AboeyyAvatar border
TS
Aboeyy
Pendaftaran Kartu Pra Kerja Telah Dibuka, Ini Prosedur dan Kisi-kisi Soalnya



Pendaftaran Kartu Pra Kerja telah resmi dibuka, dan Ane sudah berhasil bikin Akun, Mendaftar serta mengikuti tes pada tanggal 13 April 2020 sekitar pukul 01.00 dini hari. Namun kini masih menunggu hasil seleksi lolos tidaknya sebagai peserta penerima Kartu Pra Kerja.

Nah berdasarkan pengalaman Ane tersebut, maka di sini Ane ingin berbagi tentang prosedur pendaftaran, hingga kisi-kisi soal yang harus dijawab oleh pendaftar.


1. Prosedur Pendaftaran

a. Masuk ke website www.prakerja.go.id

b. Klik Daftar.

c. Masukkan email aktif.

d. Masukkan password, lalu masukkan sekali lagi, minimal 8 digit.

e. Centang kotak term and condition sebagai tanda setuju dengan semua ketentuan yang berlaku. Selesai/OK.

f. Buka email verifikasi yang dikirim oleh Kartu Prakerja.

g. Klik Verifikasi Email Sekarang.



Jika sukses, maka GanSis bisa langsung Login lagi ke www.prakerja.go.iduntuk lanjut ke tahap berikutnya.


2. Pengisian Data

Setelah sukses bikin akun prakerja, siapkan dulu foto KTP dan foto selfie dengan memegang KTP. Pastikan tulisan pada KTP terlihat jelas. Ukuran filenya maksimal 2 MB, dengan format jpeg atau PNG.

a. Jika sudah siap, silakan login dengan memasukkan alamat email dan password yang sudah dibuat.

b. Masukkan nomor HP aktif untuk menerima kode OTP.

c. Masukkan kode OTP yang dikirimkan melalui SMS.

d. Isikan formulir identitas diri sesuai yang tertera di KTP, seperti NIK, nama, tanggal lahir, alamat lengkap, jenis kelamin, dan pendidikan terakhir.

e. Masukkan foto KTP dan selfie dengan KTP yang sudah disiapkan tadi.

f. Centang pernyataan semua data adalah benar.

g. Klik OK/selesai, lalu masuk ke tahap yang ketiga yaitu mengikuti tes dengan menjawab soal-soal.


3. Menjawab Soal-Soal

Ada 19 soal dengan jawaban pilihan ganda, yang harus diselesaikan dalam waktu maksimal 25 menit. Tinggal klik pada salah satu alternatif jawaban yang dianggap benar, maka akan muncul lagi soal berikutnya.

Di sini Ane tidak akan membocorkan isi soalnya dan jawabannya. Hanya memberikan gambaran kisi-kisi pertanyaannya saja.

Pertama tentang motivasi mendaftar kartu pra kerja. Kedua berisi pernyataan sikap terhadap sesuatu dengan pilihan setuju, tidak setuju atau netral. Ketiga kemampuan Matematika dasar, yaitu perkalian, pembagian, penambahan dan pengurangan berupa bilangan desimal dan pecahan.



Jika sudah selesai menjawab semua pertanyaan sebelum waktu habis, maka bisa mengklik tombol SELESAI kalau sudah yakin semua jawaban benar. Jika tidak, maka bisa klik Back untuk mengoreksi jawaban soal sebelumnya. Perhatikan 'penghitung waktu mundur' di atas soal, agar tidak kehabisan waktu.

Kemudian tekan tombol GABUNG, dan tunggu hasil seleksi lolos tidaknya yang akan disampaikan melalui email/akun.



N/b: Yang Ane jelaskan di atas adalah garis besarnya saja, mungkin ada detil yg tidak Ane sebutkan, yang bisa dilihat atau diikuti sesuai yang tampil di layar.

Selamat mencoba, Good Luck!(*)
****
Pengalaman pribadi, dan Prakerja.
Diubah oleh Aboeyy 17-04-2020 12:55
4iinch
sebelahblog
infinitesoul
infinitesoul dan 9 lainnya memberi reputasi
10
3.3K
16
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
yuswijayaAvatar border
yuswijaya
#6
yang sudah kerja jangan nyari kerjaan lagi
0
Tutup