Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mtx98Avatar border
TS
mtx98
Pascatelan Petani, Piton Ditemukan Bersarang di Gorong-Gorong Pasar di Polman


POLEWALI MANDAR - Ular piton berukuran sepanjang 4 meter ditemukan bersarang di gorong gorong saluran air Pasar Sentral Pekkabata, Polewali Mandar, Sulawesi Barat. Akibat peristiwa ini sejumlah warga yang tengah asyik berbelanja berhamburan dan aktivitas jual beli di pasar sempat terganggu pada Rabu 5 April kemarin.

Sehingga puluhan warga langsung beramai-ramai menangkap ular piton tersebut. Ular piton yang bersarang di gorong-gorong atau selokan kecil ini sempat menyulitkan warga untuk menariknya keluar.

Terlihat dari video amatir dimana histeris puluhan warga yang berkumpul saat menyaksikan ular piton sepanjang kurang lebih 4 meter ini ditarik keluar dari dalam got tersebut.

Usaha warga pun tak sia sia setelah berjibaku selama kurang lebih 1 jam akhirnya ular sebesar paha orang dewasa ini pun berhasil ditarik keluar secara beramai-ramai.

Sejumlah pedagang dan warga yang hendak berbelanja pun langsung berhamburan melihat ular tersebut dipegang beramai-ramai.

Diperkirakan ular piton ini sendiri berasal dari sekitar rawa-rawa yang berada tak jauh dari lokasi pasar tradisional ini dan bersarang di dalam got tepatnya di bawah kios milik Nursia pedagang di pasar tersebut.

Diduga habitat ular ini sendiri terganggu setelah rawa rawa tersebut ditimbun dan dijadikan lokasi jualan pasar ikan.

Menurut saksi mata Nursia awalnya dirinya tak menyangka jika ada seekor ular piton yang bersarang di bawa kios jualan miliknya. Ular sebesar paha orang dewasa ini diketahui setelah nyaris memangsa seekor ayam yang berada tepat diatas lubang got tersebut.

Diperkirakan masih ada beberapa ekor lagi ular piton yang bersarang di dalam gorong-gorong saluran air yang memanjang dan mengitari pasar.

Untuk sementara, kata Aksan yang ikut menangkap piton tersebut diambil seorang warga dan rencananya akan diserahkan pada dinas kehutanan setempat.

Kemunculan ular pithon di wilayah Sulawesi Barat dalam beberapa hari terahkir ini sendiri memang sering kali mengemparkan warga.

Dimana sebelumnya ular pithon sepanjang kurang lebih 6 meter sempat menelan seorang petani di wilayah Mamuju Tengah, Sulawesi Barat.

Peristiwa ular piton yang menelan manusia secara utuh ini sendiri mengemparkan masyarakat di Indonesia khususnya di Provinsi Sulawesi Barat.

https://daerah.sindonews.com/read/11...man-1491468865
0
1.8K
9
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan