rizamuharramAvatar border
TS
rizamuharram
5 Fenomena Langit Menarik Sepanjang Februari 2022


Melihat langit malam, apa lagi kalau cerah, adalah hal yang paling seru dilakukan oleh para pencinta langit. Ada banyak banget objek-objek yang bisa diamati, mulai dari bintang, Bulan, planet-planet, bahkan nebula.

Nah, tahu nggak sih kalau fenomena-fenomena langit itu ada jadwalnya? Eits, ini bukan ramalan ya, melainkan dibuat berdasarkan perhitungan astronomis dari pergerakan objek-objek langitnya.

Pada Februari 2022 ini, setidaknya ada 5 fenomena langit menarik yang bisa kita amati nih. Penasaran ada fenomena apa aja?

Quote:


Konjungsi itu bahasa awamnya adalah "searah". Artinya, kalau ada dua atau lebih objek langit yang dikatakan sedang "konjungsi", mereka sedang tampak di arah yang sama.

Nah, Bulan sabit akan berkonjungsi nih dengan Jupiter pada 3 Februari 2022. Kamu bisa melihat keduanya bersebelahan di langit barat saat senja, kurang lebih seperti pada gambar ini:

Spoiler for Konjungsi BUlan dan Jupiter:


Quote:


Kalau barusan dibahas konjungsi Bulan dengan Jupiter, pada 5 Februari 2022 akan terjadi fenomena yang nggak kalah menarik nih: Konjungsi Mars dengan gugus bintang M22.

Gugus bintang adalah objek langit yang unik nih. Doi adalah sekumpulan ribuan hingga ratusan ribu bintang yang terbentuk dalam satu awan gas dan debu yang sama. Sayangnya, kalau dilihat dengan mata telanjang, cuma kayak bintik redup aja nih. Butuh teleskop biar bisa lihat lebih jelas.

Konjungsi Mars dengan M22 bisa dilihat di langit barat mulai jam 04.00 dini hari, kira-kira kayak gini kenampakannya:

Spoiler for Mars dan M22:



Quote:


Pernah melihat hujan meteor? Sebutan buat fenomena ini emang rada ngeri ya, tapi sebenarnya cuma istilah aja kok.

Jadi, hujan meteor itu adalah fenomena masuknya banyak meteor ke atmosfer Bumi. Ini terjadi karena Bumi sedang melewati bekas jalur sebuah komet, di mana di dalamnya ada banyak banget debris atau puing-puing dari si komet.

Nah, karena jumlah meteornya banyak, maka disebutlah sebagai "hujan meteor", atau "meteor shower" dalam bahasa Inggris.

Untuk Februari 2022 ini, ada hujan meteor Alpa Centaurid yang mencapai puncaknya pada 8 Februari 2022. Sesuai namanya, titik radian atau titik kemunculan hujan meteor ini adalah di arah rasi bintang Centaurus, atau cukup ngamat ke arah selatan aja mulai tengah malam sampai Matahari terbit.

Diperkirakan akan ada 6 sampai 10 meteor per jam. Bisa dilihat di lokasi yang minim polusi cahaya tanpa teleskop!

Spoiler for Hujan meteor Alpa Centaurid:


Quote:


Buat yang rajin bangun pagi belakangan ini terus nemu ada satu bintang yang teraaaang banget di langit timur, itu bukan bintang, melainkan planet Venus!

Doi akan mencapai puncak kecerahannya nih pada 9 Februari 2022 mendatang. Kalau dalam istilah astronomis, ini adalah momen saat magnitudo visual Venus lagi cerah-cerahnya, yaitu sekitar -4,8.

Fenomena ini terjadi ketika Venus masih berada pada jarak yang dekat dengan Bumi, dengan fasenya yang sudah mulai membesar setelah konjungsi inferior (berada di antara Bumi dan Matahari).

Cukup amati langit timur mulai jam 04.00 dini hari, nanti Venus akan muncul di sana seperti ini:

Spoiler for Venus:


Quote:


Kojungsi nggak cuma bisa terjadi pada dua objek langit, tapi juga bisa tiga sekaligus, dan kadang malah bikin formasi yang unik di langit Bumi.

Contohnya yang akan terjadi pada 27 Februari 2022 ini nih. Bulan, planet Venus, dan planet Mars akan berkonjungsi, mereka akan membentuk formasi segitiga yang unik banget kayak gini:

Spoiler for Segitiga:


Cara ngamatnya juga gampang banget. Cukup bangun jam 04.00 dini hari, tengok langit arah timur, nanti kamu bisa melihat adanya Bulan sabit bersama dua objek seperti bintang terang yang masing-masing adalah planet Venus dan Mars.

Nah, itu dia 5 fenomena langit menarik untuk Februari 2022 ini.

Nungguin yang mana nih?

emoticon-Toastemoticon-Toastemoticon-Toast

Spoiler for Sumber::


NecroTorture
dcmatrix21
RianJanuar
RianJanuar dan 15 lainnya memberi reputasi
16
3.9K
45
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
kakekane.cellAvatar border
kakekane.cell
#10
Quote:


Trid yg bagus memang layak HT.. emoticon-pencet


Tapi.. ini dimana yg akan trjadi fenomena tsb?? emoticon-Bingung
labaolaba
labaolaba memberi reputasi
1
Tutup