Kaskus

Entertainment

ngemisilmuAvatar border
TS
ngemisilmu
Salah Tempat.sayuran Ini Tumbuh Di Paru-paru Kakek Ron
Tanaman sejatinya tumbuh di media tanah atau lainnya, asalkan ada sinar matahari dan air yang cukup.

Percobaan menumbuhkan kecambah melalui bijih kacang hijau di kapas, adalah percobaan sederhana yang dilakukan di bangku sekolah. Dan ajaibnya tumbuh, meskipun air dan sinar matahari kurang.

Salah Tempat.sayuran Ini Tumbuh Di Paru-paru Kakek Ron
interactive-biology.com
Namun, jika seseorang tak sengaja tersedak biji, dan tak tahu caranya biji itu masuk ke saluran nafas lalu terjebak di paru-paru, apakah benar dia bisa tumbuh disana?

Salah Tempat.sayuran Ini Tumbuh Di Paru-paru Kakek Ron
dailymail.co.uk
Adalah Kakek Ron Sveden, pensiunan guru dari Massachussets, US, mengalami sesak dan batuk berbulan-bulan, serta badannya terasa lemas berhari-hari. Dia juga harus berjuang menghadapi emfisema, penyakit paru menahun karena riwayat rokok.

Dokter yang merawatnya, terkejut dan memberi tahu kakek 75 tahun ini, bahwa telah ditemukan tanaman 'tumbuh' di paru-paru nya.

Salah Tempat.sayuran Ini Tumbuh Di Paru-paru Kakek Ron
steemit.com
Awalnya istrinya Nenek Nancy Sveden, khawatir melihat kondisi kakek yang makin sesak dan menurun. Dia memutuskan memanggil ambuloance pada 31 Mei 2010, dan membawa suaminya ke RS.

Paru-paru Kakek Ron, ternyata kolaps (kempes) selain itu dokter juga menemukan gambaran yang aneh di Xray dada nya, awalnya mereka menganggap sebagai tumor. Tapi setelah diperiksa lebih lanjut, itu bukan tumor.

Mereka terkesima dan memberi tahu Kakek Ron, bahwa ada tanaman kacang polong yang tumbuh di dalam paru-parunya sebagai tunas sekitar 1/2 inchi.
Dokter beranggapan bahwa, Ron telah makan kacang, namun karena kacang salah jalan tidak masuk ke kerongkongan dan lambungnya, akhirnya masuk di saluran nafas, dan tumbuh sebagai tunas di paru-parunya.

Salah Tempat.sayuran Ini Tumbuh Di Paru-paru Kakek Ron
fabartdiy.com


Salah Tempat.sayuran Ini Tumbuh Di Paru-paru Kakek Ron
ufseeds.com
Dr. Jeff Spillane berpendapat bahwa kacang itu cukup kecil untuk masuk, namun sangat besar untuk dikeluarkan. Dokter berusaha melakukan tindakan untuk mengeluarkan tanaman hidup itu.

Namun Kakek Ron bersyukur, bahwa setidak nya itu bukan kanker. Dia tidak kehilangan selera humor nya, saat ditanya apa makanan pertama yang di dapat di RS? Kakek Ron secara spontan menjawab, kacang polong di dalam paru-paru nya adalah menu pertama dia.

Salah Tempat.sayuran Ini Tumbuh Di Paru-paru Kakek Ron
youtube.com
Tuhan memiliki selera humor juga, menurut Nancy, istrinya. Harusnya kacang itu tidak disitu tempatnya, dan tidak tumbuh. Namun kenyataan nya dia menjadi tunas yang tidak pernah kita perkirakan.

Lain kali jika kamu makan kacang atau biji-bijian sejenis nya, jangan sambil tertawa atau bersenda gurau, jika tidak lain waktu bisa jadi tanaman ini tumbuh di paru-paru mu. Memang hal yang mustahil, tapi faktanya bisa terjadi.
Gimana nih perdapat agan&sis tentang kakek Ron,kasih tau di bawah ya.Jangan lupa kasih cendol ama bintang 5 nya ya ok


REFERENSI
dailymail.co.uk/health/article-1302142/Pea-sprouts-mans-lung-Doctors-vegetable-growing-pensioner.html
0
2.4K
23
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan