Tatsuya HimuraAvatar border
TS
Tatsuya Himura
Inbox SCTV di Mall Klender Mengakibatkan Macet Parah di Jl. I Gusti Ngurah Rai

Foto: Danny Sutanto (twitter.com/sdanny21)
Sudah sering Mall Klender bekerja sama dengan beberapa acara musik di televisi dengan menyelenggarakan acara live musik langsung dari halaman depan mall tersebut. Karena setiap hari ane berangkat tempat kerja lewat depan mall tersebut, ane tahu setiap harinya mall itu seperti apa. Dan biasanya setiap panggung acara di Mall Klender ditempatkan cukup jauh dari jalan dan ditutupi oleh kain agar orang yang lewat di pinggir Jl. I Gusti Ngurah Rai tidak tertarik untuk berhenti dan melihatnya yang dapat mengakibatkan kemacetan di jalan.

Tapi, pagi ini penempatan panggung Inbox di Mall Klender luar biasa dekatnya dengan jalan, sehingga orang yang melalui Jl. I Gusti Ngurah Rai yang terletak di depan mall tersebut pun dapat melihat panggung tersebut dengan mudah. Dan bisa ditebak, kemacetan panjang pun terjadi karena acara Inbox SCTV ini. Kemacetan sudah mulai terjadi dari Plaza Buaran yang lokasinya cukup jauh. Bahkan, di lampu merah buaran yang biasanya lancar sudah sangat macet karena acara Inbox ini. Ane yang harus menempuh jalan ini setiap hari harus menjadi korban kemacetan yang tidak perlu terjadi ini.

Ane kecewa kenapa SCTV yang menempatkan panggung Inbox begitu dekat dengan jalan. Padahal, penempatan panggung di setiap acara di Mall Klender biasanya jauh dari jalan sehingga tidak mengakibatkan kemacetan. Tidakkan produsernya belajar dari pengalaman acara di Mall Klender selama ini? Ataukah memang produser Inbox SCTV sengaja membuat kemacetan di Jl. I Gusti Ngurah Rai untuk menarik perhatian pengendara bermotor? Tapi saya rasa bukan rasa simpati atau suka dengan Inbox yang dirasakan oleh pengendara yang lewat, tapi rasa kesal karena harus menjadi korban kemacetan panjang karena acara yang tidak penting ini.

Seharusnya produser acara tersebut menutupi pagar pembatas antara panggung dengan jalan menggunakan kain seperti yang biasanya dipakai, tapi kali ini tidak sama sekali. Seolah, olah mereka sengaja ingin membuat pengendara bermotor berhenti dan melihat acara tersebut. Tapi akibatnya ya begini, macet panjang di jalan tersebut.

Polisi, Dishub, dan Pemda Jakarta juga seharusnya lebih memperhatikan situasi ini. Dulu, ada petugas yang membantu untuk melancarkan jalan di lokasi ini (ane lupa dari instansi apa). Tapi hal ini sangatlah membantu untuk mengurai kemacetan. Tapi, pagi ini tidak ada petugas satupun yang ikut menertibkan pengendara bermotor yang berhenti. Akhirnya macet parah pun tidak dapat dihindarkan.
Oleh karena itu, ane memperingatkan produser Inbox SCTV untuk memindahkan panggung acara ke lokasi yang tidak terlalu dekat dengan jalan, hingga pengendara di jalan tidak dapat melihatnya. Selain itu seharusnya produser Inbox menempatkan kain penutup pada pagar pembatas antara panggung dan jalan agar pengendara tidak dapat melihat panggung. Dan juga, sebaiknya Inbox memilih lokasi lain, jangan di Mall Klender, karena banyak pengendara yang menjadi korban kemacetan Inbox SCTV yang sebenarnya tidak perlu.
Diubah oleh Tatsuya Himura 24-02-2016 02:20
0
7.9K
60
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan