kaksus10Avatar border
TS
kaksus10
Ini Dia 7 Cara Mudah OPTIMASI Akun TikTok Gan Sist!
7 Cara Mudah OPTIMASI Akun TikTok Gan Sist

Haaaii Gan Sist!!
Ngomong-ngomong, Gan Sist pada punya akun TikTok?
Tidak cuma untuk entertainment aja, loh.. ternyata TikTok punya manfaat yang banyak, terutama untuk bisnis.

Manfaat TikTok
Ternyata TikTok menjadi social media yang paling popular loh saat ini, dan menjadi aplikasi social media yang paling banyak di download pada tahun 2021. Wow!
Nah, buat Agan Sist yang punya bisnis online atau yang berkutat dalam dunia digital marketing, harus benar-benar memanfaatkan TikTok, karena TikTok telah  menjadi social media yang sangat berpotensi selain Instagram dan Facebook.

Lalu kenapa sih TikTok bisa menjadi social media yang paling potensial untuk bisnis?
1. TikTok mampu menjangkau lebih banyak audiens
Fyi nih Gan Sist, ternyata TikTok menjadi aplikasi social media yang paling banyak di download di App Store dan Google Play. Tercatat TikTok telah di download sebanyak 2 miliar  kali sejak diluncurkan, yaitu pada tahun 2016.

2. Punya engagement yang lebih besar
Berdasarkan riset dari Ignite Visibility, pengguna TikTok rata-rata menghabiskan waktu selama 52 menit per hariuntuk mengakses aplikasi ini. Tidak hanya menonton, pengguna TikTok juga terlibat aktif dalam aplikasi ini, misalnya membuat video TikTok, berkomentar bahkan melakukan live TikTok.

3. Konten menjadi lebih menarik dan kreatif
TikTok punya banyak filter, efek dan back sound yang pastinya menarik. Inilah yang membuat TikTok sangat menarik untuk audiens. Berdasarkan survey Iconosquare, ada 86% orang ingin melihat lebih banyak video dari brand di TikTok. Nah, sudah bisa kebayang kan kalau Gan Sist ikutan bikin video di TikTok pasti akan mendapat lebih banyak audiens.

4. TikTok menyediakan lebih banyak varian format iklan
Tidak seperti Facebook yang hanya menyediakan FB ads, TikTok punya lebih banyak format iklan. Misalnya saja seperti : In feed Ads, Top Views Ads, Brand Takeover Ads dan Branded Hashtag Challenge. Lebih banyak strategi marketing, artinya peluang bisnis lebih besar.

5. TikTok membuat siapa saja bisa terkenal
Algoritma TikTok membuat siapa saja bisa terkenal dalam waktu singkat, artinya siapa saja punya peluang besar untuk membuat dirinya atau bisnisnya viral. Tergantung kreatifitas creator.

6. TikTok menjadi platform social media yang memiliki biaya iklan murah
Melalui TikTok, Gan Sist bisa mempromosikan bisnis yang Gan Sist punya dengan anggaran berapapun. Dengan 5 kelebihan di atas yang telah disebutkan sebelumnya, dengan TikTok, jangakauan iklan/promosi Gan Sist lebih besar dan pastinya organik.
emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Blue Guy Cendol (L)

Cara Mudah OPTIMASI Akun TikTok
Dengan manfaat yang besar tentunya Gan Sist pengen juga dong, akun TikTok Gan Sist bekerja lebih optimal. Lalu, bagaimana caranya agar akun TikTok Gan Sist bekerja lebih optimal?

TikTok menyediakan platform untuk para penggunanya membuat dan berbagi video pendek yang menghibur. Ini membuat TikTok menjadi aplikasi sosial media yang populer di seluruh dunia.  Berikut 7 cara mudah OPTIMASI akun TikTok Gan Sist:

1. Buat profil yang menarik
Jangan lupa menambahkan foto profil yang merepresentasikan kepribadian atau bisnis Gan Sist. Tulislah deskripsi jelas, namun singkat dan menarik yang menggambarkan hal apa yang ingin Gan Sist bagikan di TikTok.

2. Gunakan hashtag popular
Riset dan cari tahu hashtag yang sedang tending alias popular. Lalu gunakan hashtag tersebut pada caption. Hal ini berguna untuk membantu video Gan Sist mendapatkan lebih banyak audiens.

3. Gunakan efek atau filter serta music yang trend
TikTok punya banyak efek, filter dan backsound alias music yang dapat membuat video Gan Sist lebih menarik dan pastinya entertaining. Coba deh eksplor lebih banyak efek, filter serta music yang lagi hype.

4. Buat konten yang unik
Carilah ide kreatif yang unik, agar konten video Gan Sist menjadi beda dan patinya menarik lebih banyak audiens.

5. Follow akun yang Gan Sist suka
Follow akun-akun TikTok yang Gan Sist sukai, dan yang pastinya akun yang membagikan konten yang menarik. Akun-akun ini tentunya akan memberikan inspirasi buat Gan Sist dalam membuat konten video.

6. Interaksi!
Jangan ragu untuk memberikan like dan komentar di video yang Gan Sist sukai. Audiens TikTok itu sangat luas dan interaktif, ini membuat Gan Sist dapat terhubung dengan komunitas TikTok yang relevan, atau apabila beruntung, komentar Gan Sist bisa menarik perhatian orang lain sehingga memancing pengunjung ke akun Gan Sist.

7. Jaga privasi
Cek pengaturan privasi akun Gan SIst, dan pastikan konten video Gan Sist hanya bisa dilihat oleh orang-orang yang Gan Sist inginkan.

Nah, mudah banget kan Gan Sist optimasi akun TikTok?
Semoga dengan cara-cara di atas, akun TikTok Gan Sist bisa menjangkau lebih banyak audiens, jadi cuan bisa datang lebih banyak!!



reference:
https://www.iconosquare.com/blog/what-are-the-benefits-of-tiktok-for-business
unsplash. com
emineminna
emineminna memberi reputasi
1
1.1K
7
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
nasgorbasiAvatar border
nasgorbasi
#2
Jaga privasi Anda dengan cara joget pake hotpants.
0
Tutup