Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

toarzanAvatar border
TS
toarzan
Agen Penyelundup Rombongan Pengungsi Rohingya ke Aceh Dibayar Rp 3,3 M


Pidie -

Seorang pria asal Bangladesh HM (70) yang diduga penyelundup pengungsi Rohingya ke Aceh ditangkap polisi. Dalam pemeriksaan terungkap, biaya yang dibayarkan dua rombongan pengungsi Rohingya ke agen mencapai Rp 3,3 miliar.

"Setiap penumpang kapal yang anak dibebankan membayar sebesar 50 ribu taka atau kalau dirupiahkan Rp 7 juta sedangkan dewasa sebesar 100 ribu taka atau sekitar Rp 14 juta. Apabila ditotalkan agen mendapatkan hasil kejahatan tersebut bila dihitung kurs Indonesia sebesar Rp 3,3 miliar," kata Kapolres Pidie AKBP Imam Asfali kepada wartawan, Rabu (6/12/2023).

Menurut Imam, pelaku HM diduga memfasilitasi kapal kayu untuk membawa imigran Rohingya dari Perairan Bangladesh menuju Perairan Aceh. Pria yang bekerja sebagai petani garam itu ikut dalam salah satu kapal hingga mendarat di Pidie pada Selasa (14/11) lalu.

Polisi masih mendalami kasus itu termasuk menyelidiki pihak lain yang terlibat. Polisi juga masih memburu lima orang lain yang diduga nakhoda serta agen.

"Kita juga akan mendatakan jaringan internasional dalam penyelundupan manusia etnis Rohingya yang dibawa keluar dari negara Indonesia," jelasnya.

Diketahui, HM memfasilitasi keberangkatan dua kapal berpenumpang 194 orang dan 147 orang yang terdampar pada 14-15 November. Para pengungsi Rohingya itu berangkat dari Bangladesh pada Rabu 8 November pukul 04.00 WIB dengan kapal kayu FB SEFA dengan kapten Z dan HM serta kapal FB. Hajiaiyob Moorf yang dinakhodai S.

Kedua kapal disebut berangkat bersama dari lokasi tidak jauh dari kamp pengungsian di Cox's Bazar dengan bergandengan. Mereka disebut menargetkan tiba di Aceh setelah tujuh hari berlayar.

Selama mengarungi lautan, kapal itu berlayar dalam jarak berdekatan. Sesekali kedua kapal disebut digandeng dan Z serta HM masuk ke kapal satu lagi untuk melihat kondisi pengungsi Rohingya. Mereka kemudian terus berlayar sesuai titik koordinat.

"Kapten kapal Z dan HM pada tengah malam pada hari Selasa tanggal 14 November sebelum terdampar di pesisir pantai Desa Blang Raya Kecamatan Muara Tiga berpindah ke kapal yang dinahkodai S. Setelah kapal terdampar di tepi pantai maka ketiganya termasuk tiga agen lainnya yang belum diketahui ikut turun dari kapal dan melarikan diri ke arah hutan," jelas Imam.

Menurutnya, lima orang berhasil kabur namun HM ditangkap warga karena tidak sanggup berlari. Dia akhirnya ditangkap pemuda setempat.

"Dia karena sudah tua tidak sanggup berlari sehingga ditangkap pemuda dan dibawa kembali bersama rombongan imigran Rohingya yang dikumpulkan di pinggir pantai," jelasnya.

"HM berkamuflase sebagai rombongan imigran Rohingya yang terdampar, tetapi yang bersangkutan merupakan jaringan penyeludupan imigran ke Indonesia," sambung Imam.

https://www.detik.com/sumut/hukum-da...ayar-rp-3-3-m.

Diubah oleh toarzan 07-12-2023 04:59
xneakerz
Black Angel
knoopy
knoopy dan 6 lainnya memberi reputasi
7
786
36
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan