Kaskus

Entertainment

luketrinandaAvatar border
TS
luketrinanda
Belum ada di Wikipedia, Ini 5 Fakta DJ Soda Yang Harus Kalian Tahu
Siapa itu DJ Soda?? Mungkin sebagian dari kalian tidak asing lagi dengan “Dj Soda”, pasti sudah tahu kan siapa dia? iya, dia adalah Disc Jockey cantik dan seksi asal Korea Selatan yang sudah mendunia termasuk di Indonesia juga. Bermodalkan wajahnya yang Cantik, Imut dan skill DJ yang luar biasa itu membuat kita tertarik dengannya, apalagi postur tubuhnya yang seksi luar biasa kan?

DJ Soda ini termasuk salah satu artis paling hot dan paling populer diantara DJ, tapi banyak DJ dan haters yang menunjukkan ketidak sukaannya. Alasannya sangat sederhana. Dia menjadi perhatian banyak kalangan karena badan sexy nya.

Tapi apakah kalian sudah mengetahui fakta di balik DJ cantik ini? Berikut ini adalah fakta-fakta tentang DJ Soda.

1. Nama Asli DJ Soda

Belum ada di Wikipedia, Ini 5 Fakta DJ Soda Yang Harus Kalian Tahu

DJ ini memiliki nama asli Hwang SoHee. Lahir pada tahun 90an dan berapa usia nya kini masih rahasia . Banyak dari kalangan pria dan bahkan wanita yang mengidolakan nya. Namun ga sedikit yang membencinya (red- haters).

2. Arti di Balik Nama DJ Soda

Belum ada di Wikipedia, Ini 5 Fakta DJ Soda Yang Harus Kalian Tahu

Banyak orang yang tidak tahu akan arti dari Soda yang ada di nama panggung DJ Soda. Banyak orang menganggap bahwa Soda tersebut adalah air berkarbonasi yang terkadang ada di dalam minuman-minuman. Namun rupanya, arti Soda itu sendiri jauh dari bayangan apa yang orang-orang pikirkan.

“So artinya adalah banteng, di dalam bahasa Korea Soda berarti menjadi sebuah candaan seperti, ‘kamu banteng!’. Itulah mengapa namanya menjadi Soda,” terangnya kepada Okezone. Ia pun menyadari bahwa orang-orang memang berpikir bahwa nama Soda yang dipikirkan diambil dari air karbonasi itu. “Banyak orang mengira bahwa nama itu sejenis minuman seperti Coca Cola. Namun sebenarnya itu datang dari itu,” katanya seraya bercanda.

3. Alasan Bermusik

Belum ada di Wikipedia, Ini 5 Fakta DJ Soda Yang Harus Kalian Tahu

“Aku memulai menjadi DJ karena aku mendengarkan lagu-lagu seperti itu sejak kecil. Aku mengalami kehidupan yang keras, jadi aku berpikir bahwa mendengarkan musik seperti ini dapat menjadi seperti sebuah terapi bagiku,” katanyanya kepada Okezone.

Berdasarkan alasan tersebut, ia pun ingin menjadikan lagu-lagunya sebagai obat terapi bagi orang-orang lain yang mengalami hal serupa dengannya. Ia memiliki niat mulia untuk mengobati hati para pendengarnya dengan karya-karyanya.

“Aku pun memulai menjadi DJ agar dapat memainkan lagu-lagu seperti ini untuk menyembuhkan orang lain,” sambungnya.

4. 3 Performance Yang Sering di Lakukan

Semua gaya atau performance yang DJ Soda sering lakukan ada 3 yaitu, Gerakan menghibur dengan lagu New Thang milik REDFOO, Sedikit skill DJ, dan tentu saja, menonjolkan kemolekan tubuh nya dan wajah cantiknya. bahkan dengan sedikit gaya dan kemampuan, nama dj soda langsung terkenal di dunia mulai dari timur ke barat. Dan juga membuat para fans melupakan kejadian back spin yang pernah ia lakukan. Kamu bisa cek Video nya di bawah ini



5. Oprasi Plastik

Belum ada di Wikipedia, Ini 5 Fakta DJ Soda Yang Harus Kalian Tahu

Salah satu netter memposting foto gadis seksi itu ketika masih duduk di bangku SMA. Foto itu diduga merupakan foto Soda sebelum menjalani operasi plastik. Para fans beratnya pun banyak yang kecewa dengan perubahan drastis DJ Soda. Banyak yang langsung menuduh bahwa Soda sudah melakukan operasi pada wajahnya setelah lulus SMA. Sebab sekarang wajahnya terlihat lebih tirus dan cantik. Terlepas dari fenomena oplas yang mungkin sudah biasa di negara korea. Banyak fans dj soda yang tetap menantikan performance nya.

5. Namanya Belum Ada di Wikipedia

Berbeda dengan Public Figure atau orang-orang yang fenomenal lainnya, Jika kamu search di wikipedia, dengan mengetik dj soda maka kamu tidak akan menemukan apa-apa, seperti tanggal lahir, tempat lahir dan sebagainya. Aneh bukan ?

Naaah itu tadi 5 info tentang Disc Jockey yang cantik itu, dia juga memiliki EP pertamanya yang berjudul Closer, menyajikan berbagai sound yang berbeda based on her own experience selama menikmati musik bertahun-tahun. Sebagai executive producer, ia menempatkan suara yang mengungkapkan banyak identitas yang ia raih dari perjalanan mengatasi tantangan di atas maupun di luar panggung.

Album debut yang paling diantisipasi ini, Soda keluar dari zona nyamannya dan mendorong batasnya untuk berkembang menjadi seorang all-around player. By the way, EP Closer sendiri dirilis 3 Juni lalu dengan 4 track lengkap yang sudah dapat Anda dengarkan di berbagai digital store. Gak cuma DJ Soda aja yang menjadi sensional akhir-akhir ini. Lalu ada DJ Butterly juga nih yang lagi jadi pembicaraan hangat netizen.

Sumur: DJ Soda
Diubah oleh luketrinanda 10-03-2017 02:36
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
43.5K
33
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan