yippiyoAvatar border
TS
yippiyo
Asupan Sederhana Ini Bisa Tingkatkan Sistem Imun Kamu, Loh!
Halo gan sist, siapa nih yang masih work from home? Atau masih ada yang harus ke kantor?

Etssss buat yang masih work from home, jangan bosen yah, banyakin cari kegiatan positif dan untuk yang masih harus ke kantor, tetep semangat!
emoticon-Toastemoticon-Toastemoticon-Toast


Akibat dari adanya pandemi virus corona atau covid-19 ini, banyak sebagian orang yang mulai memperhatikan kesehatan mereka mulai dari memperhatikan pola makan sampai dengan vitamin untuk meningkatkan sistem imun.

Sebagian orang berpikir kalau hidup sehat identik dengan usaha yang keras dan tidak murah. Faktanya, banyak asupan sederhana yang bisa menjaga kesehatanmu sampai dengan meningkatkan sistem imun kamu loh!

Apa saja, yuk simakemoticon-Cendol (S)

Sayuran hijau


Beberapa orang mungkin tidak menyukai sayuran hijau, tapi manfaat yang terkandung seperti brokoli contohnya, mempunyai kandungan vitamin A, C dan E, gak hanya vitamin, brokoli juga pastinya kaya  akan serat dan antioksidan. Contoh lainnya dari sayurah hijau yang kaya manfaat adalah bayam, sama seperti brokoli yang kaya vitamin A dan C, bayam juga memiliki kandungan beta karoten yang baik untuk sistem kekebalan tubuhemoticon-Malu (S)

Buah-buahan


Tentu saja disamping sayuran sudah pasti buahan yang jadi daftar selanjutnya! Tinggi akan serat, antioksidan dan pastinya kaya akan vitamin akan membuat daya tahan tubuhmu meningkat, gak hanya itu pastinya pencernaan kamu akan bertambah baik. Beberapa jenis buahan yang baik untuk tubuh antara lain lemon, pepaya, jambu, mangga, kiwi, stroberi dan masih banyak lagiemoticon-Kiss (S)

Makanan laut


Makanan laut tidak terkenal hanya karena rasanya yang lezat, tapi juga mengandung nutrisi penting seperti omega 3, protein, asam lemak, vitamin dan mineral! Wahhh sudah enak, tapi kaya nutrisi pula.Makanan laut yang baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh antara lain ikan, tiram dan kerang. Siap berburu makanan laut, gan!emoticon-I Love Indonesia (S)

Yogurt


Kalau yang satu ini kaya akan prebiotik! Prebiotik merupakan bakteri baik yang dapat memperkuat sistem imun dan mencegah infeksi bakteri seperti penyakit tertentu seperti ISPA, infeksi saluran kemih dan infeksi. Karena 70-80% imunitas berasal dari pencernaan jadi, kamu jangan anggap remeh kesehatan pencernaan. Perbanyak minum yogurt yang banyak mengandung bakteri baik dan juga protein, karena dengan adanya prebiotik, penyerapan protein akan lebih cepat salah satunya ada di produk ini bisa kamu beli secara online loh, gampang kan!emoticon-Malu (S)

Nah selain makanan diatas, kamu juga bisa melakukan aktivitas fisik seperti olahraga untuk membantu meningkatkan daya tahan tubuh!

emoticon-Shakehand2emoticon-Shakehand2emoticon-Shakehand2


Diubah oleh yippiyo 16-05-2020 05:55
BumiTimur
NadarNadz
nona212
nona212 dan 39 lainnya memberi reputasi
40
1.4K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan