Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ziglo.indonesiaAvatar border
TS
ziglo.indonesia
Innovation Takes The Lead
Ini adalah artikel Ziglo yang kedua loh.. emoticon-Travelleremoticon-Salaman

Semoga tidak di delete lagi ya, dan Mohon maaf jika salah kamar.. emoticon-SalamanDiemoticon-Shakehand2

Baik Ziglo akan bahas tentang kepemimpinan. Semoga Tulisan ini bermanfaat Bagi Bangsa Dan negaraemoticon-Sundul Upemoticon-Sundul Upemoticon-Ngakakemoticon-Ngakak

Yang punya ijo bagi ya gann
emoticon-Toastemoticon-Toastemoticon-Toastemoticon-Toast


Innovation Takes The Lead
dalam dunia kepemimpinan selalu harus ada yang baru. Ada teori baru, ada cara-cara baru, konsep yang baru. Namun jika suatu organisasi khususnya perusahaan mau tampil sebagai pemimpin, maka organisasi harus memiliki sesuatu yang berbeda. Sesuatu yang baru, yang kreatif, yang mampu menjadi “trend setter” di bidangnya. Sesuatu yang baru ini kita namakan INOVASI.

Innovation menurut kamus Merriem Webster
"The introduction of something new: a new idea, method, or device; to make changes : do something in a new way"

“Innovation is the specific instrument of entrepreneurship... the act that endows resources with a new capacity to create wealth.” - Peter Drucker

Menurut Peter Drucker inovasi adalah suatu instrumen yang diperlukan dalam entrepreneurship. Inovasi tidaklah harus merupakan sesuatu yang mahal ataupun hi-tech. Inovasi bisa saja sederhana namun merupakan suatu ide yang segar. Inovasi bisa berupa metode baru namun menggunakan perangkat lama atau bahkan benar-benar perangkat baru hi tech. Inovasi bisa terjadi pada proses produksi, kemasan produk, strategi pemasaran, pengaturan efisiensi dan efektivitas pekerjaan, menciptakan pasar yang baru dan sebagainya. Mulai dari internal hingga eksternal perusahaan kita dapat menciptakan inovasi. Pada dasarnya diperlukan kreatifitas untuk dapat membuat sesuatu berbeda. Suatu industri dapat menjadi leader dalam bidangnya jika memiliki hal ini. INOVASI adalah kata kuncinya.

Seorang pemimpin dalam sebuah organisasi tidak akan mampu menciptakan sebuah inovasi jika bekerja berdasarkan rutinitas dan tidak memiliki visi. Namun seorang pemimpin yang memiliki visi tidak pernah menyerah dengan keadaan hari ini. Seorang pemimpin selalu berpikir keras bagaimana meraih hari esok yang lebih baik. Pemimpin perusahaan misalnya akan menciptakan inovasi baru dalam strategi pemasarannya, kualitas produknya dan sebagainya. Pemimpin yang terbuka pada suatu perubahan akan lebih mudah menerima ide-ide brilyan dari karyawannya /bawahannya.

Tidak ada salahnya mendengarkan ide-ide bawahan Anda. Pada akhirnya seorang pemimpin jugalah yang menilai apakah ide tersebut dapat terealisir dan menjadi suatu inovasi yang mendobrak tradisi dan menggebrak pasar.
Sebagai contoh lihatlah pada produk – produk gadget, inovasi di bidang teknologi begitu cepat berganti. Konsumen dibanjiri tawaran-tawaran produk baru yang menggiurkan. Apple App Store hingga kini tetap menjadi leader di bidangnya. Walaupun banyak Android yang mempunyai fitur mirip Apple marak bermunculan, namun inovasi teknologi Apple tetap unggul.

Berada pada puncak pimpinan tidak berarti Anda duduk dengan tenang dan berhenti berpikir. Sebaliknya Anda berada di titik yang sangat menentukan. Inovasi hari ini menentukan masa depan perusahaan. Ketika Anda berhasil membuat suatu inovasi maka hal ini akan sangat memberi keuntungan bagi perusahaan. Suatu inovasi yang sukses dan disukai orang banyak akan sangat cepat diikuti. Perusahaan Anda berhasil menciptakan trendsetter baru dan meraup banyak keuntungan, menciptakan suatu euphoria sementara. Namun setelah itu biasanya grafik margin perusahaan mulai menurun beberapa saat sesudahnya. Sehingga jika Anda berhenti berpikir dan berhenti berinovasi maka Anda akan kalah dalam persaingan.

Jangan berhenti berinovasi jika Anda ingin maju terus.

"Companies cannot grow through cost reduction and reengineering alone... Innovation is the key element in providing aggressive top-line growth, and for increasing bottom-line results." -Davila

“Innovation has nothing to do with how many R&D dollars you have... It's not about money. It's about the people you have, how you're led, and how much you get it. “ -Steve Jobs

Bila ingin memimpin pasar, INNOVATION IS A MUST!!

-follow us-
Fan page :
www.facebook.com/zigloindonesia

Instagram ziglo fashionstore: @zigloindonesia

Line Id : ziglo
Diubah oleh ziglo.indonesia 19-07-2014 10:43
0
1K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan