Hidup kita ini adalah ibarat sebuah perjalanan panjang yang akan berujung pada Kematian. Dalam Proses perjalanan hidup menuju kematian, tentunya banyak hal yang sudah kita lakukan dan yang akan kita lakukan, seperti yang sudah pernah saya alami adalah KETERPURUKAN Hidup.
Quote:
Alhamdulillah dalam setiap keterpurukan hidup itu ada pembelajaran, terutamanya ketika kita datang dan berilaturahmi ke Kyai (bukan kyai abal2) beliau memberikan doa ini
Spoiler for doa Syaikh Abdul Qadir Jaelani:
Robbi inni maghlubun fantasir
wajbur qolbil munkatsir
wajma` syamlil mundatsir
innaka antar rohmanul muqtadir
ikfini ya kafi wa anal`abdul muftakir
wa kafa billahi waliya
wa kafa billahi nashiiro
inna syirka la zulmun `aziim
wa mallohu yuridu zulman lil `ibad
fa quthi`a dabirul qoumil ladzina zholamu
wal hamdu lillahi robbil `alamin
artinya
Ya Tuhanku, aku sudah kalah, maka berilah pertolongan
Maka jadikanlah kemuliaan dan kesempurnaan yg telah terselubung,
Sesungguhnya Engkau Yang Maha Pengasih dan Maha Menentukan
Cukupilah segala kebutuhanku dan aku adalah Hamba yg sangat membutuhkan uluran pertolonganMu
Dan cukuplah Allah sebagai yg diandalkan, dan cukuplah Allah sebagai penolong
Sungguh menduakan Allah adalah kejahatan yg besar, dan tiadalah menginginkan kejahatan dan kegelapan bagi hamba-hamba Nya
Maka terputuslah segala tipu daya dan usaha mereka yg berbuat kejahatan, dan segala puji bagi Tuhan sekalian alam.
Spoiler for amalan dan khasiat:
Doa ini memiliki khasiat yang mena’jubkan,yaitu barang siapa yang membaca doa ini minimal 7x setelah sholat maghrib dan 7x setelah sholat shubuh, maka Allah SWT akan memberikan perlindungan dari kesusahan, prihatin,serta diluaskan rezqinya. Di samping itu, jika ada orang yang akan berbuat jahat maka tidak akan kesampaian. Kita akan dijauhkan dari musuh,tenung,sihir/santet dan segala perkara yang tidak jelas atas kekuasaan Allah SWT.