Mari Belajar Dari Kerang dan Sebutir Mutiara Dalam Menghadapi Cobaan Hidup
TS
rhodoy
Mari Belajar Dari Kerang dan Sebutir Mutiara Dalam Menghadapi Cobaan Hidup
Terkadang hidup ini terasa begitu sulit dan menyakitkan. Tapi cobalah untuk selalu bersabar dan terus berusaha dalam menghadapi itu semua, karena sesungguhnya kesulitan itulah yang nantinya akan menjadikan kita pribadi yang luar biasa.
Tentang Kerang dan Sebutir Mutiara
Spoiler for Foto:
Spoiler for Baca:
Kawan, pernahkah kalian mendengar ataupun membaca kisah tentang seekor kerang dan sebutir mutiara? Kisah tersebut menceritakan kepada kita bagaimana seharusnya kita bersikap dalam menghadapi setiap cobaan yang kita lalui. Entah mengapa akhir-akhir ini saya jadi sering teringat akan cerita tersebut dan saya berharap bahwa teman-teman semua juga dapat mengambil hikmah dari kisah ini.
Kisah seekor kerang mutiara.
Spoiler for Foto:
Spoiler for Baca:
Di sebuah lautan yang sangat dalam, hiduplah seekor kerang bersama dengan ibunya. Pada suatu hari, kerang tersebut pergi mengadu dan mengeluh kepada Ibunya dikarenakan ada sebutir pasir tajam meamasuki tubuhnya yang merah dan lembek. sang anak kerangpun merasa sangat kesakitan akibat pasir yang masuk ke dalam tubuhnya tersebut.
Melihat anaknya mengadu dan mengeluh karena kesakitan, sang Ibu pun pada akhirnya berkata kepada sang anak sambil bercucuran air mata. “Anakku, Tuhan tidak memberikan kepada kita, bangsa kerang, sebuah tanganpun, sehingga ibu tidak bisa menolongmu.”
sang Ibu pun terdiam sejenak, “Aku tahu itu sangat menyakitkan. Tetapi terimalah itu sebagai takdir alam. Kuatkan hatimu. Jangan terlalu lincah lagi. Kerahkan semangatmu untuk melawan rasa ngilu dan nyeri yang menggigit. Balutlah pasir itu dengan getah yang ada di perutmu. Hanya itu yang bisa kau perbuat.”Kata sang Ibu dengan sendu dan lembut.
Anak kerang pun melakukan nasihat Ibundanya. Ada hasilnya, tapi ternyata rasa sakit itu bukan alang kepalang. Terkadang ditengah kesakitannya ia meragukan nasihat Ibundanya. Dengan bercucuran air mata ia bertahan, bertahun-tahun lamanya. Tetapi tanpa disadarinya sebutir mutiara telah terbentuk dalam dagingnya. Makin lama mutiara tersebut semakin halus. Rasa sakitpun pada akhirnya semakin berkurang. Dan semakin lama mutiara itu semakin besar. Rasa sakit menjadi terasa lebih wajar. Akhirnya setelah sekian tahun, sebutir mutiara yang besar, utuh mengkilap, dan berharga mahal telah terbentuk dengan sempurna.
Penderitaannya berubah menjadi mutiara; air matanya berubah menjadi sangat berharga. Dirinya kini, sebagai hasil dari derita bertahun-tahun, lebih berharga dibandingkan dengan sejuta kerang lain yang hanya disantap orang sebagai kerang rebus di pinggir jalan.
Yakinkan dirimu!
Kesimpulan dan Pesan
Spoiler for Foto:
Spoiler for Baca:
Kawan, berbagai macam ujian dan cobaan memang tak akan pernah terlepas dalam setiap rangkaian kehidupan kita. Namun yakinlah dan tanamkan dalam hatimu bahwa sesungguhnya cobaan demi cobaan yang kalian alami selama ini adalah untuk menguji keteguhan kalian dalam menjalani setiap langkah kehidupan ini. Tidak hanya itu saja, sadarkah kalian bahwa cobaan-cobaan tersebut telah membuat kalian menjadi orang-orang yang hebat seperti sekarang ini. Coba kalian bayangkan seandainya hidup yang kalian alami ini berjalan terlalu mulus dengan tanpa hambatan, maka tidak akan pernah ada sedikitpun pengalaman yang kalian dapatkan tentang dinamika dalam hidup ini. Hasilnya? Yaa.. mungkin saja kalian akan menjadi orang-orang monoton, miskin pengalaman atau bahkan bisa jadi kalian akan kehilangan gairah dalam menjalankan hidup ini. Lho koq bisa? yaa.. bisa lah.. coba aja kalian ingat-ingat bagaimana rasanya kalau seandainya kalian main sebuah game tapi ternyata game-nya itu terlalu mudah untuk dimenangkan dan diselesaikan. Bosen? pasti!
Ingatlah kawan! Walaupun sepertinya berbagai macam cobaan dan ujian selalu lekat dalam kehidupan kita, tapi yakinlah bahwa setiap diri kita pasti bisa melalui cobaan-cobaan itu melalui potensi-potensi yang kita miliki. Jadi, mulai sekarang teruslah berusaha untuk berpikir positif terhadap segala cobaan yang sedang kita hadapi. Yakinkan dirimu bahwa hal ini akan membuatmu menjadi orang-orang yang luar biasa!
Kaskuser yang baik selalu meninggalkan komeng, minimal kasih apa lagi kalo kirimya gan.Ampuuunnnn gan jangan lemparya.