5. Membuka Jasa menjahit vermak baju dan celana dihari sabtu dan minggu
Membuka jasa vermak baju bisa menjadi alternatif usaha sampingan bagi karyawan yang ingin menambah penghasilan. Jasa menjait vermak adalah usaha sampingan dari jasa membuat pakaian seperti baju atau celana.
Jasa vermak hanya bersifat membetulkan baju atau celana, misalnya celana yang terlalu panjang, celana sobek atau baju yang terlalu besar. Semua itu bisa dikerjakan oleh seorang vermak baju atau celana.
Jasa vermak memiliki tarif berbeda-beda, misalnya untuk sekedar memotong celana kepanjangan biasanya akan dikenakan biaya 7-8 ribu rupiah per celana.
Bagi kamu karyawan yang sibuk dan memiliki kemauan untuk menambah penghasilan tambahan, dan ditambah memiliki keahlian dalam menjahit, kamu bisa mencoba membuka jasa vermak baju/celana di hari sabtu dan minggu ketika kamu libur.
Karena bisnis sampingan vermak levis adalah bisnis jasa, maka modal yang akan kamu keluarkan juga tidak terlalu besar. Dengan sedikit modal seperti mesin jahit bekas serta beberapa kebutuhan jahit menjahit seperti benang.
Dengan modal kecil kamu bisa menambah penghasilan sampingan selain dari penghasilan sebagai seorang karyawan.
6. Menjadi penerjemahan
Bagaimana caranya mendapatkan job sebagai penerjemah ?. ini pasti terlintas pertama di benak kamu. Dua situs yang bisa Anda coba adalah Freelancer Indonesia dan Sribulancer.
Kamu memiliki keaahlian dalam bahasa tertentu, misalnya kamu ahli dalam bahasa Prancis. Kemampuan ini bisa kamu manfaatkan sebagai seorang penerjemah. Menjadi penerjemah tidak akan menguras waktu kamu, kamu bisa mengerjakan sebelum berangkat ke kantor atau setelah pulang dari kantor.
Dan jika ingin mendapatkan pendapatan lebih, kamu bisa memaksimalkan di hari libur kamu. Penting untuk diketahui, kita memang bisa memanfaatkan google translate, namun tetap kamu harus memiliki keahlian dalam bidang bahasa tertentu.
Google translate hanya dimanfaatkan untuk mengartiakan kata-perkata yang kamu belum tau apa artinya.
7. Membuka jasa pengetikan
Saya pernah hidup di lingkungan kampus, yang notabenya hidup dilingkungan mahasiswa dengan segala kesibukanya. Bahkan sewaktu masih menjadi mahasiswa saya menerima pesanan pengetikan yang saya hargai perlembarnya Rp2.500 rupiah.
Dan setiap hari hampir kewalahan melayani peminat jasa saya tersebut.
Jika kamu karyawan sibuk, dan sedang ingin menambah penghasilan sampingan, serta kebetulan bertempat tinggal di lingungan kampus, maka kamu bisa membuka jasa pengetikan setelah kamu pulang bekerja.
Penting, dalam jasa pengetikan kamu harus mengetahui dasar-dasar dan format yang diinginkan. Misalnya kamu diminta mengetikkan tugas akhir seorang mahasiswa atau skripsi, maka kamu harus tahu format penetikan yang disyaratkan.
8. Menjual aneka kue/ jajanan pasar yang dibuat oleh istri atau ibu kamu sebagai pekerjaan sampingan
Dalam usaha sampingan bisnis menjual aneka kue ada tiga hal utama yang harus diketahui, pembuat kue, pemasaran kue dan waktu.
Karena berjualan kue sebagai usaha sampingan dan dengan modal kecil, tidak mungkin kamu sendiri yang membuat kue-kue tersebut. Jika istri atau ibu kamu hobi membuat kue dan kue yang dibuat enak, ini adalah kesempatan emas bagi kamu untuk menjual kue-kue buatan istri ke teman-teman sesama karyawan.
Kue yang diminati adalah kue basah maupun kue kering.
Kue basah seperti brownies kukus, bika ambon, dadar gulung, banana cake, bolu coklat, pisang keju, lapis legit, klepon, apem, onde-onde, dan kue cucur..
Kue kering yang paling diminati seperti walnut cream cheese, sandwich coklat mint, nastar nanas, putri salju, cookies lemon, dan kukis selai kacang, kukis selai coklat dan berbagai varian rasa kukis lainya.
Ingin tahu resep-resep kue-kue yang paling diminati tersebut ? bisa dibuka di bacaresepdulu.com.
Estimasi Modal ;
Saya mengutip dari Bisnisukm.com, Anda bisa membuka toko aneka kue dengan modal Rp10 juta tanpa menyewa tempat.
Rinciannya,
Rp 9 juta rupiah untuk bahan baku (Rp300 ribu x 30 hari), Rp300 ribu untuk biaya gas, dan Rp 250 ribu untuk biaya listrik dan air.
9. Membuka jasa penulis online mandiri
Berkembangnya dunia online membuka peluang usaha baru dibidang jasa kepenulisan, seperti jasa penulis artikel, Jasa penulis konten marketing dan jasa penulis copywriting.
Caranya;
Membuat blog khusus untuk menawarkan jasa penulis online kamu,
Buat contoh artikel, atau konten sebagai landasan penggambaran kualitas tulisan kamu,
Buat sebuah penawaran yang menarik, dari harga, kualitas dan kemudahan lainya,
Tawarkan kepada website atau blog-blog yang sekiranya membutuhkan jasa seorang penulis online ( promosikan ),
Dan terakhir, berikan penjelasan kepada pembeli tentang waktu penyelesaian, ingat, janjikan waktu yang logis untuk sebuah artikel, karena kamu adalah seorang karyawan yang sibuk, yang mungkin hanya bisa meluangkan 4 jam setelah bekerja untuk menyelesaikan pesanan artikel.
Saya pribadi pernah diminta untuk membuat sebuah konten marketing dan dibayar Rp500 ribu rupiah hanya untuk sebuah tulisan dengan panjang kata 2.000 an kata.
10. Membuka jasa laundry dengan memanfatkan mesin cuci pribadi
Kalau kamu ingin membuka usaha laundry dengan modal yang paling hanya 4-5 juta, kamu pasti bisa dengan catatan mesin cuci dan tempat tidak menyewa, serta dikerjakan sendiri. Namun jika kamu ingin menekuni usaha laundry dan sedikit serius kamu cukup bermodal kurang lebih 10 juta rupiah, itu sudah termasuk menggaji karyawan lho selama satu bulan berkisar Rp700-1 juta rupiah.
Jika hanya ingin sebagai usaha sampingan kamu cukup memanfaatkan mesin cuci pribadi dan membeli tabung pengering cucian, di klerjakan di rumah dan dipromosikan disekitar komplek rumah. Namun jika kamu ingin sedikit serius dan mengalokasikan modal lebih, kamu bisa menyewa ruko di tempat strategis misalnya di komplek kos-kosan mahasiswa.
Berikan harga yang kompetitif, misalnya berkisar Rp3.000 sampai dengan 6.000 rupiah per kilonya.
Jika di hitung sederhana, kita bisa mengambil keuntungan maksimal 25%, bisa lebih jika belum banyak pesaing.
Apa saja barang barang dalam membuka jasa Laundry, berikut kurang lebih rinciannya ;
Perangkat utama; Mesin cuci satu tabung otomatis, Mesin pengering.
Perangkat pendukung (misalnya timbangan, plastik, setrika, tambang untuk menjemur dan hangger)
11. Membuka usaha sampingan jualan pulsa elektrik
Dari berjualan pulosa kamu bisa menjadi seorang jutawan. Ini bukan omongan bohong, tapi ini kenyataan. Seorang penjual pulsa yang sudah sukses mampu menghasilkan omset sampai denmgan 20 milyar dari aktivitas berjualan pulsa.
Tentunya dengan kemampuan menguasai pasar, modal yang besar dan perjuangan. Untuk memulai usaha pulsa kamu bisa terlebih dahulu berjualan pulsa elektrik. Keuntungan berjualan pulsa elektrik adalah simpel, tidak membutuhkan tempat, cukup bermodal antara Rp500 ribu – Rp5 juta rupiah.
Pangsa penjualan untuk awal kamu bisa jual ke teman kerja, saudara dan orang-orang yang ada di lingkungan kamu. Karena semua orang kini pasti membutuhkan pulsa.
12. Menjual makanan untuk sarapan sebagai bisnis sampingan
Waktu memang menjadi tantangan utama seorang karyawan untuk menggeluti dunia bisnis, harus pintar-pintar memanfaatkan waktu sebaik mungkin. Misalnya dengan menjual makanan untuk sarapan.
Jika seandainya kamu berangkat ke kantor pukul 8, dan kamu bangun pagi saat subuh sekitar pukul 4, maka kamu kamu memiliki waktu 4 jam yang harus kamu manfaatkan. Salah satunya adalah berjualan sarapan di pagi hari.
Kamu bisa buka lapak atau membuat katering kecil-kecilan khusus melayani teman-teman sekantor kamu.
Untuk permulaan kamu cukup melayani paketan untuk sarapan pagi, karena kamu hanya memiliki waktu sekitar 4 jam, batasi pemesanan, jika sudah mulai keteter dengan pesanan kamu harus sudah mulai mempekerjakan orang untuk membantu.
Jika sudah memperkejakan orang, kamu sudah bisa membuat paketan untuk makan siang dan juga makan malam.
Kenapa bisnis menjual makanan untuk sarapan ini dilirik ?
Sebagian orang yang sibuk, pasti tidak memiliki waktu untuk sekedar membuat sarapan pagi, ini adalah potensi yang bisa kamu manfaatkan sebagai ide usaha sampingan yang prospek.
Dengan modal Rp 4 juta rupiah perbulan, kamu bisa menghasilkan laba bersih perbulan sekitar Rp 2 juta rupiah.
Apa saja yang bisa kamu jual;
Ada dua target, jika kamu memilih membuka lapak, maka makanan yang cocok untuk di jual adalah ( nasi uduk, nasi kuning, gorengan, mendoan, ramesan).
Jika kamu menyasar katering kecil-kecilan, kamu bisa membuat paketan makanan seperti ayam goreng, ayam bakar, lele bakar, ikan bakar, ikan goreng dan sayruan seperti oseng kangkung,)
13. Menjual foto-foto hasil jepretan sendiri di internet
Ide bisnis sampingan ini cukup dengan modal 1 kamera XLR, hardisk untuk menyimpan foto, kemudian komputer dan jaringan internet.
Kamu bisa menjual karya foto hasil jepretan kamu secara online. Ini sangat cocok untuk kamu yang hobi fotografi, dan memiliki banyak stok foto-foto bagus yang tidak termanfaatkan.
Kamu bisa mencoba 2 situs penjualan foto terpuler yaitu Istockphoto.com yang memberi komisi 15% per foto,
Kedua ShutterStock.com memberikan komisi komisi 20-30%.
Kamu juga bisa mencoba, situs-situs lain seperti Fotolia.com dan StockFresh.com. biasanya pembayaran dilakukan melalui paypal, jadi siapkan juga akun PayPal kamu.
14. Membuat blog atau youtube dan menjadi publisher adsense
Untuk menjadi publisher adsense, saat ini gampang-gampang susah, ketatnya penilaian dari google terkait konten berkualitas menjadi penyebabnya. Namun jangan patah arang, menjadi publisher adsense itu sangat menjanjikan, kita bisa memonetize video melalui youtube yang sering kita sebut dengan youtuber.
Atau memonetize blog yang sudah ramai pengunjung.
Bagaimana caranya ;
Yang perlu dilakukan ada tiga hal,
Pertama buat akun youtube, lalu buat blog bisa yang gratis atau berbayar. Isi konten video di youtube, dan konten artikel di blog.
Kedua, jaring pembaca sebanyak-banyaknya melalui optimasi baik optimasi video atau optimasi blog.
Buat konten sebaik mungkin sehingga dapat membantu pembaca menyelesaikan masalahnya, atau membuat pembaca terhibur.
Ketiga, mendaftar google adsense. Monetize video kamu dan blog kamu.
15. Membuat tulisan panduan dalam bentuk ebook dan menjualnya
Apa kamu memiliki keahlian, misalnya keahlian dalam bermain bulu tangkis. Kamu bisa menuliskanya panduan lengkapnya lalu menjualnya secara online dengan format ebook.
Kamu bisa memnafaatkan situs ratakan.com disana berkumpul pejual dan pembeli ebuk yang siap membeli dan memasarkan ebook kamu. Ratakan.com adalah marketplace produk digital yang setahu saya masih yang terbesar untuk pasaran lokal.
16. Membuka usaha jasa cuci motor
Alat yang dibutuhkan dalam jasa cuci motor tidak terlalu mahal dan banyak seperti; peralatan pompa air, kompresor dan perlengkapanya, kain lap (kanebo), shampoo motor, dan peralatan semir ban motor.
Anda cukup memiliki modal 2 juta rupiah, jika kamu tidak perlu menyewa tempat, rincianya adalah sebagai berikut, 2 juta untuk membeli alat-alat yang dibutuhkan, sementara gaji karyawan di ambil dari 20% per unit motor yang berhasil dia cuci.
Jika di sekitar kamu banyak pemakai motor, pasti akan banyak yang mencuci motor. Jika di estimasikan, satu hari ada 20 unit motor dengan biaya cuci Rp10.000, maka penghasilan kotor dalam satu bulan 10.000 x 20 unit x 30 hari = 6 juta rupah, kemudian di kurangi 20% untuk gaji karyawan maka sekitar 4 juta pendapatan bersih.
17. Bisnis sampingan Jual beli barang elektronik dan motor bekas
Pernah melihat setiap teman-teman atau saudara hampir setiap kali berganti gadget, ini bisa kamu manfaatkan untuk berbisnis menjadi penjual barang elektronik bekas.
Tidak butuh modal, malah bisa tanpa modal sama sekali jika kamu memposisikan sebagai makelar. Sebagai contohnya, teman kamu memiliki motor yang ingin dijual, namun teman kamu tersebut tidak memiliki jaringan, sementara kamu memiliki jaringan yang cocok, misalnya para praktisi motor RX king. Dan kebetulan teman kamu ingin menjual motornya.
Kamu bisa mendapatkan jasa sebagai makelar dan bisa mendapat 1-2 juta dalam sekali penjualan motor.
18. Menjual alat-alat memancing
Hobi memancing tidak selamanya selalu menghabiskan uang. Jika kamu memiliki komunitas yang hobi memancing, ini adalah lahan basah yang bisa kamu manfaatkan untuk menjual alat-alat memancing (perlengkapan memancing).
Terlebih jika teman-teman kamui itu adalah sesama karyawan yang tidak mau repot mencari perlengkapan pancing, kamu bisa menyediakan perlengkapan memancing untuk rekan-rekan.
Ini adalah usaha sampingan untuk kamu yang hobi memancing dan memanfaatkan waktu luang untuk menekuni hobi sekalian berbisnis.
Sumber 1
Sumber 2
Polling
Poll ini sudah ditutup. - 1 suara
Apa ide Bisnis yang akan Anda jalankan jika Anda sibuk Bekerja di kantor?
Bisnis Online
100%Bisnis Offline
0%Diubah oleh totc 15-12-2017 12:59
0
15.3K
3


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan