airell.718Avatar border
TS
airell.718
Viral di Twitter, Pelanggan Ini Marah-Marah Perkara Tanpa Sendok Plastik
Source: Kulina.id

Twitter merupakan salah satu sosial media yang banyak digunakan. Alasannya, karena terjangkau luas serta sumber informasi yang cepat dibandingkan sosial media lain. [/color]
[/font] 
Baru-baru ini, cuitan dari salah satu pelanggan aplikasi online mendadak viral lantaran sendok plastik yang selalu didapatkan dari salah satu restoran. Tidak sedikit warganet yang memberi komentar baik pro maupun kontra.
 
Source: twitter

Berdasarkan cuitan akun tersebut menyatakan bahwa telah memberikan catatan/note saat memesan makanan melalui aplikasi online. Namun, nyatanya pihak resto tetap mengiraukan dan tetap memberinya sendok plastik.
 
“Udah nggak ngerti lagi sama resto2 yang udah dikasih notes “TANPA SENDOK”, udah di-DM bahkan ditelponn, tapi tetep ngaish sendok plastik!!! Kok ignorant bgt sih?! Kurang apa berita tentang sampah plastik merusak alam?? Kok bisa ga peduli?? Plis, bantu saya, saya harus gimana lagi?
 
Tujuan dari “tanpa sendok” dari akun @dianparamita adalah untuk menjaga lingkungan agar mengurangi penggunaan plastik. Kita tahu sendiri bahwa plastik merupakan sampah yang susah untuk didaur ulang. Selain itu, Indonesia menduduki peringkat kedua penghasil sampah plastik per tahun.
 
Dilihat dari akun pribadinya @dianparamita, dia sangat peduli terhadap masalah yang terjadi. Contoh nya yaitu sampah plastik. Dengan jumlah retweet 21.000 dan hampir 6.000 beragam balasan menyerbu akun tersebut dan tidak sedikit yang mengatakan bahwa yang dilakukannya yaitu berlebihan.
 
“U punya opsi buat selow kemudian nyimpen sendok plastik di kresek, just in case diperlukan di suatu waktu kelak (misal road trip) padahal” cuitan dari akun @ObiWan_Catnobi
 
Berdasarkan cuitan lainnya, dia menginginkan sesuatu yang tidak dibutuhkan karena ingin menjaga lingkungan. Alasan lain wanita tersebut pesan makan online yaitu sedang covid-19. Namun, nampaknya sudah seminggu pesan di merchant tersebut dan pelayan masih ignore permintaanya.
 
“Padahal sendok ga lebih parah dampaknya dari pesen makan via gojek. Ada polusi udara, bbm, listrik batubara, deforestasi, dll. Mau jadi environmentalist ya buang HPnya, beli makan jalan kaki bawa daun pisang. Masa cuma level perkarain sendok wkwk.” Cuitan dari akun @adekrsnnd
 
Beberapa akun lain memberikan opsi agar pengguna twitter @dianparamita untuk memasak. Karena, dilain sisi juga dapat mengurangi emisi karbon.
 
Selain itu, pengguna twitter @dianparamita juga sudah meminta bahkan menelpon owner agar tidak memberi sendok plastik. Karena jengkel, akhirnya ia pun menulis cuitan di akun pribadinya. Dengan tujuan yang sangat baik, ane rasa niat dari wanita tersebut patut diapresiasi. Namun, penyampaian pendapat juga tidak kalah penting.
  
Tapi, kembali lagi sih ya gansis. Tiap individu bebas berpendapat dan sudah jelas dia menulis cuitan di akun pribadinya. Yang lebih parah dan mindblowing adalah wanita ini sampai mendapat email ancaman gansis. Menurut ane, ini udah berlebihan banget sih

Source: Twitter
 
Namun, akibat dari cuitan ini bermunculan tweet sindiran tapi lelucon menurut ane. Dan, tidak sedikit juga akun lain yang merasa iba kepada wanita tersebut.

 
Source: Twitter

So, gimana nih pendapat kalian Gan Sis?
 

0
895
10
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
alketamAvatar border
alketam
#3
Kalo buat minimalisir penggunaan plastik, sekalian minta tanpa kantong kresek & wadah berbahan plastik juga harusnyaemoticon-Leh Uga
0
Tutup