si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Untuk Pertama Kali, Ada Negara Asing Ingin Membeli Tank Merkava Bekas dari Israel
Quote:


Pasar alutsista bekas semakin ramai nih Gan, setelah Qatar menjual pesawat Mirage 2000 ke Indonesia, kini giliran Israel yang bersiap menjual Main Battle Tank (MBT) Merkava ke dua negara asing untuk pertama kalinya. Kabar dijualnya Merkava disampaikan oleh Yair Kulas, kepala Direktorat Kerjasama Pertahanan Internasional Kementerian Pertahanan Israel, juga dikenal dengan akronim bahasa Ibrani SIBAT. Pekerjaan SIBAT termasuk menegosiasikan penjualan sistem senjata dan material lainnya dari persediaan Pasukan Pertahanan Israel (IDF) ke negara lain.

Dalam wawancara dengan Times of Israel, Yair Kulas menyebut ada dua negara asing yang ingin membeli Merkava. Namun, dia dilarang menyebutkan identitas negara tersebut. Yair Kulas menambahkan, salah satu negara berasal dari benua Eropa, sementara satu negara lainnya tidak disebutkan dari mana asal benuanya.

Kulas juga tidak menyebur varian Merkava mana yang akan dijual kepada negara tersebut. Sebagai pengingat Agan, saat ini Pasukan Pertahanan Israel (IDF) mulai memakai versi tank terbaru, yakni Merkava Mk 4. Kuat dugaan Merkava Mk 3 yang akan dijual. Times of Israelmenyebut ada juga kemungkinan menjual Merkava Mk 2, yang sudah pensiun seluruhnya sejak tahun 2010.

Quote:


Merkava yang berarti kereta dalam bahasa Ibrani dibuat Israel berdasarkan pengalaman dari Perang Enam Hari pada tahun 1967 dan keinginan untuk memiliki tank tempur utama yang lebih maju dan lebih terlindungi daripada desain Barat yang lebih tua, dan saat itu digunakan Israel. Pengembangan tank Israel baru dimulai pada awal 1970-an dengan tambahan pengalaman lebih lanjut dari Perang Yom Kippur pada tahun 1973.

Tank Merkava pertama (Mk 1) kali berdinas bersama IDF pada 1979, desain inti yang dihasilkan Israel untuk tanknya terlihat unik di antara tank tempur utama yang beroperasi di dunia. Tidak seperti kebanyakan tank modern, mesin Merkava terletak di bagian depan, ini dimaksudkan untuk melindungi awak tank dengan lebih baik dari tembakan musuh.

Merkava juga memiliki kompartemen belakang seperti desain kendaraan tempur infantri. Hal ini memungkinkannya untuk membawa hingga 10 pasukan bersenjata lengkap selain empat awaknya, dan bahkan Merkava bisa dipakai sebagai ambulans lapis baja jika diperlukan.

Quote:


Meski negara yang tertarik untuk meminang Merkava masih belum diketahui, tetapi ketertarikan mereka tentu akan semakin memperluas jangkauan pasar alutsista Israel. Khususnya di segmen main battle tank. Di sisi lain, perang yang melibatkan Rusia dan Ukraina juga telah meningkatkan keinginan beberapa negara untuk memperkuat armada tank mereka. Contohnya Polandia yang membeli tank K2 buatan Korea Selatan dan tank Abrams buatan Amerika.

Sebagai tambahan, Israel menyebut sekitar 200 unit Merkava ditargetkan dijual ke kedua negara itu, dan untuk pengirimannya dibutuhkan waktu 3 bulan. Tetapi, Israel perlu mendapat persetujuan Kementerian Pertahanan Amerika untuk menjual Merkava ke kedua negara tersebut, pasalnya beberapa komponen yang digunakan adalah buatan Amerika. Salah satunya adalah mesin. Dan untuk menambah wawasan Agan tentang varian tank Merkava, penulis sudah merangkumnya secara singkat, kita mulai dari varian pertama emoticon-Cendol (S)

1. Merkava Mk 1



Foto: Military-Today.com

Varian Mk 1 aslimulai beroperasi pada tahun 1979, berbobot sekitar 60 ton dan memiliki kecepatan tertinggi 46 kilometer per jam. Tank dipersenjatai dengan senjata utama berupa meriam 105 mm dan dilengkapi senjata sekunder berupa tiga senapan mesin kaliber 7.62x51 mm. Meriam 105mm juga dapat digunakan untuk menembakkan rudal anti-tank berpemandu laser LAHAT.

Sebuah mortir 60 mm juga sering dibawa di kompartemen belakang. Mortir dapat digunakan untuk menembakkan peluru dengan daya ledak tinggi, memberi kru kemampuan menembak tidak langsung, mortir juga dilengkapi peluru asap untuk membantu menyembunyikan tank dari tembakan musuh.

Ditambahkannya mortir berasal dari pengalaman yang dimiliki pasukan Israel dengan tank Centurion buatan Inggris yang pernah mereka gunakan, tank ini dilengkapi dengan mortir yang dapat ditembakkan dari dalam turret, terutama untuk meluncurkan peluru asap.


2. Merkava Mk 2



Foto: Military-Today.com

Pada tahun 1983, IDF mulai menerima varian Mk 2 yang ditingkatkan, yang memasukkan sejumlah perbaikan, termasuk peningkatan komponen lapis baja dan mesin. Versi baru juga memindahkan mortir 60 mm ke dalam turret, memungkinkan kru untuk menembakkannya dari dalam lambung tank.

Mk 2 diberi tambahan optik tehrmal baru untuk meningkatkan kemampuan pertempuran malam tank, juga ada paket lapis baja tambahan. Pada versi Mk 2D ditambahkan upgrade lapis baja satu langkah lebih jauh dengan pengenalan paket lapis baja komposit dengan bagian modular yang lebih mudah diganti setelah rusak.


3. Merkava Mk 3



Foto: IDF

Varian Mk 3 diperkenalkan pada tahun 1989, mewakili peningkatan yang lebih signifikan dalam kemampuan menyeluruh Merkava. Versi ini adalah yang pertama dipersenjatai dengan meriam utama 120 mm yang lebih besar. Tank juga menerima mesin yang lebih bertenaga dan kontrol tembakan serta peningkatan optik yang signifikan. Hasilnya, Mk 3 lebih berat sekitar lima ton dari versi aslinya, tetapi juga lebih cepat, dengan kecepatan jalan tertinggi 60 kilometer per jam. Sejumlah subvarian dari Mk 3 juga dikembangkan dengan peningkatan sensor lebih lanjut dan perbaikan lainnya.


4. Merkava Mk 4



Foto: IDF

Mk 4 terbaru adalah versi peningkatan Mk 3. Tank dilengkapi dengan meriam 120 mm yang ditingkatkan dan lambung yang didesain ulang untuk membantu mengakomodasi mesin yang lebih bertenaga. Mk 4 juga memiliki sensor yang ditingkatkan, manajemen pertempuran, dan kemampuan berbagi data.

Mulai tahun 2009, IDF mulai melengkapi varian Mk 4 dengan Trophy Active Protection System (APS), memberi tank lapisan perlindungan lain terhadap peluru kendali anti-tank dan senjata anti-lapis baja infantri lainnya. Trophy sendiri juga sudah mulai digunakan pada MBT Leopard milik Jerman, bahkan pada varian terbaru Leopard 2A7, Trophy jadi salah satu sistem utama yang wajib dipasang.



Spekulasi Tentang Merkava


Banyak yang menyebut jika Merkava bekas akan dibeli Ukraina, merujuk salah satu negara yang tertarik membelinya berasal dari Eropa. Kemungkinan tersebut tentu bisa terjadi, pasalnya Ukraina juga terus mencari tambahan tank baru guna merebut kembali sebagian wilayahnya yang diduduki Rusia. Tetapi, bicara soal negara Eropa, bukan hanya Ukraina saja.

Polandia yang terus menambah armada tanknya bisa jadi adalah negara Eropa yang dimaksud Israel. Tetapi, ada berbagai negara Eropa yang sekarang berada di pasar tank baru, termasuk negara-negara kecil yang masih mengoperasikan varian dan turunan dari desain tank Soviet. Kroasia dengan tank M-84A4 berbasis T-72 adalah salah satu contohnya. Negara ini memiliki sejarah terlibat dengan Israel atas potensi penjualan perangkat keras militer bekas. Pada akhir 2010-an, Angkatan Udara Kroasia mengantre untuk mendapatkan jet tempur F-16A/B Netz bekas Israel sebelum pemerintah AS memblokir kesepakatan itu.

Pada akhirnya, hanya waktu yang akan menjawab apakah Merkava akan pergi ke Ukraina atau negara Eropa lainnya. Meski belum resmi dijual, tetapi kabar negara asing yang tertarik dengan Merkava setidaknya telah mengangkat kembali nama tank buatan Israel. Bisa jadi kelak akan banyak negara lain yang tertarik meminang Merkava sebagai solusi yang lebih murah untuk memperkuat unit pasukan lapis baja.



-----------------------





Referensi Tulisan: Times of Israel& TheDrive.com
Sumber Foto: sudah tertera
geopoliticsgeek
nowbitool
sukakuda
sukakuda dan 12 lainnya memberi reputasi
13
3K
41
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan