Apakah agan pernah mengalami benjol di kulit dan gatal-gatal? Bisa jadi itu "kami tetep"
Sering denger namanya gan? Apakah udah tau bentuknya? Karena dulu ane kira binatang ini berbentuk kayak semut, ternyata... NIH GAN MAKHLUKNYA, akhirnya setelah 20tahun tau hewannya kayak gimana
Spoiler for BIKIN PINTER:
"Kami Tetep" yang nama latinnya "Phereoeca Uterella" adalah larva atau ulat yang terbungkus oleh kepompong. Jenis ulat ini memiliki dua kepala. Kepompong kamitetep menyerupai biji labu/kwaci, mirip juga dengan biji semangka dan biji timun. Pada kepompong tersebut ada dua lubang di dua ujungnya. Kamitetep dapat mengeluarkan kepala dan sebagian tubuhnya melalui lubang kepompong tersebut, jadi dia dapat sesuka hati dalam memilih/menentukkan arah jalannya dengan pilihan salah satu dari dua lubang tersebut secara bergantian.
Spoiler for pict:
Di Jawa, khususnya Jawa Tengah, nama hewan yang suka menyengat/menggigit ini disebut kamitetep, mungkin juga di daerah lain ada yang menyebutnya dengan nama yang lain. Sebenarnya mayoritas dari kita sudah lama mendengar nama hewan ini, jadi rasanya tidak asing lagi saat Anda membaca tulisan di halaman ini.
Kalau masalah namanya yakni "kamitetep" memang pada umumnya sudah tidak asing lagi karena mungkin kita, keluarga, teman, tetangga sudah ada yang pernah disengatnya. Nah bagi Anda yang belum pernah melihat seperti apa sih hewan kamitetep itu dan ciri-cirinya apa, silakan simak terus keterangan/penjelasan tentang "Phereoeca Uterella" dan amati juga bentuk atau cara berjalannya yang saya sajikan dalam bentuk foto/gambar dan video
Ciri Khusus Hewan Kamitetep/Phereoeca Uterella dan Fungsinya
1. Memiliki bisa dengan kadar racun yang tinggi
Seperti halnya jenis ulat berbulu yang lainnya, kamitetep juga memiliki bulu keras dan pendek yang bulu berfungsi juga untuk menyerang musuhnya. Siapa pun yang menyentuh dirinya, maka kamitetep kan berusaha menyerang dengan cara menggigit/menyengat dan meninggalkan bisa melalui bulunya. Kamitetep sangat lincah menggelantung,
2. Menghasilkan cairan sutra
Kamitetep mampu mengasilkan cairan sutra yang berfungsi untuk menggantungkan dirinya di dinding atau tempat menggelantungnya. Jenis kamitetep kwaci hanya dapat menghasilkan cairan sutra sekitar maksimal 3 cm, sedangkan jenis kamitetep pohon mampu menghasilkan sekitar 5 meter cairan sutra sehingga kamitep lebih mudah menggelantungkan dirinya guna mencari mangsa atau untuk berpindah dari tempat yang satu ke yang lain.
Sahabat, artikel ini saya buat berdasarkan pengalaman melihat/memegang kamitetep secara langsung dan dengan berbagai pengamatan/penelitian mandiri. Waktu pengamatan/penelitian yang saya lakukan juga relatif lama. Oleh sebab itu, jika Anda menemukan keterangan saya yang kurang tepat, mohon kesediaannya untuk mengingatkan saya lewat kolom komentar di halaman ini. Oh ya, jika Anda ingin melihat kamitetep secara langsung, silakan cari di rumah kosong, insya Allah di rumah kosong, kita dengan mudah mendapatkan/menemukan hewan kamitetep.
Spoiler for 3GP nya gan:
Spoiler for komeng:
Quote:
Original Posted By alialyazid►Wuanjir itu kami tetep lawannya tengu gan.
tengu masih mending bisa di ambil pakek getah nangka.
kalu kami tetep buju buneng kagak ilang2 sekalipun dibakar