1. Partner seperti apa yang kami cari?
Partner yang senang untuk bertemu orang baru, memiliki keinginan untuk membantu orang lain, fokus terhadap keselamatan, serta bertanggung jawab atas tugas pengiriman yang diberikan
2. Apa keuntungan yang saya dapat jika menjadi partner ParselDay?
• Uang tambahan, semakin banyak anda bekerja, akan semakin banyak juga uang yang akan anda dapatkan
• Pendapatan anda akan kami bayarkan setiap minggunya
• Fleksibilitas dalam menentukan jam kerja. Anda bisa memilih untuk bekerja paruh waktu atau sepenuh waktu
• Kesenangan untuk membantu sesama
• Kesempatan untuk bertemu orang baru setiap harinya
3. Apa saja persyaratan untuk menjadi partner?
• Berusia minimal 18 tahun
• Memiliki Smartphone Android & Paket Data
• Memiliki kendaraan (sepeda, motor, mobil, pick-up atau truk)
• Memiliki Surat Izin Mengemudi yang masih berlaku
• Memiliki Surat Tanda Nomor Kendaraan
4. Jika saya telah memiliki pekerjaan tetap, apakah saya tetap dapat menjadi partner?
Hal ini memungkinkan, karena ParselDay menawarkan fleksibilitas untuk anda dalam memilih jam kerja serta pengiriman yang ingin anda lakukan
5. Bagaimana cara saya untuk mendaftar sebagai partner?
Download dan install Aplikasi Parsel Day, isi form pendaftaran, tim Parsel Day akan memverifikasi pendaftaran anda
6. Untuk menjadi Partner, apakah saya perlu memiliki kendaraan sendiri?
Apakah kendaraan itu milik anda atau bukan,yang pasti anda bertanggungjawab untuk memastikan pengiriman barang berjalan dengan baik
7. Berapa jam kerja yang harus saya lakukan?
Kami memberikan keleluasaan kepada anda untuk menentukan jam kerja. Selama anda bisa membagi waktu dalam bekerja, kami akan menerimanya dengan senang hati
8. Bagaimana cara saya mendapatkan pembayaran?
Anda akan mendapatkan pembayaran setiap minggunya ke rekening bank anda.
9. Apakah saya mendapatkan asuransi jika terjadi kecelakaan saat mengirimkan barang?
Kami berharap agar anda berhati-hati dalam berkendara, dan mematuhi rambu lalu lintas yang ada, karena apabila terjadi kecelakaan, Parsel Day tidak menanggungya.
10. Bagaimana apabila saya merasa tidak nyaman dengan barang yang saya kirimkan?
Keselamatan anda merupakan hal yang penting bagi Parsel Day. Apabila anda merasa tidak nyaman, maka anda dapat menghubungi ParselDay Customer Care 082221001009
Anda ingin:
1. Mendapatkan penghasilan tambahan?
2. Mengatur jam kerja anda sendiri?
3. Bebas memilih mau kerja dimana saja?
4. Bertemu dengan banyak orang baru setiap harinya?
Bergabunglah dengan kami di ParselDay sebagai Part Time Kurir
Persyaratan :
1. Pria/Wanita minimal usia 18 tahun
2. Pendidikan Minimal : SLTA
3. Mempunyai kendaraan bermotor
4. Memiliki dan dapat menggunakan Smartphone Android
5. Memiliki SIM C yang masih berlaku
6. Mengerti Wilayah Jakarta
7. Jujur dan Bertanggung Jawab
8. Bebas pilih waktu untuk kerja dari Senin - Minggu jam 06.00 - 18.00
Catatan Tambahan: Sistem komisi per pengantaran, tidak ada gaji pokok.Semakin tinggi kinerja anda, semakin tinggi komisi yang akan anda dapatkan
Apabila anda tertarik,silahkan install aplikasi ParselDay di Google PlayStore, dan lakukan registrasi.