Kaskus

News

christomathewAvatar border
TS
christomathew
Inilah Negara Yang Sebenarnya Serumpun Dengan Indonesia
Inilah Negara-Negara Yang Sebenarnya Serumpun Dengan Indonesia.
Inilah Negara Yang Sebenarnya Serumpun Dengan Indonesia


Selama ini yang kita tahu hanyalah Malaysia yang disebut-sebut serumpun dengan Indonesia. tetapi kenyataannya masih ada beberapa negara lain yang pantas kita sebut serumpun. Artian serumpun di sini adalah merupakan etnis yang sama dan bisa dikatakan sebagai saudara kandung baik bahasa maupun kesamaan ciri-ciri fisik. Sebelum kita melihat negara-negara yang serumpun dengan Indonesia marilah kita tengok penyebaran ras Astronesia dibawah ini.

Inilah Negara Yang Sebenarnya Serumpun Dengan Indonesia
Inilah Negara Yang Sebenarnya Serumpun Dengan Indonesia
Filipina
Filipina merupakan salah satu negara kepulauan di Asia Tenggara. Terkadang sulit membedakan antara orang Filipina dengan Orang Indonesia hanya bahasanya saja yang berbeda. Meskipun Filipina memiliki bahasa yang berbeda dengan Indonesia tetapi masih ada beberapa kata-kata di negara ini yang mirip bahasa Indonesia, diantaranya :
Aku = Ako
Susu (tetek) = Suso
Anjing/Asu(jawa) = Aso
Terimakasih = Salamat
anak = anako
Hidung/Irung (jawa) = Irong
Babi =baboy
Tolong = Tulong
Tang hari = Tengah hari
Durian = Duryan
Lelaki = lalaki/lalako
kamu/engaku/kau = ikau
Hujan = Ulan
Payung = Payong
penjajahan spanyol telah membuat Filipina memiliki banyak berbedaan dengan Indonesia. Arus westernisasi sangat deras di negara tersebut.


Madagaskar
Inilah Negara Yang Sebenarnya Serumpun Dengan Indonesia
Manusia pertama yang menghuni Madagaskar berasal dari Nusantara, dan diperkirakan akibat hubungan dagang masyarakat Nusantara ke pantai timur Afrika pada awal-awal abad Masehi. Berdasarkan bukti leksikostatistika dan linguistika, bahasa Malagasi masih termasuk paling dekat dengan bahasa Maanyan, dan tergolong rumpun bahasa Austronesia. Etnis pribumi sendiri seperti Merina dan Betsileo tergolong kedalam rumpun bangsa Austronesia dengan penampilan fisik yang serupa dengan Ras Melayu. Seiring dengan peningkatan perdagangan, masyarakat dari pantai timur Afrika bermigrasi ke pulau ini. Penduduk Madagaskar sekarang adalah campuran dari kedua ras tersebut dengan berbagai derajat. Walaupun berbeda asal-usul, semua warga berbicara dengan bahasa yang sama, walaupun berbeda dialek.

Brunei Darussalam
Inilah Negara Yang Sebenarnya Serumpun Dengan Indonesia
Brunei adalah sebuah negara kecil yang terletak di Asia Tenggara. Letaknya di bagian utara Pulau Borneo/Kalimantan dan berbatasan dengan Malaysia. pada dasarnya Brunei ini tidak pernah menjadi wilayah jajahan kerajaan-kerajaan di Indonesia. Kerajaan Brunei pernah ditaklukkan Kerajaan Sriwijaya yang berpusat di Sumatera pada awal abad ke-9 Masehi dan seterusnya menguasai Borneo utara dan gugusan kepulauan Filipina. Kerajaan ini juga pernah menjadi taklukan (vazal) Kerajaan Majapahit yang berpusat di pulau Jawa. Nama Brunai tercantum dalam Negarakertagama sebagai daerah bawahan Majapahit. Kekuasaan Majapahit tidaklah lama karena setelah Hayam Wuruk wafat Brunai membebaskan diri dan kembali sebagai sebuah negeri yang merdeka dan pusat perdagangan penting.
negara yang satu ini yang bisa dikatakan paling mirip dengan Indonesia, walaupun masih ada perbedaan bahasa sedikit dengan Indonesia. Bisa dikatakan mayoritas rakyat Malaysia berasal dari kepulauan Nusantara. Selain orang2 yang berasal juga terdapat dua etnis besar Asia di negara ini yaitu etnis cina dan india. hal serupa juga ada di Indonesia.


Malaysia
Inilah Negara Yang Sebenarnya Serumpun Dengan Indonesia
Malaysia termasuk negara yang beruntung karena bernama Malaysia. Pada dasarnya Malaysia merujuk kepada seluruh rumpun melayu di asia tenggara. Jadi kata Malaysia bisa dikatakan sebagai alam Melayu. Sehingga di dalamnya juga terhadap Filipina dan Indonesia.

Sebenarnya masih ada wilayah-wilayah lain yang bisa dikatakan serumpun dengan Indonesia yaitu Taiwan, Selandia Baru, Singapura, Hawaii, hingga ke Pulau Paskah, Kepulauan Micronesia dan Kepulauan Polynesia di Samudera Pasifik.

Inilah Negara Yang Sebenarnya Serumpun Dengan Indonesia
Inilah Negara Yang Sebenarnya Serumpun Dengan Indonesia
Inilah Negara Yang Sebenarnya Serumpun Dengan Indonesia
Inilah Negara Yang Sebenarnya Serumpun Dengan Indonesia

Tetapi jejak-jejak ras Melayu boleh dikatakan telah hilang di wilayah-wilayah tersebut, tentunya oleh berbagai faktor salah satunya adalah penjajajahan. Serta faktor lainnya adalah migrasi besar2an dari penduduk daerah lain.
Diubah oleh christomathew 15-11-2017 11:37
1
18.1K
6
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan