Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

iskrimAvatar border
TS
iskrim
Setelah Coblos Berasa Keren? Wait, Tunggu Dulu!


[ HT# 473 ]

Negeri kita, Indonesia sebentar lagi akan membuat acara akbar terbesar dan terkompleks se Indonesia pada April 2019 nanti. Ya, pemilihan presiden melalui proses demokrasi yang jujur dan adil melalui voting pencoblosan nanti akan dilakukan serempak oleh rakyat Indonesia yang telah memenuhi syarat dan berhak untuk memilih siapa calon presidennya ini menjadi begitu penting karena menentukan nasib kita dan nasib bangsa ke depannya.

Tanpa terasa waktu sudah semakin dekat, bagi mereka yang sudah melek politik dan peduli dengan nasib bangsa Indonesia agar lebih baik mungkin sudah bisa menentukan siapa 'jagoannya'. Berbeda dengan mereka yang masih bimbang, pemilih pemula, atau ragu-ragu, bahkan tidak peduli? Apapun sikap dan keputusan jagoannya yang akan di pilih memang ada di tangan pribadi masing-masing, tapi setidaknya jangan sampai absen saat pencoblosan nanti.


img.istockphoto

Ritual coblos mencoblos ini menurut saya memang memiliki nilai seni tersendiri, kok bisa dikaitkan dengan seni apa hubungannya? Ya, ritual coblos mencoblos ini bukan saja urusan siapa menang siapa kalah tapi seni bagaimana menyampaikan aspirasi personal dengan seni berkomunikasi lewat cara mencoblos. Sebuah seni yang hening, penuh kerahasiaan tingkat 'tinggi', hening dalam bilik suara berukuran kecil namun berdampak dahsyat akan nasib bangsa ini kedepannya.

Satu hal yang patut dipersiapkan dan diingat secara sadar dan bertanggung jawab adalah setelah mencoblos ini adalah apakah kita sudah benar-benar yakin akan pilihan kita? Ingat politik itu penuh tipu muslihat dan kejam, jangan sampai impian dan nasib bangsa ini menjadi permainan belaka, tidak sesuai dengan janji-janji kampanye mereka.


img.freepick

Politik itu sendiri dampaknya akan sangat luas, bukan hanya untuk urusan pribadi, keluarga ataupun golongan tertentu, tapi juga berdampak ke seluruh lapisan masyarakat, kehidupan sosial, lingkungan. Nah, untuk itulah dalam menentukan pilihan kita harus benar-benar memahami visi misi 'jagoan' kita secara utuh dalam satu 'produk' mereka yang nantinya bisa saja putar balik atau dipelintir sana sini janji-janjinya.

Jadi setelah kita sudah yakin seribu persen dengan pilihan kita terutama para pemilih 'nubie' jangan berbangga dulu setelah mencoblos nanti, berasa paling keren karena telah ikut serta, menitipkan cita dan harapan terhadap jagoannya, tapi yang terpenting setelah ritual coblosan ini kita juga harus terus mengawal hasil kerjanya, mengamati dan menegur apabila sang jagoan kita telah keluar dari jalur yang sudah mereka janji-janjikan. Nah, sekarang sudah semakin yakin dengan pilihanmu berada di nomor berapa? Aspirasikan pendapatmu disini, yuk?!




Copyright © 2016 - 2019 iskrim
All Rights Reserved | Member of Thread Creator Gen. 1 - KASKUS
Sumur: opini | Sotoshop : iskrim


Diubah oleh iskrim 30-03-2019 00:03
9
4.7K
71
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan